Unsur-Unsur Pembelajaran Kooperatif Tujuan Pembelajaran Kooperatif

kelompok-kelompok pembelajar yang didalamnya setiap pembelajar bertanggung jawab atas pembelajaranya sendiri dan didorong untuk meningkatkan pembelajaran anggota-anggota yang lain. Berdasarakan pendapat para ahli diatas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada siswa untuk terlibat aktif, berinteraksi dengan siswa lain dalam sebuah kelompok kecil yang heterogen dan antar kelompok dalam menyelesaikan suatu masalah atau subjek pembelajaran.

2.1.8.2 Unsur-Unsur Pembelajaran Kooperatif

Menurut Lie 2010:31 ada lima unsur yang harus diterapkan dalam pembelajaran kooperatif yaitu: 1 Prinsip ketergantungan positif positive interdependence Dalam pembelaran kooperatif, keberhasilan dalam penyelesaian tugas tergantung pada usaha yang dilakukan oleh kelompok tersebut. Keberhasilan kerja kelompok ditentukan oleh kinerja masing-masing anggota kelompok.Oleh karena itu, semua anggota dalam kelompok akan merasakan saling ketergantungan. 2 Tanggung jawab perseorangan individual accountability Keberhasilan kelompok sangat tergantung dari masing-masing anggota kelompoknya.Oleh karena itu, setiapa anggota kelompok mempunyai tugas dan tanggung jawab yang harus dikerjakan dalam kelompok tersebut. 3 Interaksi tatap muka face to face promotion interaction Memberikan kesempatan yang luas kepada setiap anggota kelompok untuk bertatap muka melakukan interaksi dan diskusi untuk saling memberi dan menerima. 4 Partisipasi dan komunikasi antar anggota participation communication Unsur ini menghendaki agar para pembelajar dibekali keterampilan berkomunikasi. Proses komunikasi antar siswa ini merupakan proses yang bermanfaat dan perlu ditempuh untuk memperkaya pengalaman belajar dan pembinaan perkembangan mental dan emosional para siswa. 5 Evaluasi proses kelompok Pengajar perlu menjadwalkan waktu khusus bagi kelompok untuk mengevaluasi proses kerja kelompok dan hasil kerja sama mereka selanjutnya bisa bekerja sama dengan lebih efektif.

2.1.8.3 Tujuan Pembelajaran Kooperatif

Pembelajaran kooperatif dikembangkan untuk mendapatkan beberapa tujuan yang diperoleh dari pada menggunakan pembelajaran yang lain. Tujuan dikembangkannnya pembelajaran kooperatif antara lain adalah Huda, 2014:71- 83: 1 Meningkatkan Hasil Belajar Akademik Pembelajaran kooperatif bertujuan untuk meningkatkan kinerja siswa dalam menyelesaikan tugas-tugas akademik. Pembelajaran kooperatif dapat membantu siswa memahami konsep-konsep yang sulit serta memberikan keuntungan bagi siswa kelompok bawah maupun kelompok atas yang saling bekerja sama dalam menuntaskan materi. Sehingga kemampuan akademik yang diperoleh siswa yang berkemampuan lebih tinggi akan lebih berkembang. 2 Penerimaan terhadap Perbedaan Individu Tujuan pembelajaran kooperatif ke dua adalah penerimaan yang luas terhadap orang yang berbeda menurut ras, budaya, kelas sosial, kemampuan, maupun ketidakmampuan.didalam pembelajaran kooperatif, siswa dari berbagai latar belakang dan kondisi yang beragam memiliki peluang untuk saling bekerja sama dalam menyelesaikan tugas-tugas akademik, dan melalui penggunaan struktur penghargaan kooperatif, siswa belajar untuk menghargai satu sama lain. Sehingga dengan belajar kooperatif, tidak akan ada gap atau jarak diantara siswa di dalam kelas. 3 Pengembangan Keterampilan Sosial Tujuan penting ketiga dari pembelajaran kooperatif adalah untuk mengajarkan kepada siswa keterampilan kerjasama dan kolaborasi yang amat penting untuk dimiliki dalam hidup bermasyarakat. Dengan saling bekerja sama, kemahiran siswa dalam bergaul dibina dan kesadaran kemasyarakat dipupuk. Selain untuk membantu meningkatkan keaktifan siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar, tujuan pembelajaran kooperatif ini yaitu membantu siswa untuk memahami konsep-konsep yang sulit.

2.8.1.4 Keterampilan Kooperatif