Sumberdaya Manusia Sumberdaya Perusahaan

Jabatan Fungsi Tugas 5. Manajer Akuntansi dan Keuangan Merencanakan, mengkoordinir dan mengawasi penyelenggaraan sistem akuntansi dan keuangan yang telah dilakukan dan diimplementasikan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan untuk mencapai tujuan perusahaan. a Mengawasi dan membimbing pelaksanaan fungsi-fungsi akuntansi perusahaan. b Memeriksa laporan keuangan untuk keperluan intern dan laporan rugi laba perusahaan. c Memeriksa laporan keuangan fiskal yang dibuat oleh perpajakan. d Menyetujui rekonsiliasi bank pada setiap akhir bulan yang dibuat oleh bagian keuangan. e Membuat anggaran yang meliputi kegiatannya. f Memeriksa kesesuaian daftar gaji dan upah karyawan harian. Sumber: Internal Godongijo 2008

5.4 Sumberdaya Perusahaan

Manajer yang efisien secara teratur mengawasi bagaimana sumberdaya digunakan untuk meminimalisir pemborosan. Sumberdaya yang tersedia bagi perusahaan adalah manusia, keuangan, fisik, dan informasi. Kesuksesan manajemen ditentukan oleh bagaimana manajer mengkoordinasikan sumberdaya dan menggunakannya secara bijak dalam memenuhi kebutuhan pelanggan DuBrin and Ireland, 1993.

5.4.1 Sumberdaya Manusia

Sumberdaya manusia adalah orang-orang yang bekerja bersama manajer untuk meraih tujuan perusahaan. Tantangan manajer adalah bagaimana membuat sumberdaya manusia menjadi efektif dan efisien. Manajer juga harus memastikan bahwa sumberdaya manusia perusahaan memiliki sumberdaya yang mereka butuhkan untuk menjadi produktif DuBrin and Ireland, 1993. Karyawan pada Godongijo terdiri dari karyawan tetap dan karyawan tidak tetap. Karyawan tetap berjumlah 59 orang, sedangkan karyawan tidak tetap jumlahnya tidak tetap sesuai dengan kebutuhan dan dipenuhi dengan sistem outsourcing . Karyawan tidak tetap dibutuhkan sebagai sales jika perusahaan mengikuti pameran. Tingkat pendidikan karyawan yang terdapat pada Godongijo sangat beragam yaitu Sekolah Dasar SD, Sekolah Menengah Pertama SMP, Sekolah Menengah Atas SMA, Diploma III DIII, Strata 1 S1, dan Strata 2 S2. Jumlah karyawan berdasarkan tingkat pendidikan dapat dilihat pada Tabel 16. Karyawan berasal dari daerah sekitar perusahaan, Sukabumi, dan Jawa Tengah. Tabel 16 Jumlah dan Tingkat Pendidikan Karyawan Godongijo Tingkat Pendidikan Jumlah orang S2 1 S1 6 D3 9 SMASMKSTM 22 SMP 16 SD 5 Sumber: Internal Godongijo 2008 Karyawan bekerja dari pukul 09.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Karyawan produksi dan karyawan kantor yaitu bekerja dari Senin hingga Sabtu. Sedangkan karyawan showroom dan cafe bekerja seminggu enam hari, dan hari off tiap karyawan cafe dan showroom berbeda-beda. Untuk mendukung kinerja karyawan, manajemen Godongijo menerapkan sistem kompensasi yang terdiri dari upah, insentif, dan tunjangan serta fasilitas. Penjelasan mengenai sistem kompensasi untuk karyawan adalah sebagai berikut: 1 Upah Kerja Sistem pemberian upah pada setiap karyawan Godongijo berbeda-beda. Hal tersebut didasarkan pada jabatan, lamanya bekerja, tingkat pendidikan, dan jenis pekerjaan yang dilakukan. 2 Insentif Insentif adalah bonus yang diberikan perusahaan kepada karyawannya. Insentif yang diterima pada setiap bagian dan setiap karyawan berbeda-beda. Insentif pada bagian produksi dihitung berdasarkan jumlah produksi dikurangi jumlah tanaman yang mati. Insentif pada bagian showroom dan cafe berdasarkan penjualan yang berhasil dilakukan oleh karyawan. Ketepatan waktu datang untuk bekerja mempengaruhi insentif yang diterima karyawan. Keterlambatan lebih dari jam masuk kerja yaitu jam 9.00 WIB akan mengurangi insentif 10 persen, sedangkan jika tidak masuk kerja atau terlambat lebih dari satu jam akan dianggap tidak masuk dan mengurangi insentif 20 persen. 3 Tunjangan dan Fasilitas Tunjangan yang diberikan kepada karyawan yaitu, pemberian uang kesehatan; dalam satu tahun karyawan mendapat uang kesehatan sebesar satu bulan gaji. Karyawan bagian produksi mendapatkan mess, makan tiga kali sehari, sedangkan untuk karyawan lainnya mendapatkan makan siang dan kopi setiap pagi.

5.4.2 Sumberdaya Keuangan