Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: Manfaat Penelitian

Contextual Teaching and Learning CTL, Problem Based Learning PBL. Model CL sendiri memiliki banyak metode yang dapat digunakan, seperti Learning Together LT, Jigsaw, Student Teams-Achievement Divisions STAD, Number Head Together NHT, Team-Game-Turnament TGT, dan lainnya Slavin, 2005. Dalam hal ini model “CL dengan metode LT” adalah salah satu langkah yang menekankan pada interaksi antar siswa, tanggung jawab siswa, dan menuangkan pengetahuan yang dimiliki siswa sehingga dapat merangsang minat belajar siswa Slavin, 2005. Pembelajaran dengan metode learning together adalah suatu proses belajar mengajar di dalam kelas yang paling sederhana dan banyak digunakan dalam pembelajaran, di mana siswa dibentuk dalam kelompok-kelompok kecil untuk melakukan kegiatan belajar bersama, sehingga siswa dapat berargumen dan mendapatkan pengetahuan dari teman yang lain, sedangkan guru berperan sebagai pendamping Slavin, 2005:250. Oleh karena itu, peneliti memilih metode learning together untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa kelas IV di SD Kanisius Kotabaru pada mata pelajaran PKn.

B. Batasan Masalah

Penelitian ini dibatasi pada Kompetensi Dasar 3.1 mengenal lembaga- lembaga negara dalam susunan pemerintahan tingkat pusat, seperti MPR, DPR, Presiden, MA, MK, dan BPK.

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah yang diambil adalah sebagai berikut: 1. Bagaimanakah penerapan model kooperatif dengan metode learning together untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran PKn di SD Kanisius Kotabaru Yogyakarta tahun pelajaran 20122013? 2. Apakah penerapan model kooperatif dengan metode learning together dapat meningkatkan minat belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran PKn di SD Kanisius Kotabaru Yogyakarta tahun pelajaran 20122013? 3. Apakah penerapan model kooperatif dengan metode learning together dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran PKn di SD Kanisius Kotabaru Yogyakarta tahun pelajaran 20122013?

D. Tujuan Penelitian Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah:

1. Untuk melaksanakan dan mendeskripsikan penerapan model kooperatif dengan metode learning together dalam rangka meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa. 2. Untuk mengetahui apakah pembelajaran dengan model kooperatif metode learning together dapat meningkatkan minat belajar siswa. 3. Untuk mengetahui apakah pembelajaran dengan model kooperatif metode learning together dapat meningkatkan prestasi belajar siswa.

E. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat, diantaranya: 1. Manfaat Teoritis Dapat memperluas wawasan tentang salah satu model pembelajaran inovatif, terutama model pembelajaran kooperatif dengan metode learning together yang diharapkan dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran PKn. 2. Manfaat Praktis a. Bagi Peneliti Peneliti mendapat wawasan baru dalam melakukan PTK menggunakan metode learning together pada materi mengenal sistem pemerintahan pusat. b. Bagi Guru 1 Memberikan pengetahuan atau wawasan baru dalam melakukan PTK khususnya model pembelajaran kooperatif metode learning together . 2 Penelitian dapat menjadi metode pembelajaran alternatif dalam melakukan kegiatan belajar-mengajar pada mata pelajaran PKn. c. Bagi Sekolah 1 Menambah dokumen hasil penelitian yang dapat menjadi bahan acuan dalam meningkatkan proses pembelajaran. d. Bagi Siswa Dapat memberikan pengalaman baru dalam mempelajari materi mengenal sistem pemerintahan pusat serta diharapkan dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa.

F. Batasan Pengertian