Kebijakan Promosi Penyajian Data

4.2.4. Kebijakan Promosi

Promosi yang dilakukan oleh Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame agar konsumen mengerti produk apa yang dilempar atau disediakan oleh pihak Bank, apa kegunaannya dan keistimewaan produk yang ditawarkan tersebut dan juga untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat kepada masyarakat. Adapun cara-cara yang dilakukan PT Bank BRI agar dapat memperkenalkan produk dan menyalurkan produk KUR BRI ini kepada masyarakat luas adalah sebagai berikut: 1. Periklanan Advertising Iklan yang diterapkan oleh PT Bank BRI melalui media elektronik dan media massa. Alat yang digunakan dalam periklanan yaitu: a. Iklan di televisi lokal pihak Bank BRI menyerahkan sepenuhnya kepada Kementrian Koperasi dan UKM, karena ini merupakan program dari pemerintah dan Bank BRI hanya sebagai perantara untuk menyampaikan atau menyalurkan Kredit Usaha Rakyat ini ke tangan masyarakat yang membutuhkan untuk mengembangkan usahanya. b. Pemberian Brosur mengenai Kredit Usaha Rakyat c. Spanduk yang di letakkan di tempat Bank BRI itu sendiri. 2. Personal Selling Dalam hal untuk memasarkan Produk Kredit Usaha Rakyat, Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame menggunakan karyawan yaitu mantri KUR Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame untuk terjun langsung memasarkan produk KUR ini ke pasar maupun kepada masyarakat yang memiliki usaha dan Bank BRI memiliki program yang namanya yaitu GREBEK PASAR. Grebek Pasar ini adalah suatu program dimana seluruh mantri yang dimiliki Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame dan dibantu juga oleh 4 Mantri BRI unit lainnya yang setiap BRI Unit mengirimkan satu karyawan yang jabatannya juga mantri sesuai keputusan manajemen untuk ikut serta dalam mempromosikan seluruh produk Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame ini dengan cara terjun langsung menawarkan dan memberikan informasi kepada para usaha kecil mikro yang ada di pasar maupun masyarakat dengan memberikan brosur maupun menyampaikan informasi-informasi tentang Kredit Usaha Rakyat. Selain itu juga seluruh karyawan turut di sertakan dalam memasarkan program KUR ini kepada calon debitur yang ingin meminjam KUR Mikro ini. Untuk Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame memiliki jadwal untuk melakukan Grebek Pasar ini yaitu 3 kali dalam sebulan secara berturut-turut dan setiap bulannya selalu berbeda. 3. Publisitas Publisitas dilakukan oleh mantri KUR dengan melakukan pembinaan seperti menjalin hubungan baik secara personal kepada debitur KUR Mikro, bertanya bagaimana perkembangan usaha debitur dan sebagainya. Bank BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame juga membuat spanduk ucapan untuk peringatan Hari Raya setiap umat beragama. 4. Word of Mouth informasi dari mulut ke mulut Informasi dari mulut kemulut juga BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame gunakan dalam pemasaran karena pemasaran dari mulut kemulut sangat efektif dilakukan oleh lingkungan masyarakat, terutama masyarakat yang berjualan di daerah pasar yang merupakan segmen pasar terbesar pada Kredit Usaha Rakyat Mikro. Kebanyakan para debitur yang datang untuk meminjam KUR Mikro yang ada pada BANK BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame ini menurut Mantri KUR itu sendiri adalah karena dari tawaran orang-orang yang telah meminjam KUR Mikro di BRI Unit Willem Iskandar Cabang Medan Asia Pasar Rame.

4.2.5. People