Semangat dan Prinsip Kemajuan Hamajuon dalam Pendidikan

IV.3. Semangat dan Prinsip Kemajuan Hamajuon dalam Pendidikan

Dalam membangun semangat dan prinsip hamajuon di Tanah Batak peranan Zending cukup besar, khususnya dalam pengadaan pendidikan, antara lain dapat dilihat dari banyaknya anggota masyarakat yang memasuki dan memperoleh pendidikan. Sekolah-sekolah diupayakan berdiri di mana ada gereja dan tinggal pendeta Jerman, maka di sana ada kemajuan Purba, 1997. Dalam penyebaran ajaran agama di Tanah Batak dilakukan melalui media pendidikan dan kesehatan. Hal tersebut dipandang para missionaris sebagai media yang paling baik dan efektif untuk menyebarkan prinsip-prinsip keagamaan yang mereka anut. Metode Pendidikan yang dilakukan adalah sistematis dan melembaga, karena itulah hingga saat ini institusi gereja melanjutkan, membangun dan mempertahankan sistem pendidikan seperti sekolah model barat. Seperti yang disampaikan oleh mantan Ephorus J.R. Hutauruk bahwa hamajuon adalah segala unsur kebudayaan Eropah yang membawa kehormatan hasangapon dan kemakmuran hamoraon. Kehadiran sekolah-sekolah yang didirikan oleh zending memberikan jalan terbaik bagi masyarakat untuk mengembangkan dirinya. Mereka mau bersekolah karena hal itu memberikan jalan dan keuntungan bagi dirinya dalam rangka mencapai cita-cita dan tujuan hidupnya hamoraon dan hasangapon. Animo masyarakat untuk mencapai pendidikan yang setinggi-tingginya ini dapat dilihat dari hasil sensus penduduk tahun 1930 dari seluruh keresidenan yang ada di Indonesia, Tapanuli menduduki urutan kedua dalam hal banyaknya penduduk yang sudah melek huruf. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now Sebagaimana dikutip dalam wawancara dengan St. Tatar Simbolon tanggal 12 April 2009 mengatakan: “… terdapat kecenderungan bahwa orang Batak Toba yang mendapat pendidikan meninggalkan kegiatan tradisional bertani dan menjadi pekerja halus yang pada umumnya memberikan pendapatan yang lebih besar dan status yang lebih tinggi, sebagaimana yang mereka cita-citakan dalam nilai- nilai wibawa hasangapon dan kekayaan hamoraon”. Di samping untuk wibawa hasangapon dan kekayaan hamoraon, bagi HKBP pendidikan mempunyai arti penting karena melalui pendidikanlah pemahaman tentang ajaran Kristiani dapat diwariskan dan ditanamkan dari satu generasi ke generasi berikutnya. Dari awal berdirinya HKBP, program nyata yang paling utama dilakukan oleh Missionaris IL. Nommensen adalah menanamkan nilai-nilai hamajuon bagi masyarakat Batak melalui pendirian lembaga-lembaga pendidikan. Komitmen HKBP pada pendidikan adalah salah satu jiwa penggembalaan yang mereka perjuangkan. Keberpihakan pada kemajuan, lembaga pendidikan yang dirintis HKBP sejak dahulu bukanlah pendidikan bermotif bisnis melainkan tekad untuk menyediakan dan memberikan sarana bagi umatnya secara khusus dan rakyat umumnya untuk menimba ilmu pengetahuan dan bersekolah dengan biaya yang terjangkau. Lembaga pendidikan milik HKBP juga menjadi wahana persemaian bagi jemaat HKBP. Pada kelahiran HKBP, pendidikan menjadi pemberdayaan sumber daya manusia dan juga sebagai perjuangan untuk melawan kekolotan. Jiwa dan komitmen dalam misi pendidikan yang dimiliki HKBP secara nasional cukup berakar dihati para jemaatnya. Slogan hamajuon yang didengungkan oleh IL. Nommensen seakan menjadi kalimat wajib yang harus dimengerti dan p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now diemban oleh setiap jemaatnya. Semangat dan komitmen dalam hamajuon melalui pendidikan tersebut tak pernah padam gemanya mulai dari Pagaran hingga Pimpinan Pusat HKBP. Apa yang menyebabkan antusiasnya jemaat HKBP dalam partisipasi hamajuon melalui pendidikan disebabkan adanya apresiasi terhadap nilai-nilai inkulkurasi antara budaya lokal dengan ajaran gereja yang mereka anut. Semangat jemaat HKBP Pangururan dalam hamajuaon melalui pendidikan bukan hanya pada masa awal berdirinya SMK HKBP Pangururan saja, tetapi secara terus menerus dipertahankan sampai sekarang. Setelah 17 tahun SMK HKBP Pangururan berdiri, pengurusnya tetap berjuang dan berusaha mengelola SMK tersebut supaya lebih baik lagi. Perjuangan mempertahankan SMK HKBP secara estafet dilanjutkan generasi demi generasi. Dalam masa waktu 17 tahun perjalanan SMK HKBP tersebut banyak suka duka yang dialami oleh pengurus, namun semuanya dapat dilalui dengan semangat hamajuon pendidikan dan tekad yang kuat serta rasa kebersamaan dan cinta kasih diantara sesama jemaat HKBP Pangururan. Kontribusi beberapa anggota NHKBP Pangururan yang mengajar pada SMK merupakan aplikasi dari semangat yang mereka miliki dalam hamajuon pendidikan. Keberadaan guru di SMK HKBP Pangururan tidak lepas dari peranan kaum muda NHKBP Pangururan yang secara sinambung jemaat yang mau mengajar dan mengabdi dari satu generasi kepada generasi lainnya. Semangat hamajuon pendidikan dalam tubuh warga HKBP Pangururan tidak hanya dimiliki oleh kaum muda NHKBP saja, melainkan seluruh jemaatnya. Bagaimanapun juga, jemaat HKBP Pangururan memiliki jasa yang besar sekali dalam p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now mendukung keberadaan sekolah tersebut. Dukungan jemaat tersebut tetap konsisten dari dulu sampai sekarang, mulai dari proses pembangunan gedung sekolah, pengumpulan dana operasional sekolah, dan kepentingan sekolah yang lainnya. Tanpa pengorbanan dari jemaat, usaha pengurus Yayasan HKBP Pangururan dalam mengelola sekolah tentunya akan sia-sia belaka. Walaupun bantuan dana yang diberikan tidak besar jumlahnya, namun komitmen dan konsistensi jemaat HKBP Pangururan dalam mendukung keberadaan sekolah itulah yang menjadi salah satu sumber kekuatan yang mereka miliki dalam mempertahankan eksistensi sekolah. Berikut petikan wawancara dengan Gr. Jodi M. Simamora tanggal 14 April 2009: “ Setiap anggota yang menyetorkan dana pembangunan gereja diberitahu bahwa sebagian besar dana yang diberikan akan digunakan untuk biaya operasional sekolah ini disampaikan dalam laporan mingguan ting-ting. Saya menganggap bahwa kesadaran jemaat dalam bentuk partisipasi ini adalah ungkapan akan perjuangan hamajuon kemajuan, untuk itu juga pihak parhalado pengurus gereja harus terbuka dalam memberikan pelaporan ting-ting”. Kerekatan seluruh elemen jemaat HKBP Pangururan tentunya tidak dapat lepas dari peran tokoh-tokoh gereja serta pengurus yayasan yang marnpu menjaga solidaritas di dalam tubuh organisasi. HKBP Pangururan, yang bukan hanya sebuah ikatan ritual belaka, namun sebuah keluarga besar yang membimbing warganya menuju kehidupan yang marhamajuon, dengan mewujudkan ajaran cinta kasih yang sesungguhnya dan hakiki. HKBP Pangururan adalah organisasi yang kompak dan solid, komunikasi antar sesama jemaat dan pengurus yayasan terjalin dengan baik. Setiap selesai p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now kebaktian gereja setiap hari minggu, jamaat selalu berkumpul dan bercerita berbagai macam hal termasuk mengenai sekolah dan organisasi. Jalinan komunikasi yang intens tersebut berdampak positif bagi perkembangan organisasi, seluruh elemen dalam organisasi menjadi bisa lebih solid. Begitulah gambaran dari semangat hamajuon pendidikan yang ada di HKBP Pangururan. Semangat tidak hanya dimiliki oleh pengurus saja, tetapi oleh generasi mudanya, kaum ibu, dan semua anggotanya. Semangat yang mereka tunjukkan dalam hamajuon pendidikan tidak hanya dalam bidang bantuan materi saja, tetapi juga dalam bentuk pengabdian dan pengorbanan yang jauh lebih besar nilainya dibanding uang yang mereka sumbangkan. IV.4. Kebersamaan dan Kekeluargaan dalam HKBP Pangururan Kemandirian yang dimiliki HKBP Pangururan di dukung oleh kekeluargaan dan rasa kebersamaan antar warganya. Kekeluargaan dan ras kebersamaan di dalam sebuah organisasi HKBP bukanlah hal yang langka. Penghayatan warga akan nilai- nilai kekeluargaan ini adalah salah satu faktor yang menyebabkan langgengnya yayasan HKBP Pangururan. Rasa kekeluargaan dalam organisasi HKBP Pangururan membuat kerjasama dan partisipasi warganya begitu besar dalam proses pembangunan SMK HKBP Pangururan, ini adalah sebuah rajutan yang memupuk kuatnya jaringan sosial yang menjelma dalam kehidupan sehari-hari warganya dalam menghadapi berbagai macam masalah sosial masyarakat. Sebenarnya tidak semua warga dan pengurus yayasan yang berperilaku dengan kasih sesuai dengan nilai-nilai p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now ajaran gereja yang mereka anut. Pasti ada penyimpangan yang terjadi di tubuh organisasi, karena masalah perilaku menyimpang deviant adalah masalah personal. Ada juga oknum pengurus dan oknum anggota yayasan yang berperilaku buruk dan tidak pantas. Tetapi organisasi tidak pernah melakukan pemecatan terhadap oknum yang bersangkutan, melainkan kesalahan warga tersebut berusaha untuk diperbaiki. Organisasi selalu berusaha menjaga hubungan baik dengan semua warganya karena keberadaan anggota sangat berarti bagi organisasi. Rasa sakit hati adalah hal yang sebisa mungkin harus dihindari antara sesama anggota, karena hal tersebut berpotensi memecah kekompakan.

IV.5. Nilai-nilai Kerjasama dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan