Manfaat Tomat Bahan Alami Pembuatan Sambal. 1. Tomat

Bentuk, rasa, tekstur dan warna buah tomat sangat beragam. Ada yang bulat, bulat pipih, keriting dan seperti bola lampu. Warna buah masak bervariasi dari kuning orange sampai merah, tergantung dari jenis pigmen yang dominan. Rasanya pun bervariasi dari asam hingga manis. Keseluruan buahnya berdaging dan banyak mengandung air. Dalam klasifikasi tumbuhan tanaman tomat termasuk kelas Dycotyledonnae brkeping dua, secara lengkap ahli-ahli botani mengklasifikasikan tanaman tomat secara sistematik sebagai berikut: Classic :Dycotyledona Ordo :Tubiflorae Famili :Solanaciae Genus :Solamun Specie :Lycopersicum esculentum Mill Tomat merupakan tanaman daerah tropis, yang berarti tanaman tomat membutuhkan banyak sinar matahari agar pertumbuhannya baik. Daya tumbuhnya cuku mengesankan. Bilamana masih menyimpan zat-zat makanan dan cukup air, serta lingkungan yang masih memenuhi persyaratan bagi pertumbuhannya, tomat dapat tumbuh terus hingga mencapai ketinggian 13 meter dalam waktu 1 tahun berbunga dan berbuah terus Rismunandar,1995

2.5.2. Manfaat Tomat

Tomat dapat digunankan baik dalam bentuk segar maupun dalam bentuk olahan. Dalam bentuk segar, tomat seringkali digunakan dalam bentuk pelengkap masakan sayur, untuk salad, sandwich, sambal dan sebagainya. Dalam bentuk Universitas Sumatera Utara olahan tomat dapat dibuat menjadi berbagai produk kalengan, seperti tomat utuh, potongan tomat, sambal dan puree. Sambal digunakan sebagai pelengkap dan penyedap makanan. Selain itu dapat dibuat sari buah dan dipekatkan untuk menghasilkan pasta tomat content 2009. Tomat, baik dalam bentuk segar maupun olahan, memiliki komposisi gizi yang cukup lengkap dan baik. Buah tomat terdiri dari 5-10 berat kering tanpa air dan 1 kulit dan biji. Jika buah tomat dikeringkan sekitar 50 dari berat keringnya terdiri dari gula-gula pereduksiterutama glukosa dan fruktosa, sisanya asam-asam organik dan mineral, pigmen, vitamin dan lipid. Tomat dapat digolongkan sebagai sumber vitamin C yang sangat baik kaena 100 gram tomat memenuhi 20 atau lebih dari kebutuhan vitamin C sehari. Vitamin C berperan dalam pembentukan kolagen, memelihara kesehatan gigi dan gusi, mempercepat sembuhnya luka-luka, mencegah penyakit Scorbut, serta menghindarkan terjadinya pendarahan pembuuh darah halusTjokronegoro,1985 Selain itu tomat merupakan sumber vitamin A yang baik karena 100 gram tomat dapat menyumbangkan 10-20 dari kebutuhan vitamin A sehari. Vitamin A sangat diperlukan bagi kesehatan organ penglihatan , sistem kekebalan tubuh, pertumbuhan dan reproduksi. Vitamin A dan C pada tomat juga berhasiat sebagai antioksidanTugiyono,2001. Sari buah tomat mengandng vitamin dan mineral yang cuku lengkap. Dari 100 gram jus tomat akan diperoleh 30 kalori, vitamin C 40 mg, vitamin A 1.500 SI, zat besi, kalsium dan lain-lain. Lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel dibawah ini. Universitas Sumatera Utara Tabel 2.1 Kandungan dan Nilai Gizi pada Buah Tomat NO ZAT GIZI NILAI GIZI 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Karotenvitamin A Thiaminvitamin B1 Riboflafinvitamin B2 Asam Askorbatvitamin C Protein Karbohidrat Lemak KalsiumCa FosforP Zat BesiFe Bagian yang dapat dimakan 1.500.SI 60µg - 40mg 1 mg 4,2 mg 0,3 mg 5 mg 27 mg 0.5 mg 95 Sumber: Direktorat Gizi Depkes RI,1972 Tomat juga mengandung likopen yang tinggi. Likopen ini merupakan pigmen yang membuat tomat menjadi warna merah. Seperti halnya betakaroten, likopen termasuk dalam golongan karotenoid. Telah banyak penelitian yang mengungkapkan manfaat likopen bagi kesehatan. Likopen diketahui mempunyai kemampuan sebagai antioksidan dan dapat melindungi tubuh terhadap berbagai macam penyakit jantung, kanker dan kanker prostat pada pria. Tomat yang dihancurkan atau dimasakan merupakan sumber likopen yang lebih baik dibanding dengan tomat mentahnya. Sebagai contoh jumlah likopen pada jus tomat bisa mencapai lima kali lebih banyak dari pada tomat segar. Para peneliti Universitas Sumatera Utara menduga tomat yang dimasak atau dihancurkan akan mengeluarkan likopen lebih banyak, sehingga lebih mudah diserap oleh tubuhAnonimous, 2008. Likopen terdapat pada bagian dinding sel tomat. Oleh karena itu pemasakan dengan sedikit minyak dapat melepaskan kmponen ini. Sebagai tambahan pemasakan dengan minyak zaitun olive oil memudahkan tubuh menyerap likopen dengan lebih baik. Likopen sendiri berguna untuk melindungi LDL Low-density lipoprotein dari kerusakan.

2.5.3. Cabai

Dokumen yang terkait

Hygiene Sanitasi Pengolahan Makanan Dan Pemeriksaan Escherichia Coli (E.Coli) Pada Pecel Yang Dijual Di Pasar Petisah Tahun 2015

4 58 78

Hygiene Sanitasi Penjual Dan Analisa Bakteri Escherichia coli Pada Jus Jeruk Yang Dijual Di Kantin Yang Ada Di Universitas Sumatera Utara Medan Tahun 2010

8 90 75

Hygiene Sanitasi Rumah Makan Persinggahan Bus Lintas Sumatera di Kecamatan Rantau Selatan Kabupaten Labuhan Batu Tahun 2007

11 60 95

Hygiene Sanitasi Dan Pemeriksaan Kandungan Bakteri Escherichia Coli Pada Es Krim Yang Dijajakan Di Kecamatan Medan Petisah Kota Medan Tahun 2009

7 54 74

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 0 11

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 0 2

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 0 6

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 0 29

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 1 2

Hygiene Sanitasi Penyedian dan Pemeriksaan Escherichia coli Pada Sambal di Beberapa Rumah Makan Jalan Dr.Mansyur Kota Medan Sumatera Utara 2015

0 0 9