Penelitian yang Relevan KAJIAN TEORI

D. Hipotesis

Berdasarkan kajian teori dan kerangka pikir di atas maka hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Hipotesis nol Ho a. Tidak terdapat perbedaan kemampuan membaca cerita pendek yang signifikan antara siswa yang diajar menggunakan strategi Bingkai Cerita Story Frames dengan siswa yang diajar tanpa menggunakan strategi Bingkai Cerita Story Frames pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman. b. Strategi Bingkai Cerita Story Frames tidak efektif dalam pembelajaran kemampuan membaca cerita pendek siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman. 2. Hipotesis alternatif Ha a. Terdapat perbedaan kemampuan membaca cerita pendek yang signifikan antara siswa yang diajar menggunakan srategi Bingkai Cerita Story Frames dengan siswa yang diajar tanpa menggunakan strategi Bingkai Cerita Story Frames pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman. b. Strategi Bingkai Cerita Story Frames efektif dalam pembelajaran kemampuan membaca cerita pendek siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman. 37

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen sehingga ada dua kelompok yang diteliti, yaitu kelompok eksperimen yang diberi perlakuan dan kelompok kontrol yang tidak diberi perlakuan. Metode penelitian eksperimen diartikan oleh Arikunto 2010: 9 sebagai suatu cara untuk mencari hubungan sebab akibat antara dua faktor yang sengaja ditimbulkan oleh peneliti dengan mengeliminasi atau mengurangi atau menyisihkan faktor-faktor lain yang mengganggu. Dalam penelitian ini, peneliti dapat mengontrol semua variabel luar yang mempengaruhi jalannya eksperimen. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan pretest-posttest control group design. Desain penelitian tersebut dapat digambarkan sebagai berikut. Tabel 2: Desain Penelitian Eksperimen Kelompok Pretest Perlakuan treatment Posttest Eksperimen Kontrol - Keterangan: = pretest kelompok eksperimen = posttest kelompok eksperimen = pretest kelompok kontrol = posttest kelompok kontrol = strategi pembelajaran Bingkai Cerita Story Frames

B. Variabel Penelitian

Variabel adalah objek penelitian, atau apa yang menjadi titik perhatian suatu penelitian Arikunto, 2010: 161. Variabel dalam penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu variabel bebas independent variable dan variabel terikat dependent variable. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah strategi Bingkai Cerita Story Frames, sedangkan variabel terikat pada penelitian ini adalah kemampuan membaca cerita pendek siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman.

C. Populasi dan Sampel Penelitian 1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian Arikunto, 2010: 173. Sejalan dengan pendapat tersebut, Sugiyono 2010: 80 mengatakan bahwa populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Jadi, dengan kata lain populasi merupakan keseluruhan dari objek yang diteliti dan memiliki karakteristik tertentu. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Ngaglik Sleman. Jumlah populasi sebanyak 190 yag terbagi dalam enam kelas yaitu kelas X A, X B, X C, X D, X E, X F. Perincian jumlah siswa dalam setiap kelas adalah sebagai berikut.