Metode Penelitian Desain Penelitian Teknik Pengumpulan Data

commit to user 74

B. Metode Penelitian

Metode merupakan cara utama yang digunakan untuk mencapai suatu tujuan, misalnya untuk menguji rangkaian hipotesis, dengan menggunakan teknik serta alat-alat tertentu. Dengan demikian, metode penelitian adalah cara yang dipakai dalam pengumpulan data untuk mencapai suatu tujuan Winarno Surakhmad, 1994: 131. Sementara itu, Suharsimi Arikunto menjelaskan bahwa metode penelitian adalah cara yang digunakan dalam pengumpulan data 1995: 172. Penelitian ini menggunakan metode survai melalui studi korelasional. Oleh Sumadi Suryabrata 1993: 26 dijelaskan bahwa penelitian korelasional dapat dipakai untuk mendeteksi sejauh mana variasi-variasi pada suatu faktor berkaitan dengan variasi-variasi pada satu atau lebih faktor lain berdasarkan pada koefisien korelasi.

C. Desain Penelitian

Desain penelitian ini dapat dilukiskan sebagai berikut: X 1 Y X 2 Gambar 2. Desain Penelitian Korelasional Keterangan: X 1 : kemampuan berpikir logis variabel bebas pertama X 2 : minat menulis variabel bebas kedua Y : keterampilan menulis argumentasi variabel terikat 1 : hubungan antara kemampuan berpikir logis dan keterampilan menulis argumentasi 1 2 3 commit to user 75 2 : hubungan antara minat menulis dan keterampilan menulis argumentasi 3 : hubungan antara kemampuan berpikir logis dan minat menulis secara bersama- sama dengan keterampilan menulis argumentasi

D. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Berikut ini diketengahkan definisi operasional masing-masing variabel penelitian.

1. Keterampilan Menulis Argumentasi

Keterampilan menulis argumentasi adalah skor atau nilai yang dicapai oleh siswa responden sesudah mereka mengikuti atau mengerjakan tes keterampilan menulis argumentasi. Skor tersebut menggambarkan kecakapan siswa dalam menuangkan ide, gagasan, pengalaman serta permasalahan dengan menggunakan media bahasa tulis secara tepat kepada orang lain pembaca yang diindikatori oleh lima aspek yaitu 1 kemampuan mereka dalam mengemukakan isi gagasan, 2 kemampuan mereka dalam mengorganisasikan isi, 3 kemampuan mereka dalam menggunakan tata bahasa yang benar, 4 kemampuan dalam menggunakan kata diksi, dan 5 kemampuan mereka dalam menggunakan ejaan yang tepat. 2. Kemampuan Berpikir Logis Kemampuan berpikir logis adalah skor atau nilai yang diperoleh siswa responden setelah mereka mengikuti atau mengerjakan tes kemampuan berpikir logis. Skor tersebut mencerminkan kemampuan siswa dalam melakukan aktivitas berpikir dengan menggunakan pola-pola, kaidah-kaidah, dan sistematika yang tepat dan benar sesuai dengan logika tertentu yang diindikatori oleh a kemampuan commit to user 76 mereka dalam berpikir dengan menggunakan penalaran induktif dan b penalaran deduktif. Untuk aspek penalaran induktif, di dalamnya mencakupi: 1 generalisasi, 2 analogi, dan 3 hubungan kausal; dan untuk aspek penalaran deduktif, di dalamnya meliputi : 1 silogisme kategorial, 2 silogisme hipotetis, 3 silogisme alternatif, dan 4 entimem. 3. Minat Menulis Minat menulis merupakan skor atau nilai yang didapat siswa responden sesudah mereka mengikuti atau mengerjakan angket minat menulis. Skor tersebut melukiskan gejala psikis yang menunjukkan pemusatan perhatian terhadap aktivitas menulis yang didasari semangat menulis yang tinggi, daya tahan menulis yang lama, pemanfaatan waktu senggang untuk menulis, dan variasi jenis tulisan yang diminati. Menulis yang dilandasi dengan beberapa hal tersebut akan lebih menampakkan hasil yang baik daripada mereka yang tidak atau kurang berminat dalam menulis, seperti tidak semangat dalam menulis, daya tahan menulis yang sebentar, tidak pernah memanfaatkan waktu senggang untuk menulis, dan kurang terhadap jenis bacaan yang diminati. Nilai atau skor dalam angket minat tersebut menjadi gambaran minat menulis siswa.

E. Populasi , Sampel Penelitian, dan Sampling 1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan elemen yang menjadi perhatian dalam suatu penelitian” Supramono, 1993: 4, sedangkan Suharsimi Arikunto menjelaskan bahwa commit to user 77 populasi adalah keseluruhan objek penelitian yang dapat terdiri dari manusia, benda- benda sebagai sumber data yang memiliki karakteristik tertentu dalam penelitian 1995: 141. Berdasarkan pendapat tersebut, populasi penelitian ini ialah seluruh siswa kelas X SMA Regina Pacis Surakarta Tahun Pelajaran 20102011 yang berjumlah 359 siswa.

2. Sampel

Sementara itu, besar sampel penelitian ini ditentukan 80 siswa atau kurang lebih 25 dari anggota populasi yang menurut pertimbangan peneliti sudah menunjukkan sampel yang sangat representatif.

3. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling dengan cara undian. Setiap anggota populasi diberi kesempatan atau peluang yang sama untuk dijadikan sampel penelitian.

F. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini digunakan teknik pengumpulan data yang berbentuk tes dan nontes. Ada tiga jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini. Ketiga jenis data tersebut adalah 1 data keterampilan menulis argumentasi, 2 data kemampuan berpikir logis, dan 3 data minat menulis. Data tentang keterampilan menulis argumentasi dan kemampuan berpikir logis digunakan dengan teknik tes. Adapun tes commit to user 78 yang digunakan untuk mengukur keterampilan menulis argumentasi berbentuk tes esai dengan memberi tugas mengarang kepada siswa, sedangkan tes kemampuan berpikir logis diukur dengan bentuk tes objektif pilihan ganda. Sementara itu, data minat menulis dikumpulkan dengan teknik nontes yang berupa pemberian angket minat menulis pada responden sampel penelitian.

G. Instrumen Penelitian