Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Nasabah melalui Pengaruh Citra Perusahaan terhadap Loyalitas Nasabah melalui

138 “The Antecedents of Customer Loyalty: An Empirical Investigation in Life Insurance Context ”, hasil penelitiannya menunjukkan bahwa kepercayaan klien berpengaruh signifikan terhadap loyalitas klien pada klien asuransi jiwa di India. Selain itu, terdapat beberapa penelitian sebelumnya yang menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari kepercayaan nasabah terhadap loyalitas nasabah, diantaranya adalah penelitian dari Fayumi, Tjahjaningsih 2014, Nguyen, Leclerc., dkk 2015, Hayati 2011. Beberapa hasil penemuan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi kepercayaan yang dirasakan oleh nasabah, maka akan semakin tinggi pula tingkat loyalitas yang diperlihatkannya kepada perusahaan, dalam hal ini Bank Syariah Mandiri.

6. Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Nasabah melalui

Kepercayaan Nasabah Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas nasabah melalui kepercayaan nasabah terhadap 100 responden yang merupakan nasabah Bank Syariah Mandiri yang membuka rekening di Kantor Wilayah II Jabodetabek dan Banten. Besarnya pengaruh tidak langsung melalui kepercayaan nasabah sebesar 4,1492. Sedangkan uji sobel menunjukkan nilai t hitung sebesar 1,8015537451 lebih kecil dari t table dengan tingkat signifikansi 0,05 yaitu sebesar 1,96. 139 Dari hasil penelitian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kepercayaan nasabah tidak dapat menjadi perantara dari pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas nasabah kepada perusahaan, dalam hal ini Bank Syariah Mandiri.

7. Pengaruh Citra Perusahaan terhadap Loyalitas Nasabah melalui

Kepercayaan Nasabah Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra perusahaan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah melalui kepercayaan nasabah pada 100 responden yang merupakan nasabah Bank Syariah Mandiri yang membuka rekening di Kantor Wilayah II Jabodetabek dan Banten. Besarnya pengaruh tidak langsung melalui kepercayaan nasabah sebesar 6,8552. Sedangkan uji sobel menunjukkan nilai t hitung sebesar 8,0286672929 lebih besar dari t table dengan tingkat signifikansi 0,05 yaitu sebesar 1,96. Dengan kata lain, kepercayaan nasabah dapat menjadi perantara dari pengaruh citra perusahaan terhadap loyalitas nasabah. Artinya, semakin tinggi kepercayaan yang dirasakan oleh nasabah sebagai akibat citra perusahaan Bank Syariah Mandiri yang baik maka semakin tinggi pula loyalitas yang diperlihatkan oleh nasabahnya. Hasil penelitian ini sesuai dengan penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Fayumi dan Tjahjaningsih 2014 dalam penelitiannya yang berjudul “Pengaruh Citra Perusahaan Dan Kepuasan Terhadap 140 Kepercayaan dan Dampaknya Pada Loyalitas Studi Pada Klien Asuransi Prudential Pru Vision Kabupaten Pati ”, dalam penelitiannya menyatakan hasil analisis pembuktian hubungan tidak langsung ditemukan bahwa terdapat pengaruh tidak langsung secara parsial partially mediation dari hubungan antara citra perusahaan dan loyalitas nasabah yang dimediasi oleh kepercayaan nasabah. Selain itu, terdapat beberapa penelitian sebelumnya yang menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari citra perusahaan terhadap loyalitas konsumen yang dimediasi oleh kepercayaan konsumen, diantaranya adalah penelitian dari Nguyen, Leclerc., dkk 2015, Hayati 2011. Dari beberapa hasil penemuan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi kepercayaan yang dirasakan oleh nasabah sebagai akibat dari citra perusahaan yang baik maka semakin tinggi pula loyalitas yang diperlihatkan oleh nasabah kepada perusahaan, dalam penelitian ini adalah Bank Syariah Mandiri. 141

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis terhadap variabel – variabel loyalitas nasabah, kualitas pelayanan, citra perusahaan dan kepercayaan nasabah studi kasus pada Bank Syariah Mandiri dengan metode path analysis, dapat disimpulkan sebagai berikut. Terbukti bahwa : 1. Variabel kualitas pelayanan berpengaruh langsung terhadap variabel kepercayaan nasabah sebesar 4,84 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 2. Variabel citra perusahaan berpengaruh langsung terhadap variabel kepercayaan nasabah sebesar 27,77729 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 3. Variabel kualitas pelayanan tidak berpengaruh langsung terhadap variabel loyalitas nasabah sebesar 0,8464 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 4. Variabel citra perusahaan tidak berpengaruh langsung terhadap variabel loyalitas nasabah sebesar 2,3104 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 142 5. Variabel kepercayaan nasabah berpengaruh langsung terhadap variabel loyalitas nasabah sebesar 20,3401 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 6. Variabel kualitas pelayanan tidak berpengaruh terhadap loyalitas nasabah melalui kepercayaan nasabah sebesar 4,1492 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri. 7. Variabel citra perusahaan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah melalui kepercayaan nasabah sebesar 6,8552 studi kasus pada Bank Syariah Mandiri.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, disarankan hal-hal sebagai berikut : 1. Bagi Perusahaan Dari hasil penelitian yang dilakukan terhadap kualitas pelayanan, citra perusahaan, kepercayaan nasabah serta loyalitas nasabah, variabel yang paling dominan berpengaruh secara langsung terhadap loyalitas nasabah adalah kepercayaan nasabah. Oleh karena itu perusahaan hendaknya lebih meningkatkan kepercayaan nasabah terhadap Bank Syariah Mandiri. Walaupun variabel kualitas pelayanan dan citra perusahaan tidak berpengaruh langsung secara signifikan terhadap loyalitas nasabah, namun sebaiknya Bank Syariah Mandiri tetap memperhatikan 143 dan meningkatkan kedua variabel tersebut karena dalam penelitian ini diduga bahwa kepercayaan nasabah terhadap Bank Syariah Mandiri disebabkan karena kualitas pelayanan perusahaan dan citra perusahaan yang baik. a. Kualitas Pelayanan Bank Syariah Mandiri perlu memperbaiki kualitas pelayanan yang diberikan, hal ini berkaitan dengan beberapa pelayanan yang diberikan perusahaan masih belum membuat nasabah merasa senang. Pelayanan yang dimaksud yaitu nasabah mengantre lama untuk bertransaksi di Bank Syariah Mandiri, dan nasabah kurang merasakan perhatian secara personal yang diberikan staff BSM kepada nasabah. Cara untuk mengatasi permasalahan ini dengan memberikan insentif berupa makanan ringan atau snack apabila nasabah sudah mengantre selama 45 menit. b. Citra Perusahaan Masih terdapat beberapa hal untuk lebih meningkatkan citra perusahaan. Seperti pada pengujian statistik deskriptif hal. 92 membuktikan bahwa produk tabungan Bank Syariah Mandiri kurang mampu untuk mempengaruhi orang-orang menabung di Bank Syariah Mandiri. Agar produk tabungan Bank Syariah Mandiri dapat mempengaruhi orang-orang untuk menabung di 144 Bank Syariah Mandiri, salah satunya dengan cara lebih aktif menjalin kerjasama dengan berbagai organisasi atau instansi pemerintahan sehingga dapat tercipta produk tabungan yang lebih bermanfaat bagi nasabah dan Bank Syariah Mandiri sendiri. Seperti untuk produk tabungan haji, sebaiknya bekerjasama dengan agen travel tertentu. Citra perusahaan Bank Syariah Mandiri yang baik merupakan suatu prediktor terhadap kepercayaan nasabah. Untuk lebih meningkatkan kepercayaan nasabah terhadap citra Bank Syariah Mandiri yang baik bisa dengan menjadi sponsor pada berbagai kegiatan masyarakat yang bernuansa islami. Dengan demikian penilaian masyarakat terhadap Bank Syariah Mandiri akan semakin baik, dan pada akhirnya dapat meningkatkan citra perusahaan di benak masyarakat serta meningkatkan kepercayaan terhadap Bank Syariah Mandiri sendiri. c. Kepercayaan Kepercayaan nasabah merupakan hal yang sangat penting bagi Bank agar dapat menjalankan kegiatan usahanya dengan baik. Pada penelitian ini terbukti bahwa kepercayaan nasabah berpengaruh terhadap loyalitas nasabah. Agar loyalitas nasabah semakin menguat, maka kepercayaan nasabah terhadap Bank Syariah Mandiri juga hendaknya lebih ditingkatkan dengan cara peningkatan skill karyawan dalam melayani nasabah. 145 Kepercayaan nasabah dapat dibentuk pula melalui citra perusahaan yang baik dengan cara mengutamakan kejujuran, sehingga pada akhirnya tercipta kepercayaan nasabah. 2. Bagi Akademisi Penelitian mengenai kualitas pelayanan, citra perusahaan, kepercayaan nasabah, dan loyalitas nasabah perlu terus dilakukan dengan menggunakan variabel-variabel lain sebagai bahan perbandingan untuk menambah referensi ilmu pengetahuan. Masih ada faktor – faktor lain yang berpengaruh terhadap loyalitas nasabah yang perlu dikaji lebih jauh seperti kepuasan nasabah, islamic marketing mix, nilai nasabah, komitmen, religiusitas, dan sebagainya. 146 DAFTAR PUSTAKA Afriyandi, Yuli. “Bank Syariah di Indonesia Tidak Syar’i ?”, diakses pada 25 Maret 2016, http:www.kompasiana.comyuliafriyandibank-syariah- di-indonesia-tidak-syar-i_551070ab813311aa39bc6446. Aryani, Dwi dan Rosinta, Febrina. “Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Dalam Membentuk Loyalitas Pelanggan ”, Jurnal Ilmu Administrasi dan Organisasi, Vol. 17, No.2, Universitas Indonesia, 2010. Astuti, Wilasari, Eriska. “Meningkatkan Kualitas Pelayanan di Bank Syariah”, Vol. 2 No. 1, 47-58, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Surakarta, 2009. Blomer, de Ruyter dan Peeters. “Investigating drivers of Bank Loyalty: The Complex Relationship Between Image, Service Quality and Satisfaction”, International Journal of Bank Marketing, 167, 1998. Boheene, Rosemond dan Agyapong, Gloria K.Q. “Analysis of the Antecendents of Customer Loyalty of Telecommunication Industry in Ghana”, The Case of Vodafone Ghana Vol. 4 No.1, 2011. Bontis, Booker dan Serenko. “The Mediating Effect of Organizational Reputation on Customer Loyalty, and Service Recommendation in The Banking Industry”, Emerald Group Publishing Limited, DOI 10.110800251740710828681, Vol.45 No.9, 2007. Budi, Mulyo Setiawan dan Ukudi. “Pengaruh Kualitas Layanan, Kepercayaan dan Komitmen Terhadap Loyalitas Nasabah Studi Pada PD. BPR Bank Pasar Kendal ”, Jurnal Bisnis dan Ekonomi, Vol.14, No.2, 2007. Dharmayanti, Diah, 2006. “Analisis Dampak Service Performance dan Kepuasan Sebagai Moderating Variabel Terhadap Loyalitas Nasabah Tabungan Bank Mandiri Cabang Surabaya ”, Artikel Ilmiah, Vol.1, No.1, : 35-43, 2006. Elrado, Molden, dkk. “Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan, Kepercayaan dan Loyalitas Studi pada Pelanggan yang Menginap di Jambuluwuk Batu Resort Kota Batu ”, Jurnal Administrasi Bisnis, Vol. 15, No.2, Universitas Brawijaya, Malang, 2014. 147 Fayumi, Ah dan Tjahjaningsih, Endang. “Pengaruh Citra Perusahaan dan Kepuasan Terhadap Kepercayaan dan Dampaknya Pada Loyalitas Studi Pada Klien Asuransi Prudential Pru Vision Kabupaten Pati ”, Prosiding Seminar Nasioanal Unisbank, ISBN 978-979-3649-81-8, Unisbank, 2014. Finch, David; OReilly, Norm; Varella, Paul; Wolf, Diane. “Return on trust: An empirical study of the role of sponsorship in stimulating consumer trust and loyalty ” Journal of Sponsorship . Vol. 3 Issue 1, p61-72. 12p. 2 Diagrams, 4 Charts, 2009. Gede, I Yogi dan Made, Ni Rastini. “Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepercayaan Nasabah dan Loyalitas Nasabah Bank Mandiri Cabang Veteran Denpasar Bali ”, E-Journal Manajemen Unud, Vol.5, No.1, 2016. Ghozali, Imam. “Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS”. Badan Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang, 2013. Griffin, J., 2002. “Customer Loyalty: How To Earn It, How To Keep It” , Lexington Books an Imprint of The Free Press, New York Hayati, Nur. “The Effect of Customer Satisfaction, Customer Trust on Customer Loyalty of The Card Users of PT.Indosat TBK”, Proceeding International Conference on Information System for Business Competitiveness, STIE STAN IM, 2011. Hidayat, Rachmad. “Pengaruh Kualitas Layanan, Kualitas Produk dan Nilai Nasabah Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Nasabah Bank Mandiri ”, Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, Vol.11, No.1, Unijoyo, 2009. Ibnu, Widiyanto. “Pointers : Metodologi Penelitian”. Badan Penerbit Universitas Diponegoro, Semarang, 2008. Jasfar, Farida. “Manajemen Jasa Pendekatan Terpadu”, Ghalia Indah, Bogor, 2009. Kotler, Philip Keller, Kevin. “Marketing Management”, 14 th edition, Pearson Education Inc, Prentice Hall, 2012. Krismanto, Adi. “Analisis faktor – faktor yang Mempengaruhi Loyalitas Nasabah”, Tesis, Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro Semarang, 2009. 148 Kumar, Alok Srivastava Medha. “The Antecedents of Customer Loyalty : An Empirical Investigation in Life Insurance Context ” , Journal of Competitiveness, Vol. 5, Issue 2, pp. 139-163, India, 2013. Mayer, R.C., Davis, J. H., Schoorman, F. D. “An Integrative Model of Organizational Trust ”, Academy of Management Review, 30 3, pp. 709-734, United States, 1995. Morgan, Hunt. “The Commitment – Trust Theory of Relationship Marketing ”, The Journal of Marketing, Vol. 58, No. 3 Jul., 1994, pp. 20-38, 1994. Nguyen, Leclerc, LeBlanc. “The Mediating Role of Customer Trust on Customer Loyalty ”, Journal of Service Science and Management, 6, pp. 96-109, University of Moncton, Canada, 2013. Oktaviani, Evi. “Pengaruh Kualitas Layanan, Kepuasan Nasabah dan Citra Bank terhadap Loyalitas Nasabah Bank Muamalat Syariah ”, Journal of Business and Banking, Vol. 2 No. 2, Perbanas, Surabaya, 2012. Othman Owen. “Adopting and Measuring Customer Service Quality SQ in Islamic Banks : A Case Study in Kuwait Finance House ”, International Journal of Islamic Financial Services, Vol.3 No.1, Wales, 2002. Otoritas Jasa Keuangan. “Perbankan Syariah dan Kelembagaannya”, diakses pada 31 Maret 2016, http:www.ojk.go.ididkanalsyariahtentang- syariahPagesPBS-dan-Kelembagaan.aspx. Parasuraman, Valarie A. Zeithaml, Leonard Berry. ”A Conceptual Model of Service Quality and Its Implication for Future Research” Journal of Marketing, 49, 41-50, 1985. Qomariah, Nurul. “Pengaruh Kualitas Layanan dan Citra Institusi Terhadap Kepuasan dan LoyalitasPelanggan Studi Pada Universitas Muhamadiyah di Jawa Timur ”, Jurnal Aplikasi Manajemen Vol.10 No.1, Jember, 2012. Rahmadaniaty, Masniari, dkk. “Penerapan Metode Structural Equation Modeling Dalam Menentukan Pengaruh Kepuasan, Kepercayaan dan Mutu Terhadap Kesetiaan Pasien Rawat Jalan Dalam Memanfaatkan Pelayanan Rumah Sakit di RSUD Dr. Pirngadi Medan Tahun 2012 ” Jurnal USU, Vol. 2, No. 1, Medan, 2013. Riduwan, Engkos. “Cara Menggunakan Dan Memaknai Analisis Jalur Path Analysis ”, Bandung : Alfabeta, 2007. 149 Robbins, Stephen Judge, Timothy. “Organizational Behaviour 12 th edition ”, Pearson Education Inc : Upeer Saddle River, New Jersey, 2007. Sandjojo, Nidjo. “Metode Analisis Jalur dan Aplikasinya, Edisi Revisi”, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta, 2014. Sarwono, Jonathan. “Marketing Intelligence”, edisi pertama, Graha Ilmu, Yogyakarta, 2011. _______, Jonathan, “Path Analysis Dengan SPSS”, PT Gramedia, Jakarta, 2012. Sharma, N., Patterson, P. G , “Switching costs, alternative attractiveness and experience As moderators of relationship commitment in professional, consumer services ”, International Journal of Service Industry Management, 115, 470-490, 2000. Sugiyono, “Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan RD”, Alfabeta, Bandung, 2015. Syariah Mandiri, “Penghargaan”, diakses pada 31 Maret 2016, http:www.syariahmandiri.co.idcategorypenghargaan, 2016. _______________ , “Lokasi Kantor BSM” , diakses pada 31 Maret 2016, http:www.syariahmandiri.co.idcategoryjaringanlokasi-kantor-bsm, 2016. _______________ , “Layanan 24 Jam”, diakses pada 31 Maret 2016, http:www.syariahmandiri.co.idcategorylayanan-24-jam, 2016. Tavip, Hadiwidjojo, dkk. “Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan, Keadilan dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah Bank Syariah Studi Pada Nasabah Bank Syariah di Propinsi Riau ”, Jurnal Aplikasi Manajemen, Vol.10, No.1, Universitas Brawijaya, Malang, 2012. Tjiptono, Fandy. “Pemasaran Jasa”, Edisi Pertama, Bayumedia Publishing, Malang, 2007. Yusrina. “Peranan Citra Perusahaan Terhadap Kepercayaan Nasabah Bank BRI Cabang Banda Aceh ”, Jurnal Ekonomi Manajemen Bisnis Vol.1, No.2, Universitas Abulyatama, Aceh, 2013. 150 LAMPIRAN – LAMPIRAN Lampiran 1 : Kuesioner Penelitian PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN CITRA PERUSAHAAN TERHADAP KEPERCAYAAN NASABAH SERTA DAMPAKNYA TERHADAP LOYALITAS NASABAH Studi Kasus Bank Mandiri Syariah Responden yang terhormat, Terima kasih atas waktu yang Anda berikan untuk menjawab kuesioner ini. Kuesioner penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kualitas pelayanan dan citra perusahaan terhadap kepercayaan nasabah serta dampaknya terhadap loyalitas nasabah pada nasabah tabungan Bank Mandiri Syariah. Nama : Royhan Jamaan NIM : 1112081000152 Jurusan : Manajemen Informasi Perbankan Syariah Fakultas : Ekonomi dan Bisnis Saya hendak melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Citra Perusahaan Terhadap Kepercayaan Nasabah Serta Dampaknya Terhadap Loyalitas Nasabah ”. Untuk itu saya mohon bantuan BapakIbuSaudarai agar sudi kiranya mengisi angket ini. Tidak ada jawaban benar dan salah dalam kuesioner ini, sehingga Saudarai diminta untuk mengisi dengan yang paling sesuai dengan diri Saudarai alami. Data yang diambil akan dijaga kerahasiaannya dan hanya digunakan untuk kepentingan penelitian. Atas kesediaannya, saya ucapkan terimakasih. Hormat Saya, Royhan Jamaan Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 151 Petunjuk Pengisian  Responden dimohon mengisi kolom profil responden sebelum menjawab pertanyaan dalam kuesioner  Responden dimohon mengisi kuesioner dengan menjawab seluruh pertanyaan yang telah disediakan  Pilihlah satu jawaban yang menurut saudarai paling tepat dengan memberi tanda [ √ ] sesuai dengan kondisi yang sebenarnya sesuai pendapat anda. Predikat Keterangan Bobot SS Sangat Setuju 5 S Setuju 4 N Netral 3 TS Tidak Setuju 2 STS Sangat Tidak Setuju 1 Profil Responden 1. Nama Lengkap : 2. No. Telp : 3. Jenis Kelamin : Pria Wanita 4. Usia : 18 Tahun 26 – 50 Tahun 18 - 25 Tahun 50 Tahun 5. Pendidikan terakhir : SDSMPSMA S1 atau sedang ditempuh Akademisi D1D2D3 S2S3 6. Pekerjaan : Pelajar Wiraswasta Swasta Ibu Rumah Tangga Pegawai Negeri 7. Tempat Pembukaan Rekening : Nama Daerah Nama Cabang 152 8. Membuka Tabungan BSM sejak : Bulan Tahun

9. Jenis Tabungan Yang Digunakan

Dokumen yang terkait

Pengauh Kualitas Pelayanan dan Religiusita Terhadap Kepuasan Nasabah Serta Dampaknya Pada Loyalitas Nasabah: (Studi Kasus Bank Syariah Mandiri)

6 37 203

Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Customer Value Terhadap Kepuasan Nasabah serta Dampaknya pada Loyalitas Nasabah (Studi Kasus Bank Syariah Mandiri)

1 11 177

Analisis Kualitas Pelayanan, Kepuasan Nasabah, Kepercayaan, Citra Perusahaan Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi pada Bank BNI Syariah Pekalongan)

0 3 14

PENGARUH CITRA, KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK BUKOPIN SYARI’AH Pengaruh Citra, Kualitas Pelayanan Dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah Bank Bukopin Syari’ah Cabang Surakarta.

0 3 16

PENGARUH CITRA, KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK Pengaruh Citra, Kualitas Pelayanan Dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah Bank Bukopin Syari’ah Cabang Surakarta.

0 2 18

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah (Kasus Bank Jateng Syariah Cabang Surakarta).

0 0 18

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN TINGKAT KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Tingkat Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Bank Syariah Mandiri Cabang Pembantu Sragen).

0 0 15

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Nasabah Bank Syariah Cabang Surakarta).

0 1 13

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Nasabah Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Nasabah Bank Syariah Cabang Surakarta).

0 2 13

PENGARUH KEPERCAYAAN DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH SERTA DAMPAKNYA TERHADAP LOYALITAS NASABAH (Studi pada Bank Muamalat Indonesia KCP Kuningan) - IAIN Syekh Nurjati Cirebon

0 0 27