Operasional SMK HKBP Pangururan

“… .Uang dan beras tersebut diperoleh dari uang sekolah siswa, bantuan dan sumbangan warga melalui pengutipan yang dilakukan kepada warga HKBP Pangururan. Setiap warga HKBP dikenakan biaya pembangunan Gereja setiap tahunnya dan dari hasil panen padi melalui pesta panen atau pesta gotilon warga. Sumber dana lainnya yang sering dipergunakan adalah sumbangan sukarela masyarakat. Sumbangan Sukarela yang diperoleh dari warga atau perantau dipergunakan bila sekolah membutuhkan dana untuk keperluan tertentu, misalnya untuk membeli peralatan praktek siswa dan lain-lain. Kadang-kadang ada juga masyarakat yang bersimpati dan memberikan sumbangan dalam bentuk uang kepada SMK HKBP Pangururan. Beberapa kali pernah terjadi orang-orang yang sedang dalam perjalanan, menumpang masuk gereja di HKBP Pangururan, karena simpati mereka menyumbangkan sejumlah uang bagi Gereja dan sekolah.

IV.2.4. Operasional SMK HKBP Pangururan

Luas tanah yang menjadi lokasi berdirinya SMK HKBP Pangururan adalah 7500 meter persegi, yang merupakan tanah yang dimiliki oleh Jemaat HKBP Pangururan. Bangunan gedung SMK HKBP Pangururan adalah permanen dengan jumlah 12 dua belas digunakan untuk ruang belajar mengajar, 1 satu ruangan digunakan sebagai kantor Kepala Sekolah dan tata usaha, 1 satu ruangan kantor guru, 4 empat ruang untuk gedung praktek perbengkelan otomotif dan 2 dua ruang untuk tempat praktek perbengkelan elektro serta 1 satu ruangan untuk laboratorium komputer. Selain kekurangan ruangan untuk fasilitas kegiatan belajar mengajar, bangunan SMK HKBP Pangururan juga mulai keropos, lantainya sudah banyak yang p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now berlobang-lobang bahkan sudah tidak layak untuk dipakai lagi dan sangat mendesak untuk direhabilitasi. Sarana fisik untuk kegiatan belajar mengajar yang ada di SMK HKBP Pangururan saat ini serba kekurangan dan tidak memadai. Keterbatasan tersebut belum dapat diatasi oleh yayasan dan keadaan tersebut masih terjadi hingga sekarang. Kondisi ruangan kelas di SMK HKBP Pangururan sebenarnya sudah kurang layak untuk dijadikan tempat belajar mengajar, lantainya sudah rusak dan berlobang- lobang, dinding sekolah sudah kusam, terakhir kali di cat tujuh tahun yang lalu sehingga suasana terasa kusam di dalam kelas. Kantor guru dan Kepala Sekolah tidak berbeda jauh dengan ruangan kelas yang ada kantor Kepala. Sekolah dibuat merangkap kantor guru. Di dalam kantor terdapat tiga, buah lemari kayu yang digunakan untuk menyimpan arsip-arsip sekolah. Sekolah dan meja guru sama dengan meja yang digunakan murid untuk belajar dan tergantung dua buah papan triplek putih white board yang bertuliskan struktur organisasi SMK HKBP Pangururan dan bagan staf pengajarguru. Dari catatan sekolah pada bulan Januari 2009 terlihat sangat banyak sarana dan prasarana yang masih serba kekurangan. Berikut ini tabel yang menampilkan inventarisasi sarana fisik SMK HKBP Pangururan. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now Tabel IV.2. Inventarisasi Sarana SMK HKBP Pangururan Bulan Januari 2009 No Jenis Diperlukan Yang Ada Kurang 1. Meja Murid 300 250 50 2. Kursi Murid 600 550 50 3. Meja Guru 40 25 15 4. Kursi Guru 40 25 15 5. Kursi Tamu 2 set - 2 set 6. Lemari 20 5 15 7. Rak Buku 15 6 9 8. Papan Tulis 20 15 5 9. Papan Absen 15 15 - 10. Mobil 5 2 3 11. Sepeda Motor 15 2 13 12. Peralatan Praktek Elektro 10 5 5 Sumber: Kepala Sekolah SMK HKBP Pangururan Dari tabel terlihat meja murid masih kekurangan sebanyak 50 buah, kursi murid kurang 50 buah, dan papan tulis kurang lima buah. Tetapi SMK HKBP Pangururan mencoba memanfaatkan sarana dan prasarana apa yang ada, tentunya dengan hasil yang kurang memuaskan. Total keseluruhan jumlah murid yang lulus dari sekolah ini selama lima tahun terakhir sebanyak 2231 orang. Di mana pada tahun 2005 sampai 2008 SMK HKBP Pangururan melakukan penelusuran alumni, dan dari hasil penelusuran, diketahui bahwa lebih dari 90 alumni SMK HKBP Pangururan merantau keluar dari Kabupaten Samosir. Berikut ini petikan wawancara dengan Jamson Simbolon 5 April 2009: ” ...dimasa saya masih menjabat kepala sekolah pada SMK itu, saya pernah melakukan penelusuran alumni. Penelusuran ini kami lakukan mulai dari tahun 2005. ini kami lakukan untuk mengetahui keadaan alumni, berapa yang bekerja dan di mana, berapa yang yang membuka usaha dan di mana dan juga berapa yang masih menganggur. Ini kami lakukan dengan cara mengunjungi rumah orang tuanya atau keluarganya kadang kala jumpa di onan pasar, p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now karena hampir semua murid SMK ini masih warga Kabupaten Samosir. Penelusuran ini sebenarnya bertujuan untuk membangun komunikasi antara alumni dan sekolah. Hasil dari penelusuran ini saya pikir sangat menarik, karena seluruh alumni yang berasal dari pedalaman huta-huta semuanya pergi merantau, yang lulusan yang tinggal di sini Samosir adalah orang- orang Kota Pangururan itu sendiri. ...dari alumni SMK ini lima tahun terakhir lebih dari 90 mereka pergi merantau, dan ada beberapa orang tinggal di Samosir, saya menduga ini merupakan gambaran seluruh alumni SMK ini”. Dari gambaran yang disebutkan di atas menunjukkan bahwa, pengembangan sumberdaya manusia yang dilakukan oleh SMK HKBP Pangururan lebih memilih eksodus ke luar daerah. Gambaran ini juga menunjukkan pada kondisi umum yang dialami Samosir sebelum maupun sesudah menjadi daerah otonom, di mana seluruh putra-putri terbaiknya lebih memilih keluar dari Samosir. Kondisi kekeringan intelektual ini berlangsung sejak Samosir mengenal pendidikan modern eropa dengan Zendingnya hingga saat ini. Lebih lanjut dikatakan Lundak Sagala wawancara tanggal 7 April 2009 ” ...penduduk dengan sumberdaya manusianya yang saat ini tinggal di Samosir pada usia sampai 50 tahun, 75 adalah orang-orang yang gagal baik di kampung halaman maupun dari perantauan, sehingga kehadiran mereka bukan bagian dari solusi tetapi bagian dari permasalahan dalam pembangunan Samosir sebagai kabupaten”. Jumlah siswa SMK HKBP Pangururan pada tahun ajaran 20082009 adalah sebanyak 502 orang. Siswa jurusan otomotif sebanyak 369 orang dan siswa jurusan elektro sebanyak 133 orang. Secara lebih jelas dapat dilihat pada tabel di bawah ini. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, if you can print from a windows application yo u can use pdfMachine. Get yours now Tabel IV.3. Jumlah Siswa SMK HKBP Pangururan Tahun Ajaran 20082009 Kelas Otomotif Elektro Jumlah I 138 47 185 II 125 43 168 III 106 43 149 Jumlah 369 133 502 Sumber: Kepala Sekolah SMK HKBP Pangururan Tabel IV.4. Klasifikasi Siswa SMK HKBP Pangururan Berdasarkan Umur Tahun Ajaran 20082009 Kelas Umur tahun I II III Jumlah 16 180 2 - 182 17 5 165 2 172 18 - 1 146 147 19 - - 1 1 Jumlah 185 168 149 502 Sumber: Kepala Sekolah SMK HKBP Pangururan

IV.2.5. Guru-guru Pendidik SMK HKBP Pangururan