Kondisi Goegrafi dan Demografi

45

V. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

5.1 Kondisi Goegrafi dan Demografi

Desa Pasir Gaok merupakan salah satu desa dari tujuh desa yang ada di Kecamatan Rancabungur Kabupaten Bogor, dengan memiliki ketinggian di atas permukaan laut ± 300 meter, curah hujan ± 200 milimeter dan rata-rata suhu udara 28º - 32º Celsius. Bentuk wilayah rata-rata datar karena wilayah berombak hanya satu persen. Desa Pasir Gaok merupakan desa yang terletak sebelah Timur Ibu Kota Kecamatan Rancabungur dan dapat ditempuh dengan memakai kendaraan selama 10 menit. Jarak pusat pemerintahan desa dengan: ƒ Ibu Kota Kecamatan : 1 Km ƒ Ibu Kota Kabupaten Bogor : 21 Km ƒ Ibu Kota Provinsi Jawa Barat : 161 Km ƒ Ibu Kota Negara RI : 88 Km Luas wilayah Desa Pasir Gaok seluruhnya 341.41 ha, terdiri dari: ƒ Tanah darat : 121.41 ha ƒ Tanah sawah : 215 ha ƒ Tanah perkebunan swasta : 5 ha Jumlah tersebut terbagi atas tanah milik adat seluas 336.41 ha dan tanah milik negara seluas 5 ha. Batas-batas desa: ƒ Sebelah Utara : Desa Cimulang Kecamatan Rancabungur ƒ Sebelah Timur : Desa Bantarjaya Kecamatan Rancabungur ƒ Sebelah Selatan : Kali Cisadane Desa Cikarawang Kecamatan Dramaga ƒ Sebelah Barat : Desa Rancabungur Kecamatan Rancabungur Wilayah Desa Pasir Gaok terbagi ke dalam wilayah administratif: ƒ Dusun Lingkungan : 3 buah ƒ Rukun Warga RW : 6 buah ƒ Rukun Tetangga RT : 30 buah 46 Desa Pasir Gaok memiliki jumlah penduduk sebanyak 7.681 jiwa yang terdiri dari laki-laki 3.996 jiwa dan perempuan sebanyak 3.685 jiwa dengan jumlah Kepala Keluarga 2.019 KK. Desa Pasir Gaok tidak ada Warga Negara Asing WNA, dan dari luas wilayah 341.41 ha memiliki penduduk yang penyebaran penduduknya tidak merata. Tabel 2. Jumlah Penduduk Desa Pasir Gaok Menurut Umur Tahun 2009 No Usia Laki-laki orang Perempuan orang Laki-laki + Perempuan orang 1 0 – 12 bulan 202 191 393 2 13 bulan – 04 tahun 269 348 617 3 05 – 06 tahun 432 318 750 4 07 – 12 tahun 402 337 739 5 13 – 15 tahun 374 364 738 6 16 – 18 tahun 318 307 625 7 19 – 25 tahun 463 430 893 8 26 – 35 tahun 346 347 693 9 36 – 45 tahun 426 285 711 10 46 – 50 tahun 272 351 623 11 51 – 60 tahun 188 165 353 12 61 – 75 tahun 250 164 414 13 76 tahun 54 78 132 Total 3996 3685 7681 Sumber : Desa Pasir Gaok 2009 Tabel 3. Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian Tahun 2009 No Jenis Mata Pencaharian Jumlah orang 1 Petani - Petani Pemilik tanah - Petani Penggarap tanah - Buruh tani 136 88 308 2 Buruh bangunan 247 3 Buruh kebun 72 4 Pedagang 110 5 Pengemudi jasa 86 6 Pegawai Negeri Sipil PNS 35 7 TNI POLRI 6 8 Pensiunan 27 9 Industri kecil 3 10 Buruh Industri 180 11 Lain-lain 254 Sumber: Desa Pasir Gaok 2009 47 Tabel 4. Jumlah Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan Tahun 2009 No Tingkat Pendidikan Jumlah orang 1 Belum Sekolah 904 2 Tidak Tamat SD Sederajat 544 3 Tamat SD Sederajat 1.562 4 Tamat SLTP Sederajat 826 5 Tamat SLTA Sederajat 321 6 Tamat Akademi Sederajat 11 7 Tamat Perguruan Tinggi 7 8 Buta Huruf 577 Sumber: Desa Pasir Gaok 2009

5.2 Karakteristik Petani Responden