Rindy Prianka Estri, S.Hum. Struktur Organisasi

54 minat dan perhatian pengunjungpemustakanya. Adapun koleksi Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang di kategorikan ke dalam 5 bagian, yaitu : a. Children section, yaitu koleksi untuk siswa yang ditandai dengan nomer panggil berwarna orange. Koleksi ini terdiri dari fiksi dan non fiksi. Pada koleksi fiksi dan non fiksi juga terdapat perbedaan pada nomer panggilnya. Pada koleksi fiksi nomer panggilnya hanya berupa 3 nama belakang pengarang, sedangkan untuk koleksi non fiksi selain 3 nama belakang pengarang labelnya ditambah juga dengan nomor ddc sesuai dengan disiplin masing-masing ilmu. a. Teacher section, yaitu koleksi untuk para staf pengajar yang ditandai dengan label nomor panggil berwarna merah muda. b. Parents section, yaitu koleksi khusus bagi orang tua dengan label berwana pink. Koleksinya berupa buku-buku pendidikan anak, psikologi anak, serta buku-buku yang berhubungan dengan peningkatan kualitas keluarga. c. Reference resources, yaitu koleksi yang hanya bisa di baca di kelas atau di perpustakaan. koleksi ini merupakan bahan ajar guru yang dinamakan dengan reading log. Selain reading log, ensiklopedia, kamus, buku tahunan, buku petunjuk, buku pedoman, peta juga termasuk ke dalam koleksi referensi. Hingga saat ini Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang memiliki jumlah koleksi sekitar 18.491 unit yang berupa 16.178 eksemplar buku, terdiri dari 70 fiksi dan 30 nonfiksi, mainan 942 buah, majalah 51 buah, 55 audio visual 1.017 buah, buku besar 10 buah dan literatur guru 48 buah. Bahan bacaan yang disediakan oleh Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang pun sangat bervariatif, mulai dari buku-buku pengetahuan, komik, novel, hingga terbitan berkala serta koleksi referensi, seperti kamus dan ensiklopedia. Pengolahan koleksi yang ada di Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang ini menggunakan sistem DDC versi 23. Koleksi buku di Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang ini diperoleh dari dana sekolah. Koleksi di cikal sendiri juga dibedakan berdasarkan warna stiker yang tertera di bagian atas punggung buku sesuai dengan kriteria umur siswa. Contohnya warna kuning untuk anak usia 3-5 tahun, merah untuk anak usia 4-6 tahun, biru terang dan biru tua untuk anak usia 5-7 tahun, ungu terang dan orange untuk anak usia 6-8 tahun, hijau terang dan hijau muda untuk anak usia 7-9 tahun, abu-abu dan hitam untuk anak usia 8-10 tahun, emas untuk anak usia 9-11 tahun dan ungu tua untuk 11 tahun keatas. Hal ini dimaksudkan untuk mengatur tingkatan membaca siswa. Jadi siswa dibiasakan untuk membaca koleksi yang bacaannya ringan terlebih dahulu hingga ke koleksi yang permasalahannya lebih kompleks. Tujuannya adalah mengatur tingkat bacaan siswa agar sesuai dengan kriteria umur mereka masing-masing.

8. Sarana dan Fasilitas

Berikut ini beberapa sarana yang terdapat di Perpustakaan Sekolah Cikal Simatupang, sebagai berikut: