Visi Misi Program Kegiatan Pengurus Besar Priode 2010-2011

10. Pola kaderisasi Brigade PII 11. Pola kaderisasi PII wati

C. Visi Misi

Visi: PII sebagai katalisator kader masa depan bagi semua umat Islam dan terdepan dalam pembelaan kepentingan pelajar Islam Misi : 1. Reorientasi gerakan a. PII sebagai mitra strategis sekolah dan pesantren b. PII sebagai organisasi pembentukan kepedulian sosial di kalangan pelajar c. PII sebagai organisasi pembela hak-hak pelajar d. PII sebagai organisasi pemberdayaan potensi pelajar 2. Penguatan kaderisasi berbasis level struktur a. Pembekalan keahlian dasar rekayasa sosial sesuai level struktur b. Intensifikasi model penugasan dalam membentuk kemampuan rekayasa sosial 3. Penguatan kemampuan pembentukan opini publik a. Pembekalan kemampuan komunikasi publik pada diri kader b. Pembekalan kemampuan pemanfaatan teknologi informal

D. Tujuan kaderisasi di PII

Tujuannya adalah membentuk kader yang berkepribadian muslim, cendekia, dan berjiwa pemimpin, Tujuan tersebut merupakan tujuan antara tercapainya tujuan PII berupa kesempurnaan pendidikan dan kebudayaan yang sesuai dengan Islam. Tujuan Ta’dib atau pengkaderan di PII menyiapkan kader atau sumber daya manusia yang melakukan tugas pencapaian kesempurnaan pendidikan dan kebudayaan. Unsur-Unsur dalam sistem Ta’dib di desain atas dasar-dasar sebagaimana di sebut di atas untuk mencapai tujuan PII dan Lebih jauh tujuan IZZul Islam Walmuslimin dalam kerangka Islam sebagai Rahmatan lilalamin 8 . E. Structural Kepengurusan di Organisasi PII Pengurus Besar Pengurus Wilayah Pengurus Daerah Pengurus Komisariat Struktur Pengurus Besar Pelajar Islam Indonesia PII Periode 2010- 2011 1. Badan Pengurus Harian Ketua Umum : Muhammad Ridho Ketua I Bidang Kaderisasi : Ahmad Abdullah Ramdani 8 Ibid .,H.12. Ketua Bidang Pengembangan dan pemberdayaan Organisasi PPO : Ammastafakide Zainal Ketua Bidang III Pemberdayaan Masyarakat Pelajar PMP : Muhammad Dede Gusli Piliang Ketua 1V Bidang Komunikasi Umat KU : Lukmanulhakim Sekretaris Jenderal : Ridwan Zulmi Sekretaris Jendral : Putra Diansyah Bendahara Umum : Muhammad Yusuf Nasution

2. Departemen-Departemen

Bidang Kaderisasi Departemen Pembasisan Kader : Eka Mardiana : Afif Muchrom Departement Pengembangan Sumber daya Kader : Faqihuddin Habibullah al-Ihsany Departement Kader Strategis : Dadan Firdaus Bidang PPO Departement Pembinaan Wilayah : Muhammad Zainuddin Sazain Departement Pengembangan Wilayah: Pramudyo Saputro Departemen Pengembangan Wilayah : Muhammad Halim Bahabazi : Zahratus Saleh Departemen Peningkatan Mutu Personal : Adnan Salim Kardianto Bidang PMP: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan : Ma’tufathu Rohman Departemen Politik dan Hukum : Adul waris Departemen jaringan dan Informasi : Andi Ariel Pattalau

3. Badan-Badan Khusus

Dewan Ta’dib Nasional : Muhammad Zainul arifin

4. Lembaga Khusus

Lembaga Media dan Profogana : Mahrus Ali Lembaga Bantuan Hukum : Nur Amelia Kahar

5. Badan-Badan Otonom

KOORDINATOR Pusat Korps PII Wati: Ketua : Maryam Koordinator Pusat Brigade PII: Komandan : Zulfikar Kareung

F. Program Kegiatan Pengurus Besar Priode 2010-2011

1. Kaderisasi kegiatan mengembangkan sistem kaderisasi menjalankan regulasi kaderisasi stabilitas keamanan penyelenggara tingkat nasional contoh Advan Training dan Pelatihan Instruktur. 2. Pembinaan dan Pengembangan yaitu melakukan pembinaan struktur wilayah kebawah dan pola-pola keorganisasian contoh TURBA Turun Kebawah yang dilakukan PW ke Pengurus Daerah. 3. Pemberdayaan: terfokus untuk memaksimalkan kehadiran PII tingkat masal bersifat eksternal dan menampilkan wajah PII yang simpatik sehingga mengetahui PII lewat kegiatan. 4. Komat Komunikasi Umat bertugas dalam hal merespon perkembangan sosial dan budaya atau mengkomunikasikan permasalahan dan non pemerintahan. Di samping itu juga PII mempunyai Lembaga Hukum untuk melakukan tindakan advokasi terhadap kasus pelajar yang mendapat perhatian publik. Selain itu juga komat komunikasi Umat melalui media Profoganda dalam rangka pemanfaatan jaringan internet dalam rangka mensosialisasikan kepada publik yang PII lakukan 9 . 9 Wawancara Pribadi dengan Ketua PB PII Muhammad Ridha, Jakarta, 28 Februiari 2011 53

BAB IV Temuan dan Analisis Data

A. Bentuk Pelaksanaan Komunikasi Organisasi dalam kaderisasi di PB PII.

Organisasi Pelajar Islam Indonesia adalah sebuah organisasi yang konsen di bidang dakwah dan pendidikan di dunia pelajar. Organisasi ini Bertempat di menteng raya Jakarta pusat. Dan didalam organisasi pelajar Islam Indonesia ini memiliki tingkatan pengurus. yaitu berawal dari pengurus Besar yang mewadahi tingkat nasioanal, sedangkan pengurus wilayah mewadahi wilayah-wilayah yang ada di Indonesia, pengurus daerah mewadahi daerah- daerah yang berada diwilayah dan pengurus komisariat. Berada di tingkat kecamatan dan dalam satu naungan daerah, dan dalam pengurus besar sendiri memiliki bentuk pelaksanaan komunikasi organisasi demi berlangsungnya kaderisasi. Pentingnya kaderisasi adalah seiring dengan lajunya organisasi. Untuk mencapai hal tersebut maka diperlukan adanya komunikasi didalam organisasi di tubuh pengurus besar Pelajar Islam Indonesia PII. khususnya Pengurus besar sebagai pengurus pusat dan menentukan jalannya kegiatan organisasi yang ada dibawahnya. Karena Jika dalam suatu organisasi tidak ada komunikasi maka organisasi tersebut tidak akan dapat berjalan. Dari hasil temuan peneliti ada beberapa bentuk komunikasi yang ditemukan di pengurus besar dalam kaderisasi yaitu terdiri dari :

1. Komunikasi Internal

Komunikasi Internal yaitu penyampaian pesan dari komunikator kepada komunikan yang terjadi dalam suatu lingkup komunikasi organisasi.