Analisis penilaian faktor internal dan eksternal Penentuan Bobot Setiap Variabel

kondisi sebuah objek wisata secara sistematik dengan membandingkan faktor internal Kekuatan strengths dan Kelemahan weaknesses dengan faktor eksternal Peluang opportunities dan Ancaman threats. Metoda analisis data yang digunakan adalah analisis data secara kualitatif dan kuantitatif. Analisis data secara kualitatif adalah analisis yang dilakukan terhadap faktor-faktor internal dan faktor eksternal, sedangkan analisis secara kuantitatif dilakukan dengan pembobotan dan pemberian rating. Dari analisis SWOT ini akan dihasilkan matriks SWOT. Matriks ini dapat menghasilkan empat strategi kemungkinan alternatif. Keempat strategi tersebut adalah: 1. SO, yaitu dengan memanfaatkan seluruh kekuatan untuk merebut dan memanfaatkan peluang sebesar-besarnya 2. ST, yaitu strategi dalam menggunakan kekuatan yang dimiliki untuk mengatasi ancaman 3. WO, yaitu strategi yang diterapkan berdasarkan pemanfaatan peluang yang ada dengan cara meminimalkan kelemahan yang ada 4. WT, yaitu strategi ini didasarkan pada kegiatan yang bersifat defensif dan berusaha meminimalkan kelemahan yang ada serta menghindari ancaman Kerangka kerja dengan menggunakan pendekatan analisa SWOT adalah sebagai berikut : a. Analisis Penilaian Faktor Internal dan Faktor Eksternal b. Penentuan Bobot Setiap Variabel c. Penentuan Peringkat Rating d. Penyusunan Alternatif Strategi e. Pembuatan Tabel Rangking Alternatif Strategi

3.4.5.1. Analisis penilaian faktor internal dan eksternal

Penilaian faktor internal IFE adalah untuk mengetahui sejauh mana kekuatan dan kelemahan yang dimiliki dengan cara mendaftarkan semua kekuatan dan kelemahan serta memberikan dasar untuk mengidentifikasi dan mengevaluasi hubungan antara area-area tersebut. Sedangkan penilaian faktor eksternal EFE adalah untuk mengetahui sejauh mana ancaman dan peluang yang dimiliki dengan cara mendaftarkan semua ancaman dan peluang David 2006. Hal tersebut dilakukan dengan mengevaluasi dan identifikasi terhadap faktor internal dan faktor eksternal yang mempengaruhi. Identifikasi berbagai faktor tersebut secara sistematis digunakan untuk merumuskan strategi untuk pengelolaan kawasan wisata Situ Cikaret.

3.4.5.2. Penentuan Bobot Setiap Variabel

Sebelum melakukan pembobotan faktor internal maupun eksternal, terlebih dahulu ditentukan tingkat kepentingannya. Setiap faktor internal dan eksternal diberi nilai berdasarkan tingkat kepentingannya Tabel 6 dan Tabel 7. Tabel 6. Tingkat kepentingan faktor internal Simbol Faktor kekuatan Strength Tingkat kepentingan S1 Kekuatan yang sangat besar S2 Kekuatan yang besar S3 Kekuatan yang sedang Sn Simbol Faktor kelemahan Weakness Tingkat Kepentingan W1 Kelemahan yang tidak berarti W2 Kelemahan yang kurang berarti W3 Kelemahan yang cukup berarti Wn Tabel 7. Tingkat kepentingan faktor eksternal Simbol Faktor peluang Opportunities Tingkat kepentingan O1 Peluang tinggi O2 Peluang sangat tinggi O3 Peluang rendah On Simbol Faktor ancaman Threats Tingkat kepentingan T1 Ancaman sedang T2 Ancaman besar T3 Ancaman kecil Tn Penentuan bobot dilakukan dengan jalan mengajukan identifikasi faktor strategis internal dan eksternal kepada pihak pengelola. Metode tersebut digunakan untuk memberikan penilaian terhadap bobot setiap faktor penentu internal dan eksternal Tabel 8. Menurut David 2006 penentuan bobot setiap variabel menggunakan skala 1, 2, 3, dan 4 yaitu : 1 : Jika indikator faktor horizontal kurang penting daripada indikator faktor vertikal 2 : Jika indikator faktor horizontal sama penting dengan indikator faktor vertikal 3 : Jika indikator faktor horizontal lebih penting daripada indikator faktor vertical 4 : Jika indikator faktor horizontal sangat penting daripada indikator faktor internal Tabel 8. Penilaian Bobot Faktor Strategi Internal dan Eksternal Faktor Strategis InternalEksternal A B C D E Total A B C D …. Total Sumber : Kinnear Taylor 1991 in Nancy 2007 Bobot setiap variabel diperoleh dengan menentukan niali setiap variabel terhadap jumlah nilai keseluruhan variabel dengan menggunakan rumus Kinnear Taylor 1991 in Nancy 2007 : Keterangan : a i = bobot variabel ke-i x i = nilai variabel ke-i i = 1, 2, 3,.….n n = jumlah variabel

3.4.5.3. Penentuan peringkat rating