Hakikat Teknologi Informasi dan Komunikasi

tersebut dapat berkembang secara optimal sehingga dapat dimanfaatkan untuk dirinya sendiri dan bagi orang lain. 60

3. Tujuan Pendidikan Agama Islam

Pendidikan agama Islam di sekolah madrasah bertujuan untuk menumbuhkan dan meningkatkan keimanan melalui pemberian dan pemupukan pengetahuan, penghayatan, pengamalan serta pengalaman peserta didik tentang agama Islam sehingga menjadi manusia muslim yang terus berkembang dalam hal keimanan, ketaqwaannya, berbangsa dan bernegara, serta untuk dapat melanjutkan pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi Kurikulum PAI: 2002. 61 Tujuan pendidikan merupakan hal yang dominan dalam pendidikan, dalam kutipan Breiter, mengatakan bahwa “pendidikan adalah persoalan tujuan dan fokus. Mendidik anak berarti bertindak dengan tujuan agar mempengaruhi perkembangan anak sebagai seseorangmanusia yang utuh. 62 Pendidikan islam merupakan salah satu aspek saja dalam ajaran islam secara keseluruhan. Karena, tujuan pendidikan islam tidak terlepas dari tujuan hidup manusia dalam islam; yaitu menciptakan pribadi hamba Allah yang selalu bertakwa kepada-Nya, dan dapat mencapai kehidupan bahagia di dunia dan di akhirat. 63 Bila pendidikan diartikan sebagai latihan mental, moral, dan fisik yang bisa menumbuhkan personalitas kepribadian serta menanamkan rasa tanggung jawab. Usaha kependidikan bagi manusia menyerupai 60 Abdul Majid Dian A, Pendidikan Agama Islam Berbasis Kompetensi: Konsep dan Implementasi Kurikulum 2004, ibid, hlm. 134 61 Abdul Majid Dian A, Pendidikan Agama Islam Berbasis Kompetensi: Konsep dan Implementasi Kurikulum 2004, ibid, hlm. 135 62 Abdul Majid Dian A, Pendidikan Agama Islam Berbasis Kompetensi: Konsep dan Implementasi Kurikulum 2004,. ibid, hlm. 136 63 Azyumardi Azra, Pendidikan Islam: Tradisi Dan Modernisasi Di Tengah Tantangan Milenium Iii, Jakarta: Kencana Prenada Media Group, 2012 hlm. 8 makanan yang berfungsi memberikan vitamin bagi pertumbuhan manusia. 64 Pendidikan agama Islam, bila dilihat dari aspek kultural umat manusia, merupakan salah satu alat pembudayaan enkulturasi masyarakat manusia itu sendiri. Sebagai sebuah alat, maka pendidikan dapat difungsikan untuk mengarahkan pertumbuhan dan perkembangan hidup manusia pada titik optimal kamampuannya dalam memperoleh kesejahteraan hidup di dunia dan kebahagian hidupnya diakhirat. Dalam hal ini, pelaksanaan pendidikan sebagai alat pembudayaan sangat bergantung pada pemegang alat tersebut yakni para pendidik. Sedangkan faktor-faktor yang bersifat internal seperti bakat atau pembawaan anak didik dan faktor ekternal seperti lingkungan dalam segala dimensinya menjadi sasaran pokok dalam proses ihtiarah usaha para pendidik. 65 Oleh karena itu berbicara masalah pendidikan agama Islam, baik dalam makna maupun tujuannya haruslah mengacu pada penanaman nilai- nilai Islam dan tidak dibenarkan melupakan etika sosial atau moralitas sosial. Penanaman nilai-nilai ini juga dalam rangka menuai keberhasilan hidup hasanah di dunia bagi anak didik yang kemudian akan mampu membuahkan kebaikan hasanah di akhirat kelak. 66

4. Pentingnya Pendidikan Agama Islam bagi Peserta Didik

Pendidikan agama Islam hendaknya ditanamkan sejak kecil, sebab pendidikan pada masa kanak-kanak merupakan dasar yang paling menentukan untuk pendidikan selanjutnya. 64 M Arifin, Ilmu Pendidikan Islam: Tinjauan Teoritis dan Praktis Berdasarkan Pendekatan Interdisipliner, Jakarta: PT Bumi Aksara, 2009 hlm. 7 65 M Arifin, Ilmu Pendidikan Islam: Tinjauan Teoritis dan Praktis Berdasarkan Pendekatan Interdisipliner,. ibid, hlm. 8 66 Abdul Majid Dian A, Pendidikan Agama Islam Berbasis Kompetensi: Konsep dan Implementasi Kurikulum 2004,. op.cit, hlm. 136

Dokumen yang terkait

ANALISIS TERHADAP MOTIVASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMAN11 TANGERANG SELATAN

0 3 108

Potensi karbon tersimpan di taman Kota Bumi Serpong Damai (BSD), Serpong, Tangerang Selatan, Banten

3 13 62

Penggunaan Media Komputer Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam

0 3 106

Implementasi hidden curriculum dalam pembelajaran pendidikan agama islam di SMP Negeri 14 Tangerang Selatan

0 7 188

Pengaruh online shop pada media sosial instagram terhadap perilaku konsumtif siswa-siswi SMP Islam Cikal Harapan I Bumi Serpong Damai : BSD Kota Tangerang Selatan

7 59 102

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN Upaya Meningkatkan Keterampilan Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Penggunaan Media Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di SMP Negeri 2 Kartasura Tahun Pelajar

0 3 15

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN Upaya Meningkatkan Keterampilan Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Penggunaan Media Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di SMP Negeri 2 Kartasura Tahun Pelajar

0 3 14

PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERW

0 1 133

Hubungan Kompetensi Dan Motivasi Kerja Dengan Kepuasan Kerja Pendidik Studi Kasus Di Pusat Pendidikan Cikal Harapan Bumi Serpong Damai – Kota Tangerang Selatan - Eprints UNPAM

0 1 33

PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI DALAM PEMBELAJARAN AL ISLAM DAN KEMUHAMMADIYAHAN DI SMP MUHAMMADIYAH 1 PURWOKERTO - repository perpustakaan

0 0 15