PARADIGMA ADMINISTRASI PERKANTORAN PENUTUP

digunakan. Perubahan paradigma disebabkan oleh perkembangan pemikiran para ilmuwan administrasi khususnya administrasi perkantoran atas bantahan- bantahan karena keraguan kebenran yang dikandungnya itu telah mengalami pergeseran. Berikut ini beberapa perubahan paradigma administrasi perkantoran yang mengalami perubahan dari waktu ke waktu seiring dengan adanya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, yakni mulai dari paradigma konvensional hingga berkembang menjadi paradigma struktural. Paradigma Konvensional Paradigma Struktural Bersifat tayloristik Bersifat druckeristik Bersifat klerikalistik Bersifat fungsionalistik Bersifat teknis Bersifat manajerial Bersifat sekunder Bersifat partisipatif

D. FILOSOFI ADMINISTRASI PERKANTORAN

Menurut Prajudi, dalam bukunya Dasar-dasar Ilmu Administrasi, filosofi administrasi adalah seperangkat pandangan dasar, teori dasar, prinsip dasar, dan norma dasar mengenai administrasi beserta seluruh aspek-aspeknya, yang dapat dipakai sebagai pangkal tolak untuk berpikir, mengambil keputusan, dan bertindak ketika menghadapi masalah-masalah administrasi dalam praktik. Berikut ini adalah beberapa filosofi administrasi yang harus dikembangkan, yaitu: 1. Filosofi organisasi philosophy of organization 2. Filosofi manajemen philosophy of management 3. Filosofi kepemimpinan philosophy of leadership 4. Filosofi kerja philosophy of work 5. Filosofi teknologi philosophy of technology RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Jogonalan Kompetensi Keahlian : Administrasi Perkantoran KelasSemester : X1 Mata Pelajaran : Pengantar Administrasi Topik : Karakteristik Administrasi Perkantoran Waktu : 2 x 45 menit Pertemuan ke-4

A. Kompetensi Inti KI

KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural dalam pengetahuan dan teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan masalah. KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan perkembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar KD

3. Pengetahuan 3.2. Menguraikan karakteristik administrasi perkantoran 4. Keterampilan 4.2. Mengevaluasi berbagai karakteristik administrasi perkantoran

C. Indikator Pencapaian Kompetensi

3. Indikator KD pada KI Pengetahuan 1. Memahami karakteristik administrasi 2. Memahami karakteristik administrasi perkantoran 4. Indikator KD pada KI Keterampilan 1. Mengamati karakteristik kegiatan administrasi di kehidupan sehari – hari dan di lingkungan kantor