Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

6 Guru sebagai tim penyusun soal perlu memperhatikan beberapa hal dalam proses penyusunan butir soal. Butir soal yang disusun akan menghasilkan butir soal yang baik dengan memperhatikan kelima analisis tersebut, sehingga mampu mengukur kemampuan dan keberhasilan peserta didik dalam memahami materi yang telah diajarkan. Berdasarkan pertimbangan yang telah diuraikan sebelumnya, bahwa analisis perlu dilakukan. Pada saat penyususnan soal guru harus memiliki keterampilan dalam menganalisis butir soal. Peneliti sebagai calon guru ingin memiliki keterampilan tersebut, sehingga dapat melakukan analisis butir soal guna untuk mengetahui kemampuan peserta didik yang sesungguhnya. Perumusan kelima analisis tersebut, membantu peneliti dalam memilih untuk menganalisis butir soal pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS khususnya pada kelas V. Hasil wawancara dengan pihak Unit Pelaksana Teknis Daerah UPTD, beberapa kepala sekolah dan guru, selama ini belum ada penelitian butir soal pada Ujian Akhir Semester UAS melalui tahap analisis yang meliputi vaiditas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya beda, dan efektivitas pengecoh. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di kelas V pada mata pelajaran IPS. Susanto 2014: 6 mendefinisikan Ilmu Pengetahuan Sosial IPS merupakan integrasi dari pengetahuan tentang manusia dalam masyarakat dan ilmu-ilmu sosial seperti ilmu politik, ekonomi, sejarah, geografi, sosiologi, antropologi, dan sebagainya. 7 Kecamatan Depok merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Sleman. Kecamatan Depok memiliki beberapa SD favorit yang menjadikan sekolah di Kecamatan Depok cukup diminati. Kecamatan Depok juga dikelilingi oleh universitas seperti Universitas Sanata Dharma, UNY, UGM, dan lain sebagainya, hal ini berdampak pada kesadaran orangtua terhadap pentingnya pendidikan dan cita-cita anaknya. Berdasarkan masalah yang telah diuraian sebelumnya, bahwa belum pernah adanya penelitian mengenai analisis butir soal UAS, peneliti tertarik untuk mengangkat masalah ini karena ingin mengetahui validitas, realiabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh pada setiap butir soal UAS. Peneliti ingin mengetahui soal UAS yang telah dibuat sudah memenuhi criteria atau belum, peneliti juga ingin belajar untuk menganalisis soal agar mampu membuat soal yang lebih baik dikemudian hari. Ketertarikan ini yang membuat peneliti memilih judul “Analisis Butir Soal Pilihan Ganda Ulangan Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 20142015 Mata Pelajaran IPS Kelas V SD di Kecamatan Depok.”

B. Pembatasan Masalah

Penelitian ini dibuat untuk menganalisis butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap tahun pelajaran 20142015 pada mata pelajaran IPS kelas V. Adapun pembatasan masalah pada penelitian ini sebagai berikut: 1. Analisis butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap tahun pelajaran 20142015 pada mata pelajaran IPS kelas V SD di 8 Kecamatan Depok ditilik dari validitas, reliabilitas, daya pembeda, tingkat kesukaran, dan efektivitas pengecoh. 2. Analisis validitas dalam penelitian ini menganalisis validitas isi, dengan cara menganalisis kesesuaian butir soal dengan Standar Kompetensi SK dan Kompetensi Dasar KD pada KTSP. Analisis reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh dianalisis dengan menggunakan software Micro Cat Iteman versi 3.00. 3. Penelitian dilakukan pada SD Negeri dan SD Swasta di Kecamatan Depok, Sleman, kelas V Tahun Pelajaran 20142015 yang menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan KTSP. Di Kecamatan Depok terdapat 49 SD yang mengimplementasikan KTSP. Namun, dalam penelitian ini peneliti melakukan penelitian pada 27 SD. Hal tersebut dikarenakan dari 49 SD yang memberikan ijin hanyalah 27 sedangkan 18 SD tidak memberikan ijin untuk digunakan sebagai tempat penelitian. Tidak hanya kesulitan dalam memberikan ijin namun juga mengalami kendala, yaitu kurangnya koordinasi antara kepala sekolah dengan guru yang menyebabkan dokumen lembar jawab peserta didik sudah dibagikan sehingga tidak dapat melaksanakan penelitian di SD tersebut. 9

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka untuk mempermudah dalam pembahasan penelitian ini perlu disederhanakan dalam sebuah rumusan masalah, yaitu 1. Bagaimanakah validitas butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok? 2. Bagaimanakah reliabilitas butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok? 3. Bagaimanakah tingkat kesukaran butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok? 4. Bagaimanakah daya pembeda butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok? 5. Bagaimanakah efektivitas pengecoh butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok? 10

D. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai peneliti dalam melakukan penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui validitas butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok. 2. Untuk mengetahui reliabilitas butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok. 3. Untuk mengetahui tingkat kesukaran butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok. 4. Untuk mengetahui daya pembeda butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok. 5. Untuk mengetahui efektivitas pengecoh butir soal pilihan ganda Ulangan Akhir Semester UAS genap Tahun Pelajaran 20142015 mata pelajaran IPS kelas V SD di Kecamatan Depok.

E. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Manfaat Teoritis Secara teoritis penelitian ini diharapkan dapat : 11 a. Memberikan informasi dan manfaat pada kualitas soal pilihan ganda pada Ulangan Akhir Semester UAS genap tahun pelajaran 20142015 pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS kelas V SD di Kecamatan Depok. b. Mengembangkan evaluasi pembelajaran khususnya dalam bidang mata pelajaran IPS pada butir soal pilihan ganda UAS. c. Sebagai referensi penelitian selanjutnya. 2. Manfaat Praktis Secara praktis penelitian ini diharapkan dapat : a. Bagi Peneliti Peneliti dapat mengetahui kualitas soal dengan cara menganalisis butir soal dan dapat menyusun soal dengan baik menurut standar penyusunan soal. b. Bagi Guru Guru dapat lebih baik dalam meyusun soal dengan baik menurut standar penyusunan soal. c. Bagi UPT Penelitian ini memberikan masukan terkait kebijakan evaluasi UAS analisis butir soal pilihan ganda di tingkat Kecamatan Depok. 12

F. Definisi Operasional

Peneliti menyusun definisi operasional sebagai berikut : 1. Analisis Butir Soal Analisis butir soal adalah suatu tahap untuk mendefinisikan sebuah butir soal yang digunakan untuk melihat kualitas butir soal tersebut yang kurang berkualitas dan sudah berkualitas baik. 2. Validitas Validitas adalah kesesuaian atau kecocokan suatu tes dengan tujuan yang ingin diukur. 3. Validitas Isi Validitas isi adalah kesesuaian tes antara apa yang seharusnya diukur oleh suatu tes dan seberapa cermat tes tersebut diukur dengan menggunakan alat untuk mengukur kompetensi. 4. Reliabilitas Reliabilitas merupakan ukuran yang menyatakan kekonsistenan alat atau instrumen dalam menilai, apabila diujikan berulang kali pada objek yang sama pada waktu yang berbeda hasilnya relatif sama. 5. Tingkat Kesukaran Tingkat kesukaran butir soal adalah suatu cara yang digunakan untuk mengetahui proporsi seberapa mudah atau sukar soal yang diujikan, serta dapat digunakan untuk mengetahui kualitas soal tersebut mudah atau sukar untuk diberikan kepada peserta didik.