General Manager Keuangan dan Administrasi Umum, mempunyai tugas :

1. Pendataan supplier petani, 2. Pemberdayaan potensi supplier, 3. Koordinasi supplier petani dalam satu jaringan kerja. Selain itu, CV Bimandiri juga menyediakan Support pengembangan yaitu berupa Technical Assistance , Support Permodalan dan Support sarana produksi pertanian. CV Bimandiri melakukan kemitraan dengan beberapa kelompok tani antara lain dengan petani semangka di Kebumen Jawa Tengah, petani tomat di Garut Jawa Barat dan petani mangga di Pemalang Jawa Tengah. Dalam melaksanakan kemitraan dengan petani ini CV Bimandiri mengadakan pertemuan berkala setiap bulan. Dalam pertemuan ini dibahas mengenai koordinasi pola tanam, kebutuhan dan kemampuan kirim, penjelasan kondisi pasar dan strategi, dan input-input teknologi dan manajemen.

VI. PELAKSANAAN KEMITRAAN

CV Bimandiri telah menjalankan kemitraan dengan kelompok tani Mekar Buah di Kabupaten Kebumen Jawa Tengah sejak bulan April 2003. Kerjasama ini dilatar belakangi oleh CV Bimandiri yang ingin mengembangkan bibit semangka yang belum banyak dikembangkan oleh para pengusaha agribisnis. Bibit yang akan dikembangkan ini adalah varietas WD.1005 atau yang lebih dikenal dengan nama semangka gandul atau Baby Black. Untuk menanam semangka Baby Black ini CV Bimandiri membutuhkan satu kelompok penanam semangka yang dapat diajak untuk bekerja sama, berpikir maju dan mau menanam sesuai dengan kualitas, kuantitas dan kontinyuitas yang diinginkan oleh perusahaan. Untuk itu CV Bimandiri mencari lokasi yang cocok untuk menanam semangka Baby Black ini. Setelah melakukan survey, maka CV Bimandiri memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan kelompok tani Mekar Buah yang terletak di Kabupaten Kebumen Jawa Tengah.

6.1. Teknis Pelaksanaan Kemitraan CV Bimandiri Dengan Petani Mitra

Pada awalnya, kerjasama antara CV Bimandiri dengan petani semangka di Kabupaten Kebumen jawa Tengah diawali dengan kerjasama antara CV Bimandiri dengan Carrefour. Sekitar tahun 1998 Carrefour mulai berkembang di Indonesia. Pertama kali CV Bimandiri hanya mensuplai sayur-sayuran. Seiring dengan berkembangnya Carrefour di Indonesia, maka CV Bimandiri juga memerlukan diferensiasi produk. Oleh karena itu, maka CV Bimandiri ingin mengembangkan suatu