Tujuan Pembelajaran Materi Pokok Pengertian relasi dan menyatakan relasi diagram panah, grafik Cartesius, dan Media Belajar dan Sumber Pembelajaran

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN 2.2 Kelas Eksperimen S e k o l a h : SMP N 3 Palabuhan Ratu Mata pelajaran : Matematika Kelas Semester : VIII 1 Standar Kompetensi: Memahami bentuk aljabar, relasi, fungsi, dan persamaan garis lurus. Kompetensi Dasar : Memahami relasi dan fungsi. Indikator : Mendefinisikan fungsi dan menyebutkan unsur-unsur pada fungsi. Alokasi Waktu : 2 jam pelajaran

A. Tujuan Pembelajaran

Siswa dapat mendefinisikan fungsi, dan menentukan daerah asal, daerah kawan, dan daerah hasil suatu fungsi.

B. Materi Pokok

Fungsi:  Pengertian fungsi dan unsur-unsur pada fungsi.

C. Media Belajar dan Sumber Pembelajaran

Buku teks matematika, buku penunjang, lingkungan

D. Langkah-langkah Kegiatan I. Pendahuluan

1. Menyampaikan indikator pencapaian hasil belajar. 2. Guru menginformasikan model pembelajaran yang akan digunakan, yaitu Strategi Pembelajaran Aktif dengan metoda pengajaran terbimbing.

II. Kegiatan Inti

1. Guru membagi kelompok, setiap kelompok terdiri dari 3 siswa.

2. Setiap kelompok diberikan LKS dan dikerjakan bersama kelompok

masing-masing dengan diskusi bersama untuk saling menukarkan informasi dan guru berkeliling untuk mengarahkan siswa yang kesulitan menjawab soal. 3. Siswa diminta untuk mencermati ciri-ciri khusus pada relasi yang dipilih pada soal LKS.

4. Setelah waktu yang disepakati habis maka siswa kembali kebangku

semula. 5. Setiap perwakilan kelompok mempresentasikan, kelompok lain memperhatikan dan bertanya. 6. Guru memulai pelajaran dengan ceramah dan siswa mengoreksi kesalahan dari jawaban yang mereka diskusikan bersama teman kelompok. 7. Untuk mengetahui pemahaman siswa, siswa diminta mengerjakan soal Latihan B secara perorangan dan mengumpulkan hasil pekerjaannya.

III. Penutup

1. Guru bersama-sama siswa merangkum materi pelajaran yang telah dipelajari. 2. Meminta siswa untuk mengerjakan di rumah, soal Latihan 3 Nomor 2, 5, dan 7 dipilih oleh guru dan disesuaikan dengan waktu belajar siswa di rumah.

E. Media dan Sumber Pembelajaran

Buku paket, buku penunjang, lingkungan.

F. Penilaian

Contoh Instrumen 1. Diketahui relasi dari himpunan P = { a, b, c, d } ke himpunan Q = {e, f, g} dengan ketentuan a →e,b→e, c→e, dan c→f . Apakah relasi tersebut merupakan suatu fungsi? Mengapa? Jelaskan jawabanmu.