Pengujian Keteralihan Transferability Ketergantungan Dependability Ketegasan Confirmability

Berikut bagan triangulasi sumber: Gambar 3.4 Bagan Triangulasi Sumber

3.6.2 Pengujian Keteralihan Transferability

Transferability adalah validasi eksternal dalam penelitian kualitatif. Validasi eksternal menunjukkan derajad ketepatan hasil penelitian Sugiyono, 2012. Pengujian keteralihan ini, peneliti melakukan tahap-tahap analisis yang objektif dan terbuka. Tujuannya adalah hasil penelitian menjadi daya transfer pembaca yang memberikan persepsi guru terhadap metode pengajaran untuk anak hiperaktif. Pembaca dapat memahami tentang bagaimana metode pengajaran untuk anak hiperaktif ketika menemukan atau melihat dan berinteraksi langsung dengan anak hiperaktif, terutama bagi seorang guru. Dalam menuliskan laporan penelitian ini, peneliti akan menguraikan dengan jelas, rinci, dan sistematis, serta dapat dipercaya, sehingga laporan hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi, baik bagi peneliti maupun peneliti lain yang akan melakukan penelitian yang sama.

3.6.3 Ketergantungan Dependability

Dalam penelitian kualitatif, pengujian ketergantungan denpendability disebut reliabilitas. Pengujian ketergantungan adalah suatu kegiatan yang Sumber Data Guru Pendamping Pribadi Guru Pendamping Khusus Guru Kelas IV PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI dilakukan dalam pengecekan bahwa peneliti benar-benar melakukan proses penelitian di lapangan, sehingga data yang diperoleh reliabel Sugiyono, 2011. Suatu penelitian akan reliabel apabila orang lain dapat mengulangi atau mereplikasi proses penelitian tersebut. Langkah yang dilakukan peneliti dalam pengujian ketergantungan adalah peneliti menentukan masalahfokus, memasuki lapangan, menentukan sumber data, dan membuat kesimpulan.

3.6.4 Ketegasan Confirmability

Pengujian comfirmability merupakan pengujian hasil penelitian yang berkaitan dengan proses penelitian yang telah dilakukan Sugiyono, 2012. Pengujian confirmability hampir mirip dengan uji denpendability, sehingga pengujian ini dapat dilakukan secara bersamaan. Pada penelitian ini, peneliti melakukan pengujian kesesuaian antara hasil penelitian dengan proses penelitian yang telah dilakukan.

3.7 Analisis Data

Analisis data merupakan bagian yang sangat penting dalam penelitian karena dari analisis ini akan diperoleh suatu temuan, baik temuan subtantif maupun formal. Analisis data adalah pengujian sistematik dari sesuatu untuk menetapkan bagian-bagiannya, hubungan antarkajian, dan hubungan terhadap keseluruhannya Gunawan, 2013. Analisis data merupakan sebuah kegiatan mengatur, mengurutkan, mengelompokkan, memberi kode atau tanda, dan mengkategorikannya, sehingga diperoleh suatu temuan berdasarkan fokus atau masalah yang ingin dijawab.