Personal Hygiene Gambaran Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kejadian Dermatitis Kontak

5.3.2 Hubungan antara Frekuensi Kontak dengan Kejadian Dermatitis Kontak pada Pekerja Bengkel Motor di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012 Berdasarkan tabel 5.4 menunjukkan bahwa Mean Rank lama kontak pada pekerja yang mengalami dermatitis sebesar 51,34, sedangkan yang tidak mengalami dermatitis kontak sebesar 50,79. Hasil uji statistik frekuensi kontak dengan kejadian dermatitis kontak didapatkan P value sebesar 0,926, artinya pada α 5 dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara frekuensi kontak dengan kejadian dermatitis kontak pada pekerja bengkel motor di wilayah Kecamatan Ciputat Timur tahun 2012. 5.3.3 Hubungan antara Masa Kerja dengan Kejadian Dermatitis Kontak pada Pekerja Bengkel Motor di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012 Berdasarkan tabel 5.4 menunjukkan bahwa Mean Rank lama kontak pada pekerja yang mengalami dermatitis sebesar 52,97, sedangkan yang tidak mengalami dermatitis kontak sebesar 49,81. Hasil uji statistik masa kerja dengan kejadian dermatitis kontak didapatkan P value sebesar 0,598, artinya pada α 5 dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara masa kerja dengan kejadian dermatitis kontak pada pekerja bengkel motor di wilayah Kecamatan Ciputat Timur tahun 2012. Pada sub bab dibawah ini akan memaparkan hasil analisis hubungan antara usia dengan kejadian dermatitis kontak pada pekerja bengkel motor di wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012. 5.3.4 Hubungan antara Usia dengan Kejadian Dermatitis Kontak pada Pekerja Bengkel Motor di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012 Tabel 5.5 Analisis Hubungan antara Usia dengan Kejadian Dermatitis Kontak pada Pekerja Bengkel Motor di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012 Kejadian Dermatitis Kontak N Mean tahun SD P value Ya 38 29.63 7.841 0.480 Tidak 63 28.48 7.990 Berdasarkan tabel diatas, diketahui bahwa rata-rata usia pekerja yang mengalami dermatitis kontak adalah 29.63 tahun dengan standar deviasi sebesar 7.841, sedangkan rata-rata usia pekerja yang tidak mengalami dermatitis kontak adalah 28.48 tahun dengan standar deviasi sebesar 7.990. Berdasarkan hasil uji statistik didapatkan P value sebesar 0.480, yang artinya pada  5 tidak ada hubungan antara usia dengan kejadian dermatitis kontak pada pekerja bengkel motor di wilayah Kecamatan Ciputat Timur tahun 2012.