Analisis IPA Sistem Kontrak.

produksi baik itu jadwal pengiriman maupun kecukupan sepertinya sudah cukup sesuai bagi peternak mitra sistem bagi hasil. 4. Kuadran IV Berlebihan Kuadran keempat pada diagram kartesius ini menunjukan bahwa tingkat kepentingan dari atribut ini rendah namun dalam pelaksanaannya dianggap berkinerja tinggi menurut peternak. Pihak perusahaan ini hanya perlu menjaga kinerja ini dari atribut-atribut ini. Atribut yang termasuk kedalam kuadran ini adalah : a. Respon terhadap keluhan b. Frekuensi bimbingan c. Harga DOC d. Kesesuaian harga output

8.2.2 Analisis IPA Sistem Kontrak.

Skor rata-rata tingkat kepentingan dan kinerja peternak mitra sistem kontrak secara keseluruhan dapat dilihat pada Tabel 30. Berdasarkan tabel 30, kita dapat memposisikan setiap nilai atau skor rata-rata tersebut ke masing-masing kuadran dalam diagram kartesius. Nilai rata-rata tingkat kepentingan Y sistem kontrak sebesar 3,86 dan nilai tingkat kinerja X sistem kontrak sebesar 3,72. Berdasarkan Gambar 10, maka dapat dilihat atribut menempati posisi dengan kuadrannya masing-masing. 1. Kuadran I Prioritas Utama Kuadran I pada diagram kartesius peternak mitra sistem kontrak menunjukan bahwa atribut tersebut dianggap sangat penting dan kinerjanya dianggap masih cukup rendah bagi peternak sistem kontrak. Atribut-atribut yang termasuk kuadran I ini harus menjadi prioritas utama bagi perusahaan inti untuk meningkatkan kepuasan peternak sistem kontrak. Atribut yang termasuk kedalam kuadran ini adalah : a. Jadwal pengiriman sarana produksi b. Kesesuaian waktu panen c. Pelayanan dan materi bimbingan d. Kecukupan sarana produksi Berdasarkan penelitian penulis perusahaan kurang kinerjanya dalam kecukupan sarana produksi. Hal ini dikarenakan lokasi dari peternak sistem kontrak cukup jauh, berbeda dengan peternak sistem bagi hasil dimana lokasi mereka lebih terjangkau. Selain itu kurangnya alat komunikasi yang dimiliki peternak sistem kontrak sehingga laporan ke pihak perusahaan agak terlambat. Tabel 30. Perhitungan Rata-rata Penilaian Kinerja dan Penilaian Kepentingan Pada Atribut Kemitraan Peternak Mitra Sistem Kontrak Atribut X Y Harga DOC 3.5 2.67 Kualitas DOC 3.92 4.25 Harga Pakan 3.42 3.08 Kualitas Pakan 4.00 4.42 Harga Obat dan Vaksin 3.5 3.08 Kualitas Obat 3.92 4.17 Kecukupan Saprodi 3.33 4,00 Jadwal Pengiriman saprodi 3.67 3.92 Frekuensi Bimbingan 3.83 4.08 Pelayanan dan Materi Bimbingan 3.50 4.00 Kesesuaian Waktu panen 3.58 4.00 Respon Terhadap Keluhan 4,00 4.00 Kesesuaian Harga Output 3.67 3.75 Pembayaran Hasil Panen 4.17 4.83 Penanganan Sisa sapronak 3.75 3.67 Rata-Rata 3.72 3.86 ipa kontrak 2 2.2 2.4 2.6 2.8 3 3.2 3.4 3.6 3.8 4 4.2 4.4 4.6 4.8 5 3.2 3.3 3.4 3.5 3.6 3.7 3.8 3.9 4 4.1 4.2 4.3 Performance Impor tanc e 7 10 11 8 14 4 12 2 6 9 15 13 5 1 3 Gambar 12. Diagram Kartesisus Tingkat Kepentingan dan Kinerja Sistem Kontrak Keterangan : 1 Harga Doc 2 Kualitas Doc 3 Harga Pakan 4 Kualitas Pakan 5 Harga Obat dan Vaksin 6 Kualitas Obat dan Vaksin 7 Kecukupan Sarana Produksi 8 Jadwal pengiriman sarana produksi 9 Frekuensi bimbingan teknis 10 Pelayanan dan Materi bimbingan 11 Kesesuaian waktu panen 12 Respon terhadap keluhan 13 Kesesuaian harga output 14 Waktu pembayaran hasil panen 15 Penanganan sisa sapronak Untuk Atribut kesesuaian waktu panen dan materi bimbingan sama kendalanya dengan peternak sistem bagi hasil. Mereka mengeluhkan panen yang tidak cepat habis karena perusahaan juga menyesuaikan dengan permintaan pasar. Pelayanan dan materi bimbingan juga dirasa kurang oleh peternak sistem kontrak, dikarenakan PL yang kurang berpengalaman dibandingkan peternak sehingga peternak merasa informasi yang mereka butuhkan kurang. 2. Kuadran II Pertahankan Prestasi Kuadran II pada diagram kartesius menunjukan bahwa tingkat kepentingan dari atribut ini sangat penting menurut peternak sistem kontrak, dan berdasarkan kinerjanya dirasa sudah baik. Kinerja yang dilakukan perusahaan terhadap atribut- atribut tersebut harus dipertahankan sehingga peternak mitra terutama peternak sistem kontrak terpuaskan. Atribut yang termasuk kedalam kuadran ini adalah : a. Waktu pembayaran hasil panen b. Kualitas pakan c. Kualitas DOC d. Kualitas obat dan vaksin e. Respon terhadap keluhan f. Frekuensi bimbingan teknis Atribut-atribut yang termasuk dalam kuadran ini hampir sama dengan peternak sistem bagi hasil. Ada tambahan atribut respon terhadap keluhan dan frekuensi bimbingan teknis, dimana peternak sistem kontrak merasa puas dalam atrbut ini. Atribut kualitas obat juga termasuk kedalam kuadran ini. Hal ini terjadi karena pada peternak sistem kontrak manajemen sepenuhnya dipegang perusahaan inti sehingga peternak hanya menerima keputusan saja, dalam hal ini seperti pemilihan jenis obat dan vaksin. 3. Kuadran III Prioritas Rendah Kuadran III pada diagram kartesius menunjukan bahwa tingkat kepentingan dan kinerja dari atribut-atribut ini dianggap rendah menurut peternak sistem kontrak. Bukan berarti walaupun tingkat kepentingannya rendah perusahaan inti juga rendah dalam kinerjanya, untuk itu perlu ditingkatkan kinerjanya terhadap atribut-atribut yang termasuk kedalam kuadran ini. Atribut yang termasuk kedalam kuadran ini adalah : a. Harga DOC b. Harga pakan c. Harga obat dan vaksin d. Kesesuaian harga output Atribut-atribut dalam kuadran tiga ini tidaklah menjadi prioritas untuk diperbaiki kinerjanya. Pada peternak mitra sistem kontrak ini semua manajemen dipegang oleh perusahaan inti jadi bagi peternak atribut-atribut ini tidak terlalu penting. 4. Kuadran IV Berlebihan Kuadran terakhir pada diagram kartesius menunjukan bahwa tingkat kepentingan dari atribut ini rendah namun dalam pelaksanaannya dianggap berkinerja tinggi menurut peternak. Atribut yang termasuk kedalam kuadran ini adalah penanganan sisa sapronak.

8.3 Customer Satisfaction Index CSI