Mempelajari tujuan dan prosedur percobaan b. Menggunakan alat dan bahan dalam percobaan Mencari persamaan reaksi dari percobaan yang dilakukan d. Mengamati percobaan Mengumpulkan, menyajikan dan menganalisis data Mengkomunikasikan hasil percobaan

28 menumbuhkan sikap positif terhadap ilmu pengetahuan. Praktikum tidak hanya untuk menunjukkan fenomena yang dijelaskan dalam buku pelajaran tetapi memeberikan kesempatan kepada peserta didik untuk melakukan proses penyelidikan ilmiah Kwok, 2015: 2. Praktikum membuat peserta didik lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran karena peserta didik menikmati pembelajaran di laboraturium dan peserta didik memiliki kesempatan secara langsung dalam menciptakan pengalaman baru. Kegiatan praktikum dapat memungkinkan peserta didik belajar konsep secara langsung melalui pengamatan dan bereksperimen, sehingga dapat meningkatkan pemahaman konsep peserta didik Haluk., dkk, 2012: 3. Pembelajaran melalui praktikum akan memberikan kesempatan bagi peserta didik untuk belajar mengalami sendiri tentang proses tertentu sebagai cara untuk memperkenalkan fenomena dalam kehidupan nyata. Kegiatan praktikum yang telah diatur sebelumnya akan membuat peserta didik mengadakan kontak langsung dengan objek permasalahan, karena secara total dilibatkan dalam melakukan sendiri, mengikuti suatu proses, mengamati suatu objek, menganalisis, membuktikan, dan menarik kesimpulan sendiri tentang suatu obyek atau keadaan tertentu. Menurut Arifin 2005: 110, mengungkapkan bahwa ada persiapan dan kegiatan yang perlu dan harus dilakukan peserta didik sebagai berikut:

a. Mempelajari tujuan dan prosedur percobaan b. Menggunakan alat dan bahan dalam percobaan

29

c. Mencari persamaan reaksi dari percobaan yang dilakukan d. Mengamati percobaan

e. Mengumpulkan, menyajikan dan menganalisis data

f. Menyimpulkan hasil percobaan

g. Mengkomunikasikan hasil percobaan

Menurut Dimyati Mudjiono 1992: 77-78 ada beberapa tujuan dilakukannya praktikum dalam kegiatan pembelajaran: 1 Mengajar bagaimana menarik kesimpulan dari berbagai fakta, informasi, atau data yang berhasil dikumpulkan melalui pengamatan terhadap proses praktikum. 2 Mengajar bagaimana menarik kesimpulan dari fakta yang terdapat pada hasil praktikum melalui praktikum yang sama. 3 Melatih peserta didik merancang, mempersiapakan, melaksanakan dan melaporkan percobaan. 4 Melatih peserta didik menggunakan logika induktif untuk menarik kesimpulan dari fakta, informasi atau data yang terkumpul melalui percobaan. Penggunaan kegiatan praktikum memiliki kelebihan dan kekurangan yang menurut Dimyati Mudjiono 1992: 78 yaitu: 1. Kelebihan a. Peserta secara aktif terlibat mengumpulkan fakta, informasi atau data yang diperlukannya melalui percobaan yang dilakukan. 30 b. Peserta didik memperoleh kesempatan untuk membuktikan kebenaran teoritis secara empiris melalui praktikum, sehingga terlatih membuktikan ilmu secara ilmiah. c. Peserta didik berkesempatan untuk melaksanakan prosedur metode ilmiah, dalam rangka menguji kebenaran-kebenaran hipotesis. 2. Kekurangan a. Memerlukan peralatan, bahan dan sarana praktikum bagi setiap peserta didik atau sekelompok peserta didik, hal ini perlu dipenuhi karena akan mengurangi kesempatan peserta didik jika tidak tersedia. b. Kegiatan praktikum memerlukan waktu yang lama, akan mengakibatkan berkurangnya kecepatan laju pembelajaran. c. Kurangnya pengalaman peserta didik maupun guru dalam melaksanakan praktikum akan menimbulkan kesulitan tersendiri dalam melaksanakan praktikum. d. Kegagalan atau kesalahan dalam praktikum akan mengakibatkan perolehan hasil belajar berupa informasi, fakta atau data yang salah atau menyimpang.

5. Pembelajaran Kimia di SMA

Dokumen yang terkait

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

ANALISIS ISI LIRIK LAGU-LAGU BIP DALAM ALBUM TURUN DARI LANGIT

22 212 2

PENYESUAIAN SOSIAL SISWA REGULER DENGAN ADANYA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SD INKLUSI GUGUS 4 SUMBERSARI MALANG

64 523 26

ANALISIS PROSPEKTIF SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PT MUSTIKA RATU Tbk

273 1263 22

PENERIMAAN ATLET SILAT TENTANG ADEGAN PENCAK SILAT INDONESIA PADA FILM THE RAID REDEMPTION (STUDI RESEPSI PADA IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA MALANG)

43 322 21

PROSES KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM SITUASI PERTEMUAN ANTAR BUDAYA STUDI DI RUANG TUNGGU TERMINAL PENUMPANG KAPAL LAUT PELABUHAN TANJUNG PERAK SURABAYA

97 602 2

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK PARTAI POLITIK PADA PEMILIHAN KEPALA DAERAH TAHUN 2012 DI KOTA BATU (Studi Kasus Tim Pemenangan Pemilu Eddy Rumpoko-Punjul Santoso)

119 459 25