Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

3 agar pelanggan mau menerima produk atau jasa dengan baik. Bagaimana cara analisis untuk mengetahui sikap dan prilaku pelanggan tersebut. Dari hasil pengamatan sementara diketahui bahwa kinerja dan pelayanan pegawai PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Cabang Sei Agul masih belum maksimal mengingat masih banyaknya pengaduan atau keluhan pelanggan baik yang disampaikan secara lisan, laporanpengaduan resmi ke kantor Cabang Sei Agul maupun melalui media cetak. Untuk bulan Juni 2012 jumlah pengaduan resmi ke Cabang Sei Agul berjumlah 277, bulan Juli sebanyak 156, dan bulan Agustus sebanyak 185 pengaduan yang berbentuk pengaduan air mati, air kecil, pipa dinas bocor, meter hilang, dan lain-lain. Sementara sesuai dengan penilaian kinerja berdasarkan Kepmendagri No. 47 tahun 1999 tentang Pedoman Penilaian Kinerja untuk penilaian PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara secara menyeluruh menunjukkan skor 61,76 dengan kategori baik yang meliputi aspek keuangan, operasional dan administrasi. Berdasarkan data dan uraian tersebut di atas, maka menjadi menarik topik ini untuk di analisis terutama dari segi kinerja dan kualitas pelayanan pegawai di perusahaan air minum dan beralasan untuk melakukan penelitian tentang analisis kinerja dan pelayanan pegawai terhadap kepuasan pelanggan pada PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Cabang Sei Agul Medan.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan di atas, maka masalah yang menarik untuk diamati dan dicari pemecahannya adalah bahwa kualitas pelayanan Universitas Sumatera Utara 4 pegawai terhadap kepuasan pelanggan PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara Cabang Sei Agul Medan masih belum memuaskan. Sehubungan dengan uraian data diatas, maka pertanyaan mendasar yang perlu dicari jawabannya adalah : a. Faktor-faktor apa yang menyebabkan kinerja dan pelayanan pegawai belum sepenuhnya memuaskan pelanggan ? b. Faktor-faktor apa yang menyebabkan timbulnya keluhan pelanggan di PDAM Tirtanadi cabang Sei Agul Medan ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah : a. Untuk menganalisis penyebab kinerja dan pelayanan yang belum memuaskan pelanggan PDAM Tirtanadi Cabang Sei Agul Medan. b. Untuk menganalisis penyebab timbulnya keluhan pelanggan yang mempengaruhi kepuasan pelanggan di PDAM Tirtanadi Cabang Sei Agul Medan.

1.4 Manfaat Penelitian

Jika hasil penelitian ini dapat tercapai dengan baik, maka diharapkan hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan, antara lain : 1. Bagi Manajemen PDAM Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara serta semua jajarannya yang terkait, serta Pemerintah Provinsi Sumatera Utara sebagai pemilik, dapat menjadi bahan masukan dalam pengambilan keputusan Universitas Sumatera Utara 5 yang berkaitan dengan kebijakan-kebijakan dalam mengadakan penyeleksian, pembinaan dan pengembangan serta penempatan pegawai sesuai dengan kemampuannya agar kualitas pelayanan dapat dicapai. 2. Bagi program studi Magister Manajemen agar penilitian ini dapat dijadikan studi kasus dalam hal kinerja dan pelayanan kepada pelanggan. 3. Bagi penulis sebagai media untuk mengaplikasikan dan mengembangkan wawasan ilmu pengetahuan yang diperoleh selama di perkuliahan. 4. Bagi peneliti lain yang relevan, dapat dijadikan sebagai bahan referensi.

1.5 Batasan dan Ruang Lingkup Penelitian