Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

4 melalui penerapan penggunaan media film Dora The Explorer. Penggunaan media film Dora The Explorer belum dikaji di KB Tamanku. Dengan penggunaan media film Dora The Explorer di KB Tamanku diharapkan dapat ditemukan, ada atau tidaknya keefektifan media film Dora The Explorer guna meningkatkan kosakata pada anak di KB Tamanku. Adapun alasan peneliti menggunakan media film Dora The Explorer sebagai media pembelajaran guna meningkatkan kosakata anak di Kelompok Bermain Tamanku yaitu: 1 Terdapat adanya hasil penelitian yang menyatakan bahwa penggunaan media film Dora The Explorer dapat memberikan dampak positif bagi anak Zuena Kabir, 2013: 28 dan memberikan efek baik pada pronunciation anak Devi Nurdiani, dkk, 2003: 12; 2 media ini merupakan film animasi yang disajikan dengan cara yang menarik yaitu anak tidak hanya menonton namun juga dapat aktif terlibat dengan tokoh utama; 3 media film ini dapat menciptakan situasi yang menyenangkan bagi anak karena terdapat bagian dimana tokoh utama mengajak anak untuk dapat bernyanyi bersama; 4 kata-kata yang ditampilkan dalam film ini menggunakan kata yang familiar sehingga memudahkan anak dalam memahami maksunya; 5 pada film ini terdapat kata yang ditampilkan dengan berulang-ulang sehingga memudahkan anak untuk mengingat kata tersebut dengan cara tidak disengaja; 6 bahasa yang disampaikan pada film ini dapat menciptakan situasi yang menarik dan menyenangkan bagi anak sehingga memudahkan 5 anak dalam mengucapkan kata dengan benar; 7 media film ini sesuai untuk usia anak di KB Tamanku yaitu 3-4 tahun; 8 media film ini dapat diperoleh dengan mudah di toko-toko DVD dan juga dapat mudah diakses menggunakan internet.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan tersebut, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah sebagai berikut: 1. Kemampuan kosakata anak di Kelompok Bermain Tamanku masih rendah dan anak mengalami kesulitan dalam mengucapkan kata dengan jelas. 2. Anak mengalami kesulitan dalam memahami maksud kata dan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru 3. Anak mengalami kesulitan dalam menyebutkan nama warna, nama gambar dan nama benda yang ditunjukkan guru 4. Keefektifan penggunaan media film Dora The Explorer belum dikaji dalam pembelajaran guna meningkatkan kosakata anak di KB Tamanku.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi yang diuraikan pada permasalahan tersebut, peneliti membatasi penelitian ini pada nomor empat yaitu, Keefektifan penggunaan media film Dora The Explorer belum dikaji dalam pembelajaran guna meningkatkan kosakata anak di KB Tamanku.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan pada latar belakang, identifikasi dan batasan masalah yang telah dikemukakan, maka peneliti merumuskan masalah yaitu 6 Apakah penggunaan media film Dora The Explorer efektif dalam meningkatkan kosakata anak di Kelompok Bermain Tamanku?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah di kemukakan, maka tujuan penelitian ini adalah menguji keefektifan penggunaan media Film Dora The Explorer dalam meningkatkan kosakata anak di Kelompok Bermain Tamanku.

F. Manfaat Penelitian

Secara praktis, penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut:

1. Bagi anak

a. Menambah pengalaman anak untuk belajar kosakata melalui film Dora The Explorer. b. Meningkatkan motivasi anak dalam mengikuti kegiatan pembelajaran

2. Bagi guru

a. Sebagai salah satu solusi untuk meningkatkan kemampuan kosakata anak usia dini. b. Menambah pengetahuan bahwa media film tidak hanya dapat dijadikan hiburan bagi anak-anak melainkan juga dapat dijadikan media pembelajaran. 7

G. Definisi Operasional

1. Meningkatkan Kosakata

Dalam penelitian ini, meningkatkan kosakata yang dimaksud berupa meningkatkan kemampuan anak dalam mengucapkan kata benda dan kemampuan anak dalam memahami maksud kata. Adapun indikator yang dijadikan ukuran dalam ketercapaian penelitian ini yaitu anak dapat memberikan respon secara lisan berupa mengucapkan kata dengan baik dan benar seperti anak dapat mengucapkan kosakata benda dengan bunyi yang jelas serta memahami maksud kata. Pada penelitian ini kosakata yang digunakan berjumlah 50 kosakata benda yang terdiri dari mengucapkan kata dan memahami maksud kata. Adapun kosakata yang seharusnya pada anak usia 3-4 tahun yaitu lebih dari 200 kata Santrock, 2007: 358-359.

2. Media film Dora The Explorer

Media film Dora The Explorer merupakan film animasi yang sesuai untuk anak usia dua sampai enam tahun. Film ini diproduksi di Amerika Serikat dengan saluran orisinalnya adalah Nickelodeon sebagai saluran bagi anak-anak prasekolah. Kreator film Dora The Explorer yaitu Chris Gifford, Valerie Walsh dan Eric Weiner. Film Dora The Explorer memiliki penyajian yang unik yaitu mengajak penonton anak-anak untuk terlibat dan berinteraksi langsung dengan tokoh Dora, dengan cara menjawab teka-teki dan pertanyaan yang diajukan tokoh Dora. Film ini memiliki tempo pada setiap penuntunan kata sehingga memudahkan anak 8 dalam memahami maksudnya. Media film Dora The Explorer yang digunakan peneliti adalah film Dora The Explorer yang menggunakan bahasa Indonesia yang dicampur dengan beberapa kosakata bahasa Inggris. Episode yang digunakan dalam film Dora The Explorer pada penelitian ini yaitu Baby Dino, Berry Hunt, Super Spies dan Missing Piece. Langkah-langkah penggunaan media film Dora The Explorer yaitu dengan cara membimbing anak untuk aktif melafalkan kembali kata yang diucapkan oleh tokoh Dora dengan ucapan yang jelas, membimbing anak untuk dapat menjawab pertanyaan dan teka-teki yang disampaikan oleh tokoh Dora. Caranya ialah dengan mengulangi pertanyaan dari tokoh Dora dengan kalimat sederhana sehingga anak lebih mudah dalam memahami pertanyaan tersebut dan melakukan kegiatan bercerita setelah film selesai diputar sebagai penguatan tentang cerita pada film tersebut, kemudian membimbing anak untuk dapat menyebutkan kosakata yang ada pada film yang telah diputar melalui kegiatan percakapan. Kriteria keefektifan media film Dora The Explorer yang dimaksud dalam penelitian ini adalah keberhasilan anak dalam mengucapkan kata dengan benar melalui respon yang diberikan anak secara lisan, anak memahami maksud kata seperti anak mengetahui kegunaan suatu kata benda serta kuantitas kosakata yang dimiliki anak meningkat setelah menonton film Dora The Explorer. Penggunaan media film Dora The Explorer dilakukan saat kegiatan pembelajaran di kelas.

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN ANTARA BERMAIN STATISTIKA DAN BERMAIN POLA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG ANAK KELOMPOK B TK PERTIWI KARANGTENGAH

0 7 124

PENGARUH FREKUENSI MENONTON FILM KARTUN "DORA THE EXPLORER" DI GLOBALTV TERHADAP KEMAMPUAN MENGUCAPKAN, MENULIS DAN MENGARTIKAN KOSAKATA BAHASA INGGRIS PADA SISWA DI SD MUHAMMADIYAH KUTOARJO PURWOREJO

1 7 99

ANALISIS KONTRASTIF SUBTITLING DAN DUBBING DALAM FILM KARTUN DORA THE EXPLORER SERI WISH UPON A STAR Kajian Teknik Penerjemahan dan Kualitas Terjemahan

7 15 111

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ANAK Keefektifan Penggunaan Media Pembelajaran Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Anak

0 1 16

MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBAHASA ANAK USIA DINI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA FILM KARTUN INTERAKTIF (Dora The Explorer): Penelitian Tindakan kelas pada anak kelompok B Taman Kanak-Kanak ASIH Jatiluhur Purwakarta Tahun Ajaran 2013-2014).

0 0 55

PENGGUNAAN MEDIA PUZZLE DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KOSAKATA PADA ANAK TUNARUNGU.

3 36 39

KEEFEKTIFAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN MEDIA FILM DALAM MENINGKATKAN SELF ESTEEM ANAK DI YAYASAN SETARA SEMARANG TAHUN 2015 -

0 0 56

Representasi Simbolik Film Kartun “Dora the Explorer”: Ethnographic Content Analy

0 0 12

ANALISIS FILM KARTUN “DORA THE EXPLORER”

0 3 15

PENGGUNAAN MEDIA FILM ANIMASI DALAM MENINGKATKAN KOSAKATA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TAMAN KANAK- KANAK ISLAMIYAH PONTIANAK Nur Hayati

0 0 7