Waktu dan Tempat Penelitian

54 ditentukan oleh peneliti untuk diteliti dan ditarik kesimpulan. Pada penelitian ini tidak menggunakan variabel penelitian karena penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif deskriptif non eksperimental. Oleh karena itu, penelitian ini tidak mengubah suatu keadaan dengan cara memberikan suatu perlakuan yang dapat mempengaruhi keadaan tersebut.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data adalah suatu cara yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data yang diperlukan pada penelitian. Sugiyono 2012: 224 berpendapat bahwa teknik pengumpulan data adalah langkah yang paling strategis dalam penelitian, karena tujuan untuk mendapatkan data. Bermacam-macam teknik pengumpulan data dapat digunakan untuk mendapatkan atau mengumpulkan sebuah data, seperti observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan wawancara.

1. Dokumentasi

Sugiyono 2012: 240 menyatakan bahwa catatan peristiwa yang sudah berlalu dan dapat dilihat dalam bentuk tulisan, gambar, ataupun karya monumental seseorang. Data yang dapat dikumpulkan dengan menggunakan teknik dokumentasi berdasarkan pendapat Sanjaya 2007: 101 adalah benda- benda seperti, buku, majalah, dokumen, peraturan-peraturan, catatan rapat, nilai rapor, dan catatan harian. Arikunto 2013: 193 berpendapat bahwa teknik pengumpulan data melalui dokumentasi dapat dilaksanakan dengan menggunakan 55 alat bantu pengumpulan data penelitian atau instrumen penelitian. Alat bantu yang digunakan dalam melakukan teknik dokumentasi adalah check list atau daftar centang yang berisi mengenai informasi data yang diperlukan. Teknik dokumentasi digunakan dengan tujuan untuk menunjang hasil penelitian dan melegkapi data yang dibutuhkan dalam menyusun hasil penelitian. Pada penelitian ini, peneliti mengumpulkan data berupa soal UAS genap tahun pelajaran 20142015 pada mata pelajaran IPS kelas V , kunci jawaban, dan lembar jawab peserta didik.

2. Wawancara

Wawancara adalah sebuah dialog yang dilakukan oleh pewawancara untuk memperoleh informasi dari narasumber. Sanjaya 2007: 96 menjelaskan bahwa wawancara adalah teknik pengumpulan data menggunakan bahasa lisan baik secara tatap muka maupun melalui saluran media tertentu. Arikunto 2013: 199 menyatakan wawancara dibagi menjadi 3 yaitu : 1. Wawancara bebas, dimana pewawancara bebas menanyakan apa saja, tetapi juga mengingat akan data apa yang akan dikumpulkan. 2. Wawancara terpimpin yaitu wawancara yang dilakukan oleh pewawancara dengan membawa sederetan atau daftar pertanyaan lengkap dan terperinci. 3. Wawancara bebas terpimpin, yaitu kombinasi antara wawancara bebas dan wawancara terpimpin yang dilakukan dengan membawa daftar pedoman pertanyaan. 56 Pedoman wawancara bebas terpimpin berupa garis besar pertanyaan yang tidak ditulis secara lengkap dan terperinci. Pertanyaan tersebut hanya digunakan sebagai pedoman untuk melakukan dialog dengan narasumber. Pedoman wawancara disusun sebagai alat bantu atau instrumen dalam melaksanakan wawancara. Berdasarkan uraian di atas, peneliti memilih menggunakan wawancara bebas terpimpin. Peneliti memilih menggunakan wawancara bebas terpimpin karena peneliti menuliskan pertanyaan yang ditanyakan, namun tidak terperinci sehingga peneliti juga dapat menanyakan hal-hal yang sesuai dengan topik penelitian. Hal tersebut dikarenakan, peneliti membuat pedoman pertanyaan yang disampaikan kepada narasumber yaitu pihak UPTD Kecamatan Depok, kepala sekolah, dan guru kelas V. Teknik wawancara dalam penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi yang berkaitan dengan kecamatan Depok dan penelitian analisis butir soal UAS genap tahun pelajaran 20142015 di SD di Kecamatan Depok.

F. Instrumen Penelitian

Arikunto 2013: 203 menyatakan bahwa instrumen penelitian adalah suatu alat bantu yang digunakan peneliti dalam mengumpulkan data-data yang diperlukan agar pekerjaan lebih mudah dengan hasil yang lebih baik, serta data yang didapatkan lebih lengkap, dan sistematis. Instrumen yang digunakan pada saat wawancara adalah pedoman wawancara, sedangkan penelitian pada dokumentasi adalah check list. Instrumen penelitian yang digunakan oleh peneliti sebagai alat pengumpulan data adalah tabel check list berisi daftar 27 SD Negeri dan Swasta di Kecamatan Depok