Kelebihan Strategi Pembelajaran Heuristik Vee

matematik sangat dibutuhkan oleh siswa, karena pemahaman konsep akan mempengaruhi kemampuan matematika lainnya. Kenyataan dilapangan menunjukkan pemahaman konsep matematik siswa masih rendah. Masalah yang ada adalah siswa terbiasa untuk menghafal suatu konsep tanpa mengetahui bagaimana pembentukan konsep itu berlangsung sehingga siswa hanya hafal rumus tetapi kurang memahami konsep yang diberikan guru. Jika siswa memahami materi yang dipelajari, maka siswa akan mudah dalam menjawab soal-soal yang diberikan. Namun kenyataannya adalah siswa kurang mampu menggunakan konsep dalam memecahkan soal-soal, terutama soal yang tidak dapat diselesaikan langsung dengan rumus yang tersedia. Salah satu cara agar siswa dapat memahami konsep matematika, yaitu dengan melibatkan siswa secara aktif agar dapat meningkatkan kemampuan berpikir siswa dalam memahami sebuah konsep serta menyelesaikan masalah dengan keterampilan-keterampilan dan ilmu pengetahuan yang telah dimiliki. Strategi heuristik vee merupakan suatu strategi pembelajaran yang melibatkan siswa secara aktif dalam mengkonstruksi pengetahuan mereka dan membantu siswa mengintegrasikan konsep-konsep yang telah dimiliki menjadi pengetahuan baru. Strategi pembelajaran heuristik vee mengacu pada pembelajaran bermakna dan konstruktivisme dengan memiliki keterpaduan konseptual dan metodologi. Sisi konseptual membantu siswa menemukan pengetahuannya sendiri dan memahami konsep yang dipelajari sehingga dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa pada aspek penarjemahan dan penafsiran. Sisi metodologi membantu siswa dalam menyelesaikan permasalahan sehingga dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa pada aspek penerjemahan, penafsiran, dan ekstrapolasi. Strategi heuristik vee merupakan suatu strategi pembelajaran yang membantu siswa mengintegrasikan konsep-konsep yang telah diketahui sebelumnya. Dengan adanya sisi konseptual thinking yang berisi konsep lama, konsep baru dan peta konsep serta sisi metodologi doing yang berisi datainterpretasi, klaim pengetahuan dan klaim nilai, serta mengacu kepada pembelajaran yang aktif, bermakna dan siswa dituntun untuk menemukan konsep, menyelesaikan permasalahan, mempresentasikan hasil diskusi, dan merangkum materi dalam summary in heuristic vee, hal tersebut akan dapat meningkatkan pemahaman konsep matematik siswa yaitu pada aspek penerjemahan, penafsiran, dan ekstrapolasi. Berdasarkan penjelasan di atas dapat divisualisasikan dalam bentuk bagan kerangka berpikir gambar 2.5: Gambar 2.5 Kerangka Berpikir Masalah: pemahaman konsep matematik siswa rendah Solusi mengunakan strategi pembelajaran heuristik vee Tahap orientasi, Tahap pengungkapan gagasankonsep Tahap pengungkapan permasalahanpertayaan fokus Tahap pengkonstruksian pengetahuan baru Tahap evaluasi Pengkaitan materi dengan kehidupan sehari-hari Pembentukan konsep melalui aspek thinking dan peta konsep Penyelesaian permasalahan melalui aspek doing Membuat rangkuman: Summary in heuristic vee Mengevaluasi proses pembelajaran dan hal yang belum dimengerti siswa Penerjemahan translation Penafsiran interpretation Ekstrapolasi ekstrapolation Peningkatan Pemahaman konsep matematik