Langkah-langkah pembelajaran dengan pendekatan kontekstual

20 Dalam pembelajaran yang menggunakan metode ekspositori materi pelajaran sengaja diberikan secara langsung. Peran siswa dalam strategi ini adalah menyimak untuk menguasai materi pelajaran yang disampaikan guru. 22 Ada beberapa langkah dalam pembelajaran dengan metode ekspositori, yaitu persiapan Preparation, penyajian pesentation, menghubungkan correlation, menyimpulkan generazitation, dan penerapan application. 23 Langkah-langkah pembelajaran dengan metode ekspositori dapat dirinci sebagai berikut: a. Persiapan, dalam tahap ini berkaitan dengan mempersiapkan siswa untuk menerima pelajaran. b. Penyajian, dalam tahap ini guru menyampaikan materi pelajaran sesuai dengan persiapan yang telah dilakukan. Guru berusaha semaksimal mungkin agar materi pelajaran dapat dengan mudah ditangkap dan dipahami oleh siswa. c. Menghubungkan, dalam tahap ini guru menghubungkan materi pelajaran dengan pengalaman siswa untuk memberikan makna terhadap materi pembelajaran. d. Menyimpulkan, adalah tahapan memahami inti dari materi pembelajaran yang disampaikan. e. Mengaplikasikan, merupakan tahapan unjuk kemampuan siswa setelah menyimak penjelasan dari guru. 24

B. HASIL PENELITIAN YANG RELEVAN

Penelitian yang berhubungan dengan strategi REACT, diantaranya yaitu sebuah tesis penelitian Abdul Ghoni yang berjudul Pembelajaran dengan Strategi REACT bagi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Lumajang untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Matematika. Penelitian ini mengungkapkan bahwa strategi REACT dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. 22 Wina Sanjaya, Strategi pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan, Jakarta : Kencana, 2010 h.178 23 Ibid.,h.185 24 Ibid.,h.185-190 21 Penelitian lain mengenai pendekatan kontekstual yakni sebuah jurnal penelitian Jaenudin yang berjudul Pengaruh Pendekatan Kontekstual terhadap kemampuan Representasi Matematik Beragam Siswa SMP.Penelitian ini dilakukan di SMPN 1 Lembang, Kabupaten Bandung Barat.Hasil dari penelitian ini yaitu pembelajaran dengan pendekatan kontekstual memberikan pengaruh positif terhadap kemampuan representasi matematik beragam. Penelitian lain yang berhubungan dengan strategi REACT yaitu jurnal penelitian Yuniawatika yang berjudul Pengaruh penerapan pendekatan kontekstual strategi REACT terhadap kemampuan koneksi dan representasi matematik siswa.Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD dari dua sekolah yang masing-masing berlevel baik dan sedang sebanyak empat kelas dengan dua kelas kelompok eksperimen dan dua kelas kelompok kontrol.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran matematika dengan strategi REACT dapat meningkatkan kemampuan koneksi dan representasi matematik siswa sekolah dasar. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa pembelajaran matematika dengan strategi REACT secara signifikan lebih baik dalam meningkatkan kemampuan koneksi dan representasi matematik siswa sekolah dasar dibandingkan dengan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan strategi konvensional ditinjau dari level sekolah baik dan sedang maupun ditinjau dari kemampuan matematika siswa tinggi, sedang, dan rendah. Selain itu, sebagian besar siswa menunjukkan respon yang positif terhadap pembelajaran yang telah dilakukan. Hal ini ditunjukkan melalui pendapat siswa dalam angket maupun pada hasil wawancara Maka penelitian ini relevan dengan penelitian-penelitian yang telah dilakukan sebelumnya. Penelitian lain yang berhubungan dengan hasil belajar yaitu penelitian yang dilakukan oleh Siti Latifah 2010 yang berjudul “Pengaruh Strategi Pembelajaran Aktif Card Sort Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa”. 25 Dalam penelitannya disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa 25 Siti Latifah, Pengaruh Strategi Pembelajaran Aktif Card Sort Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa,Perpustakaan UIN Jakarta:Skripsi 2010. 22 yang diajarkan dengan strategi pembelajaran aktif card sort lebih baik dari pada hasil belajar siswa yang diajarkan dengan metode konvensional. Penelitian lain yang berhubungan dengan hasil belajar yaitu penelitian yang dilakukan oleh Ma’Rif Syafruddin2013 yang berjudul “ Pengaruh Strategi Pembelajaran Aktif Teknik Giving Question And Getting Answer Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa”. 26

C. KERANGKA BERFIKIR

Matematika sebagai salah satu disiplin ilmu mempunyai peranan penting dalam kehidupan sehari-hari dan bagi ilmu pengetahuan lainnya, maka matematika perlu diajarkan dari pendidikan dasar sampai perguruan tinggi. Namun saat ini masalah yang dihadapi adalah rendahnya hasil belajar matematika siswa di sekolah, dimana kegiatan pembelajaran dipengaruhi oleh pandangan guru terhadap makna belajar. Makna dan hakikat belajar seringkali hanya diartikan sebagai penerimaan informasi dan sumber informasi guru dan buku pelajaran. Akibatnya, guru masih memaknai kegiatan mengajar sebagai kegiatan memindahkan informasi dari guru atau buku kepada siswa. Proses mengajar lebih bernuansa memberi tahu dari pada membimbing siswa menjadi tahu sehingga sekolah lebih berfungsi sebagai pusat pemberitahuan dari pada sebagai pusat pengembangan potensi siswa. Perilaku guru yang selalu menjelaskan dan menjawab langsung pertanyaan siswa merupakan salah satu contoh tindakan yang menjadikan sekolah sebagai pusat pemberitahuan. Sehingga siswa masih mengalami kesulitan dalam memahami konsep dari sebuah soal, yang mengakibatkan siswa lamban dalam menyelesaikan soal dan mengakibatkan hasil belajar matematika siswa menjadi rendah. Adapun cara yang ditempuh untuk mengatasi permasalahan diatas adalah dengan melakukan inovasi dalam pembelajaran.salah satunya dengan pembelajaran yang dapat menciptakan pembelajaran lebih menyenangkan. yaitu dengan pendekatan kontekstual strategi React, didalam penerapannya Strategi 26 Ma’Rif Syafruddin,Pengaruh Strategi Pembelajaran Aktif Teknik Giving Question And Getting Answer Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa”,Perpustakaan UIN Jakarta:Skripsi 2013. 23 React memiliki langkah-langkah yaitu Relating pada tahap ini belajar dikaitkan dengan konteks pengalaman yang nyata , Experiencing pada tahap ini siswa belajar kegiatan yang telah dialaminya , Appliying pada tahap ini siswa belajar menerapkan yaitu pada proses mendemonstrasikan pengetahuan yang dimilikinya , Cooperating pada tahap ini siswa belajar bekerja sama dengan siswa lain, dan Transfering pada tahap ini siswa dapat mentransfer pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang telah dimiliki pada situasi lain. Berdasarkan hal-hal tersebut, pembelajaran dengan menggunakan pendekatan Strategi React di dalam pembelajaran matematika memberikan kesempatan pada siswa dalam hal meningkatkan hasil belajar matematika.

D. HIPOTESIS PENELITIAN

Hipotesis dalam penelitian ini adalah “Hasil belajar matematika siswa yang pembelajarannya dengan menggunakan pendekatan kontekstual strategi REACT lebih tinggi dari hasil belajar siswa yang diajarkan dengan pendekatan konvensional”

Dokumen yang terkait

Pengaruh pendekatan pemecahan masalah strategi working backward terhadap hasil belajar Matematika siswa

1 8 185

Upaya meningkatkan hasil belajar IPA melalui pendekatan kontekstual pada konsep sumber daya alam di MI Terpadu Raudlatul Ulum Bedahan

0 3 140

Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui pendekatan kontekstual pada pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas IV di SDN Neglasari 02

1 13 149

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DAN PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP HASIL BELAJAR Eksperimen Pembelajaran Matematika Dengan Pendekatan Kontekstual dan Pendekatan Saintifik Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Mo

0 2 13

EKSPERIMEN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DAN PENDEKATAN SAINTIFIK Eksperimen Pembelajaran Matematika Dengan Pendekatan Kontekstual dan Pendekatan Saintifik Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Motivasi Siswa Kelas VIII

0 2 16

PENGARUH STRATEGI REACT DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMP Eksperimen Pembelajaran Matematika Dengan Strategi Relating, Experiencing, Applying, Cooperating And Transferring (REACT) Terhadap Hasil Belajar Ditinjau Dari Minat Bel

0 9 18

PENINGKATAN KOMUNIKASI DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MENGGUNAKAN STRATEGI PEMBELAJARAN REACT Peningkatan Komunikasi Dan Hasil Belajar Matematika Siswa Menggunakan Strategi Pembelajaran React (PTK Pada Siswa Kelas VII SMP Muhammadiyah 1 Pati Tahun 20

0 2 17

KEEFEKTIFAN PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DENGAN STRATEGI REACT TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP GARIS DAN SUDUT DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA SMP.

5 28 284

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN STRATEGI REACT TERHADAP HASIL BELAJAR FLUIDA DINAMIS SISWA DI SMA

0 0 16

Pengaruh Strategi React Terhadap Penalaran Induktif Matematis Dan Motivasi Belajar Matematika Siswa SMP

0 1 12