Pelaksanaan Tindakan I Deskripsi Hasil Siklus I

commit to user 60 Dari hasil ujicoba instrumen tes kognitif siswa diperoleh instrumen tes kognitif siklus I yang terdiri dari 30 butir soal pilihan ganda. Sedangkan berdasarkan hasil ujicoba instrumen angket motivasi belajar siswa diperoleh instrumen angket motivasi belajar siswa yang terdiri dari 40 butir soal pilihan ganda.

2. Pelaksanaan Tindakan I

Pertemuan pertama untuk siklus I dilaksanakan pada tanggal 12 Februari 2010. Pada pertemuan pertama ini menjelaskan materi mengenai suhu dan termometer. Di awal pembelajaran, guru memutar film pendek mengenai sifat termometrik zat di mana diperlihatkan cairan dalam thermometer bergerak naik ketika dimasukkan dalam gelas beker yang berisi zat cair. Gambar 4.4 Termometer Yang Dimasukkan Dalam Gelas Beker Terlihat semua siswa dengan antusias memperhatikan film pendek yang diputar di depan kelas. Kemudian guru bertanya kepada siswa mengapa cairan yang ada di dalam termometer dapat naik ketika dimasukkan dalam gelas beker. Beberapa siswa menyampaikan pendapat mereka. Kemudian guru membagi siswa ke dalam delapan kelompok diskusi untuk menyelesaikan pertanyaan dalam LKS I. Diskusi kelompok dilaksanakan kurang lebih selama 30 menit. Ada kelompok yang semua anggotanya aktif berpendapat tetapi ada juga kelompok yang hanya dua anggotanya kelompok 1 yang secara aktif berdiskusi untuk menyelesaikan LKS I. Pada saat diskusi berlangsung, guru bertindak sebagai fasilitator dengan berkeliling kelas untuk memantau dan mengarahkan jalannya diskusi dari masing-masing kelompok. Setelah itu guru menunjuk salah satu kelompok untuk maju ke depan kelas untuk menyampaikan hasil diskusinya untuk kemudian ditanggapi oleh anggota kelompok diskusi lainnya. Pada sesi ini guru commit to user 61 memberikan penjelasan tambahan untuk setiap item pertanyaan. Setelah pembahasan mengenai hasil diskusi selesai, guru meminta siswa yang bersedia untuk maju mengerjakan latihan soal di depan kelas untuk kemudian dikoreksi bersama siswa yang lain. Di akhir pembelajaran guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk menarik kesimpulan dari kegiatan belajar mengajar yang telah dilaksanakan. Pertemuan kedua dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2010. Pada pertemuan ini, materi yang dibahas mengenai pemuaian zat padat dan zat cair. Di awal pembelajaran, guru memutar dua film pendek mengenai pemuaian zat padat dan zat cair. Film pendek pertama yang diputar mengenai kereta api . Kemudian guru menayangkan slide tentang sambungan rel kereta api. Gambar 4.5 Tampilan Slide Tentang Rel Kereta Api Dalam slide terlihat di antara sambungan rel terdapat celah yang memisahkan antar rel. Kemudian guru bertanya kepada siswa mengapa pada sambungan rel kereta api selalu terdapat celah. Beberapa siswa menyampaikan pendapat mereka lalu guru kembali memutar film pendek kedua mengenai peristiwa pemuaian pada sebuah bola besi. Gambar 4.6 Tampilan Film Pendek Tentang Pemuaian Pada Bola Besi commit to user 62 Pada saat pemutaran film pendek 1 dan 2 terlihat antusias semua siswa yang dengan penuh konsentrasi memperhatikan tayangan film tersebut. Kemudian seperti pada pertemuan sebelumnya guru membagi siswa ke dalam delapan kelompok diskusi untuk menyelesaikan pertanyaan dalam LKS II. Diskusi yang berlangsung pada pertemuan kedua ini berjalan lebih lambat karena siswa agak kesulitan untuk memahami maksud dari pertanyaan dalam LKS II. Ini berdampak terhadap alokasi waktu di mana diskusi baru selesai setelah 45 menit. Setelah itu guru menunjuk salah satu kelompok untuk maju ke depan kelas untuk menyampaikan hasil diskusinya untuk kemudian ditanggapi oleh anggota kelompok diskusi lainnya. Pada sesi ini guru memberikan penjelasan tambahan untuk setiap item pertanyaan. Ketika pembahasan sampai pada sub materi aplikasi pemuaian zat padat dan cair, guru memutar film pendek mengenai bimetal dan anomali air sambil memberikan penjelasan seperlunya mengenai kedua hal tersebut. Gambar 4.7 Tampilan Film Pendek Tentang Bimetal Setelah diskusi selesai, guru meminta siswa yang bersedia untuk maju mengerjakan latihan soal di depan kelas untuk kemudian dikoreksi bersama siswa yang lain. Akan tetapi dikarenakan keterbatasan waktu hanya satu soal saja dalam LKS II yang berhasil dibahas untuk kemudian langsung ditutup dengan kesimpulan yang disampaikan guru bersama siswa. Pertemuan ketiga dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2010. Materi yang dibahas adalah mengenai pemuaian zat gas, konsep kalor, kalor jenis, dan kapasitas kalor. Seperti pada pertemuan kedua, di awal pembelajaran guru memutar dua film pendek yaitu film pendek pertama mengenai pemuaian pada gas dan film pendek kedua mengenai kalor. Pada saat pemutaran kedua film pendek, nampak antusias siswa untuk memperhatikan fenomena fisika yang diperlihatkan dalam kedua film tersebut. commit to user 63 Gambar 4.8 Tampilan Film Pendek Tentang Pemuaian Gas Selanjutnya dilaksanakan diskusi kelompok untuk menyelesaikan pertanyaan dalam LKS III. Pelaksanaan diskusi ini juga mengalami perpanjangan waktu dikarenakan siswa kembali mengalami kesulitan dalam memahami maksud dari pertanyaan-pertanyaan dalam LKS III terutama mengenai materi kalor, kalor jenis, dan kapasitas kalor. Diskusi yang berlangsung juga kelihatan tidak efektif karena beberapa kelompok anggotanya tidak aktif dan merasa jenuh untuk menyelesaikan LKS III. Pada pertemuan ketiga ini, guru dan siswa tidak sempat untuk membahas latihan soal karena keterbatasan waktu.

3. Observasi Tindakan I