Definisi Operasional Variabel Hipotesis Pertama

3.6.2. Identifikasi Variabel Hipotesis Kedua

1. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel bebas X untuk hipotesis kedua adalah perencanaan sumber daya manusia. 2. Variabel terikat Y untuk hipotesis kedua adalah pengembangan karier pegawai di PT. Bank Negara Indonesia Persero, Tbk Kantor Cabang Medan.

3.7. Definisi Operasional Variabel

3.7.1. Definisi Operasional Variabel Hipotesis Pertama

Definisi operasional adalah menjelaskan variabel penelitian dan skala pengukuran variabel. Definisi operasional dari masing-masing variabel adalah sebagai berikut: 1. Perencanaan SDM X 1 Perencanaan SDM adalah kegiatan penentuan jumlah SDM yang diperlukan oleh suatu organisasi untuk masa yang akan datang. Indikator perencanaan SDM dalam penelitian ini adalah penyediaan pegawai baru, dan pendayagunaan pegawai yang sudah ada. Untuk mengukur variabel perencanaan SDM digunakan skala Likert. 2. Analisis Jabatan X 2 Analisis jabatan, yaitu proses untuk mengumpulkan, mengolah, menafsirkan serta menyusun secara sistematis segala fakta mengenai suatu jabatan termasuk kualifikasi pegawai yang akan dipekerjakan untuk suatu jabatan. Indikator analisis jabatan dalam penelitian ini adalah jumlah jabatan yang Universitas Sumatera Utara tersedia, pengembangan jabatan baru, kualifikasi jabatan dan evaluasi jabatan. Untuk mengukur variabel analisis jabatan digunakan skala Likert. 3. Implementasi Rancangan Pekerjaan Y Implementasi rancangan pekerjaan adalah pelaksanaan suatu pekerjaan yang sudah didesign atau dirancang berdasarkan spesialisasinya, sehingga pelaksanaan pekerjaan dapat lebih mudah. Indikator rancangan pekerjaan dalam penelitian ini adalah perluasan kerja, pemerkayaan kerja, dan rotasi kerja. Untuk mengukur variabel rancangan pekerjaan digunakan skala Likert. Tabel 3.1. Definisi Operasional Variabel Hipotesis Pertama No. Variabel Definisi Operasional Indikator Pengukuran 1 Perencanaan SDM X 1 Kegiatan penentuan kuantitas dan kualitas SDM yang diperlukan oleh suatu organisasi untuk masa yang akan datang. 1.Penyediaan pegawai baru 2.Pendayagunaan pegawai yang sudah ada Skala Likert 2 Analisis Jabatan X 2 Proses untuk mengumpulkan, mengolah, menafsirkan serta menyusun secara sistematis segala fakta mengenai suatu jabatan termasuk kualifikasi pegawai. 1.Jumlah jabatan yang tersedia 2.Pengembangan jabatan baru 3.Kualifikasi jabatan 4.Evaluasi jabatan Skala Likert 3 Implementasi rancangan pekerjaan Y Pelaksanaan suatu pekerjaan yang telah didesign atau dirancang berdasarkan spesialisasinya. 1.Perluasan kerja 2.Pemerkayaan kerja 3.Rotasi kerja Skala Likert Universitas Sumatera Utara

3.7.2. Definisi Operasional Variabel Hipotesis Kedua