Tempat dan Waktu Penelitian Sumber Data Jenis-jenis Sumber Data yang Digunakan dalam Penelitian

66

B. Tempat dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Sanggar Anak Alam yang beralamatkan di Nitiprayan, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Waktu penelitian direncanakan dan dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan bulan Maret 2015.

C. Sumber Data Jenis-jenis Sumber Data yang Digunakan dalam Penelitian

Menurut Lofland dan Lofland 1984:47 dalam Moleong 1989:122 bahwa sumber data yang utama dalam penelitian kualitatif adalah kata-kata dan tindakan, selebihnya merupakan data tambahan seperti dokumen dan lain- lainya. Moleong 1989:122 juga menambahkan bahwa kata-kata dan tindakan orang yang diamati maupun diwawancarai merupakan sumber data utama dan sumber data utama dicatat melalui catatan tertulis atau melalui perekaman videoaudio tapes, pengambilan foto atau film. Dalam penelitian ini, sumber data utama adalah kata-kata yang disampaikan oleh informan dan tindakan-tindakan yang dilakukan oleh pebelajar dan fasilitator. Dalam mendapatkan kata-kata dari informan sebagai sumber data, penulis memilih Ibu Sri Wahyaningsih sebagai key informan. Key Informan Menurut Moleong 2009:9 adalah orang yang tidak hanya memberikan keterangan tentang sesuatu kepada peneliti, tapi juga memberikan saran tentang sumber bukti yang mendukung serta menciptakan sesuatu terhadap sumber yang bersangkutan. Pemilihan Ibu Sri Wahyaningsih sebagai Key Informan dilakukan atas dasar beliau adalah orang yang mendirikan Sanggar Anak Alam, selain suami beliau yang bernama Bapak Toto Rahardjo. 67 Sebagai pendiri Sanggar Anak Alam, beliau tentu saja menentukan arah berjalannya institusi tersebut, Baik dari tataran filosofis, administratif, maupun teknis. Sumber data yang lain adalah tindakan-tindakan yang dilakukan oleh pebelajar dan fasilitator pada tingkat Sekolah Menengah Pertama khususnya pada proses pembelajaran yang dilakukan. Pencatatan sumber data tersebut dilakukan melalui dengan menggunakan gabungan dari kegiatan melihat, mendengar, dan bertanya. Ketiga kegiatan tersebut adalah kegiatan yang biasa dilakukan oleh semua orang, namun pada penelitian kualitatif kegiatan- kegiatan ini dilakukan secara sadar, terarah, dan senantiasa bertujuan memperoleh suatu informasi yang diperlukan Moleong: 1989,23 Peneliti juga menambah sumber-sumber lain yang terkait seperti dokumen-dokumen yang ada di Sanggar Anak Alam, baik itu foto, artikeltulisan dan hasil rekaman baik videoaudio dari rekaman narasumber. Peneliti juga menggunakan foto yang dihasilkan oleh peneliti sendiri, di samping foto yang diambil dari dokumen Sanggar Anak Alam. Kedua kategori foto tersebut dapat digunakan sebagai sumber data dalam penelitian kualitatif. Seperti yang disebutkan oleh Bogdan dan Biklen dalam Moleong: 1989,125 yaitu, ada dua kategori foto yang dihasilkan orang dan foto yang dihasilkan oleh peneliti sendiri. 68

D. Subjek Penelitian