Pengaruh Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Pedagogik Terhadap

menunjukkan bahwa jika ada penambahan 1 satuan kompetensi sosial maka prestasi belajar akan meningkat sebesar 1,821, koefisien regresi X4 sebesar -0,282 menunjukkan bhawa jika ada penambahan 1 satuan kompetensi profesional maka prestasi belajar akan meningkat sebesar – 0,282. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional maka nilai prestasi belajar akuntansinya juga semakin tinggi, begitu puka sebaliknya. e Uji Signifikansi Terhadap Persamaan Regresi ganda Uji signifikansi terhadap model regresi ganda menggunakan uji F dengan taraf signifikansi 5, dk pembilang = 4 dan dk penyebut 45. Besarnya F hitung adalah 0,796 sedangkan besarnya F tabel adalah 2,58, maka dapat disimpulkan bahwa F hitung F tabel. Hal ini berarti tidak terdapat pengaruh yang signifikan persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional terhadap prestasi belajar akuntansi.

C. Pembahasan

1. Pengaruh Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Pedagogik Terhadap

Prestasi Belajar Akuntansi Berdasarkan analisis data pengaruh persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik terhadap prestasi belajar akuntansi dapat diketahui bahwa F hitung untuk uji signifikansi terhadap model regresi sederhana adalah sebesar 1,489 dan F tabel sebesar 4,04. Maka hipotesis ditolak karena F hitung F tabel berarti model regresi tersebut tidak dapat digunakan untuk memprediksi nilai variabel prestasi belajar akuntansi. Sedangkan t hitung untuk uji signifikansi koefisien regresi sederhana sebesar 1,217 dan t tabel sebesar 2,0106. Maka hipotesis ditolak karena 1,217 2,0106, hal ini berarti tidak terdapat pengaruh yang signifikan persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik terhadap prestasi belajar akuntansi. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik terhadap prestasi belajar akuntansi, jadi dapat diartikan bahwa tinggi rendahnya prestasi belajar akuntansi tidak dapat diprediksi dari tinggi rendahnya persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik. Deskripsi tentang kompetensi pedagogik menunjukkan bahwa sebagian besar persepsi siswa dikategorikan baik. Kompetensi pedagogik diartikan sebagai kebulatan pengetahuan knowledge, ketrampilan teaching skill, serta sikap karakter berupa kecerdasan, kreativitas dan komitmen dalam menjalankan tugas sebagai corong pendidikan. Deskripsi prestasi belajar menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memiliki prestasi belajar yang baik. Menurut Tirtonegoro 1984: 43 prestasi belajar adalah penilaian hasil usaha kegiatan belajar yang dinyatakan dalah bentuk angka, huruf, atau kalimat yang dapat mencerminkan hasil yang sudah dicapai oleh setiap peserta didik dalam periode tertentu. Hasil temuan ini tidak sejalan dengan kerangka berfikir yang menyatakan bahwa Kompetensi guru merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi hasil belajar siswa, karena semakin kompeten guru maka akan semakin pandai pula guru tersebut dalam menarik perhatian siswa untuk menyukai mata pelajaran yang diampunya, sehingga siswa akan menjadi lebih semangat untuk mengikuti kegiatan pembelajaran dan belajar sendiri sehingga pada akhirnya prestasi atau hasil belajarnya juga akan semakin meningkat. Hasil penelitian ini tidak sesuai dengan kerangka berfikir. Persepsi siswa tentang kompetensi pedagogik tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar akuntansi. Oleh karena itu, diduga ada faktor lain yang lebih dominan terhadap pencapaian prestasi belajar siswa. Faktor-faktor tersebut antara lain 1 faktor internal misalnya kesehatan, rasa aman, kemampuan, minat, dan sebagainya. 2 faktor eksternal; misalnya kebersihan rumah, lingkungan, udara yang panas, dan sebagainya Roestiyah, 1982:159. Seorang guru memiliki peran yang sangat besar dalam proses belajar mengajar dikelas. Mereka tidak hanya bertugas menyampaikan materi pelajaran saja, tetapi juga mencari cara agar materi yang disampaikan dapat diterima siswa dengan baik. Guru harus dapat menciptakan suasana belajar mengajar yang menyenangkan dan komunikatif. Mereka juga harus bisa menyampaikan materi pelajaran dengan cara yang menarik. Dengan suasana belajar mengajar yang seperti ini diharapkan hubungan guru dengan murid akan menjadi semakin baik, sehingga para siswa akan lebih bersemangat dalam belajar.

2. Pengaruh Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Kepribadian Terhadap

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kemandirian Belajar dan Persepsi Tentang Kompetensi Keguruan Terhadap Prestasi Akademik Mahasiswa Progdi Pendidikan Akuntansi

0 2 12

PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Pedagogik Guru Dan Kemandirian Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Piutang Pada Siswa Kelas XI Akuntansi SMK

0 1 19

PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Pedagogik Guru Dan Kemandirian Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Piutang Pada Siswa Kelas XI Akuntansi SMK

0 1 14

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI GURU DAN KREATIVITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI Pengaruh persepsi siswa tentang kompetensi guru dan kreativitas belajar terhadap prestasi belajar Akuntasi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Ka

0 1 15

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PERSEPSI SISWA MENGENAI KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI Pengaruh Motivasi Belajar Dan Persepsi Siswa Mengenai Kompetensi Guru Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas Xi Ips Sma Muhammadiyah 1 Sura

0 0 17

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI GURU DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA pengaruh Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Guru dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Kelas X SMK N I Banyudono TAhun Aj

0 0 15

Pengaruh persepsi mahasiswa tentang pengelolaan kelas dan persepsi tentang fasilitas belajar terhadap prestasi belajar WIDI DEPAN

0 0 14

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, DISIPLIN BELAJAR, DAN PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

0 0 186

PENGARUH DISIPLIN BELAJAR, IKLIM KELAS, DAN PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

0 0 151

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI KEGURUAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

0 1 211