Kesimpulan Saran Implikasi Manajerial

KESIMPULAN DAN SARAN

1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, hal yang dapat disimpulkan adalah sebagai berikut: 1. Secara umum karyawan PT X Tbk Unit Bisnis Bogor berada pada kategori loyal. Hal ini didasarkan pada nilai rataan skor yang diperoleh dari jawaban karyawan mengenai loyalitas karyawan secara langsung. Berdasarkan pernyataan langsung mengenai persepsi karyawan terhadap loyalitas diperoleh nilai rataan skor sebesar 4,31. Dengan melihat nilai rataan skor yang diperoleh dari persepsi karyawan secara langsung, diperoleh kesimpulan bahwa saat ini karyawan berada pada kategori loyal terhadap perusahaan dan pekerjaanya. 2. Pada umumnya karyawan loyal berdasarkan pesepsi karyawan mengenai program pemeliharaan karyawan yang dilakukan oleh PT X Tbk Unit Bisnis Bogor. Adapun urutan program pemeliharaan karyawan berdasarkan nilai rataan loyal terbesar, yaitu komunikasi, keselamatan dan kesehatan kerja K3, insentif, kesejahteraan karyawan, dan hubungan industrial Pancasila. 3. Program pemeliharaan karyawan yang perlu mendapatkan perhatian untuk mencapai loyalitas karyawan diantaranya: a Hubungan industrial, dimana berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa hubungan industrial Pancasila memiliki tingkat loyalitas terendah dibandingkan dengan metode pemeliharaan lainnya. b Berdasarkan hasil analisis regresi logistik diketahui bahwa insentif memiliki peluang untuk mempengaruhi loyalitas karyawan. 4. Berdasarkan hubungan karakteristik responden dengan loyalitas karyawan. Dimana, dapat diambil kesimpulan bahwa karakteristik responden seperti usia, lama bekerja dan posisi memiliki hubungan terhadap loyalitas karyawan, sedangkan karakteristik jenis kelamin, pendidikan dan pendapatan tidak memiliki hubungan dengan loyalitas karyawan.

2. Saran

Berdasarkan hasil kesimpulan yang diperoleh, maka masukan yang dapat direkomendasikan terkait program pemeliharaan dan loyalitas karyawan PT X Tbk Unit Bisnis Bogor adalah sebagai berikut: 1. Pihak perusahaan Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan adanya pengaruh program pemeliharaan karyawan terhadap loyalitas karyawan, maka strategi yang dapat dilakukan oleh perusahaan untuk meningkatkan loyalitas karyawan adalah: a Berusaha untuk meningkatkan loyalitas karyawan melalui hubungan industrial. Hal ini menyangkut tentang perilaku dan interaksi orang- orang di tempat kerja, dimana yang menjadi perhatian adalah bagaimana individu, kelompok dan kelembagaan membuat keputusan tentang bentuk hubungan antara pihak manajemen dan karyawannya. b Tetap berusaha mempertahankan sistem insentif yang diberikan kepada karyawan, seperti uang tunjangan, uang lembur dan promosi atau kenaikan jabatan, serta insentif lainnya yang dilakukan oleh perusahaaan. 2. Penelitian selanjutnya Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai program pemeliharaan karyawan, misalnya terhadap disiplin kerja dan tingkat absensi karyawan, konflik kerja, kepuasan kerja, efektivitas pengadaan karyawan, turnover karyawan, serta pengadaan pelatihan dan pendidikan karyawan, terutama untuk perusahaan yang bergerak dalam bidang pabrikan. DAFTAR PUSTAKA Arep, I. dan H. Tanjung. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Universitas Trisakti, Jakarta. Dessler, G. 2005. Manajemen Sumber Daya Manusia. PT. Indeks, Jakarta. Flippo, E.B. 1996. Manajemen Personalia. Erlangga, Jakarta. George, D. dan Mallery. 2003. SPSS for Windows step by step : A Simple Guide and Reference 11.0 Update. Allyn and Bacon. Boston. Gomes, F.C. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit ANDI, Yogyakarta. Gujarati, D. 2004. Basic Econometrics. McGraw-Hill Companies, Inc, New York. Handoko, T.H. 2001. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. Edisi Ke-2 BPFE, Yogyakarta. Hasibuan, M.S.P. 2007. Manajemen Sumber Daya Manusia Edisi Revisi. PT. Bumi Aksara, Jakarta. Hosmer, D. W. dan S. Lemeshow. 2000. Applied Logistic Regression. Edisi Ke-2. John Wiley and Sons, Inc, New York. Irianto, J. 2001. Tema-tema Pokok Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Insan Cendekia, Jawa Timur. Juanda, B. 2008. Modul Kuliah Ekonometrika 1. IPB Press, Bogor. Lispriani, R.O. 2005. Hubungan Pelaksanaan Pemeliharaaan Karyawan dengan Partisipasi Kerja Karyawan di PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor. Skripsi pada Departemen Manajemen. Fakultas Ekonomi dan Manajemen. IPB. Bogor. Mangkunegara, A.A.A.P. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. PT. Remaja Rosdakarya, Bandung. Mangkuprawira, TB.S. dan A.V. Hubeis. 2007. Manajemen Mutu Sumber Daya Manusia. Penerbit Graha Indonesia, Bogor. Nachcrowi, N. D. dan H. Usman. 2002. Penggunaan Teknik Ekonometri. PT. RajaGrafindo Persada, Jakarta. Nawangsari, S. 1997. Komunikasi Bisnis. Universitas Gunadarma, Pondok Cina. Nugroho, B.A. 2005. Memilih Metode Statistik Penelitian dengan SPSS. Penerbit ANDI, Yogyakarta. Panggabean, M.S. 2002. Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Ghalia Indonesia, Jakarta. Purwanto, D. 2003. Komunikasi Bisnis. Erlangga, Jakarta. Ramanathan, R. 1993. Statistical Methods In Econometrics. Academic Press, Inc, California. Rivai, V. 2005. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan dari Teori ke Praktek. PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta. Robbins, S.P. 2003. Perilaku Organisasi. PT. Indeks, Jakarta. Roehling, P.V., M.V. Roehling dan P. Moen. 2001. The Relationship Between Work-Life Policies and Practices and Employee Loyalty: A Life Course Perspective, vol. 22 no. 2. hlm. 141-170. Santosa, P.B. dan Ashari. 2005. Analisis Statistik dengan Microsoft Excel SPSS. Penerbit ANDI, Yogyakarta. Siagian, S.P. 2005. Fungsi-fungsi Manajerial. PT. Bumi Aksara, Jakarta. Siagian, S.P. 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia. PT. Bumi Aksara, Jakarta. Siagian, S.P. 2004. Audit Manajemen. PT. Bumi Aksara, Jakarta. Simamora, B. 2002. Panduan Riset Perilaku Konsumen. PT. Gramedi Pustaka Utama, Jakarta. Simammora, B. 2005. Analisis Multivariat Pemasaran. PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta. Stoner, J.A.F., R.E. Freeman dan D.R. Gilbert Jr. 1996. Manajemen. PT. Prenhallindo, Jakarta. Sudimin, T. 2003. Whistleblowing: Dilema Loyalitas dan Tanggung Jawab Publik. Jurnal Manajemen dan Usahawan, vol. 12 no. 11. hlm. 3-8. Sugiyono. 2004. Statistik untuk Penelitian. Alfabeta, Bandung. Suliyanto. 2005. Analisis Data dalam Aplikasi Pemasaran. Penerbit Ghalia Indonesia, Bogor. Sumarsono, H.M.S. 2004. Metode Riset Sumber Daya Manusia. Penerbit Graha Ilmu, Yogyakarta. Umar, H. 2005. Riset Sumber Daya Manusia dalam Organisasi. PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta. Umar, H. 2005. Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis. PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta. Wisesa, R. 2008. Hubungan Gaya Kepemimpinan dengan Loyalitas Karyawan Kepada Atasan Grup Sumber Daya Manusia PT. Bank DKI. Skripsi pada Departemen Manajemen. Fakultas Ekonomi dan Manajemen. IPB. Bogor. Zainun, B. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia Indonesia. PT. Toko Gunung Agung, Jakarta. Zeniya, M.F. 2005. Pengaruh Program Pemeliharaan Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan pada UBP Saguling, PT Indonesia Power, Cimahi. Skripsi pada Departemen Manajemen. Fakultas Ekonomi dan Manajemen. IPB. Bogor. LAMPIRAN Lampiran 1. Kuesioner Penelitian KUESIONER PENELITIAN Nomor Kuesioner : ………… Tanggal : ………… ANALISIS LOYALITAS KARYAWAN MELALUI PROGRAM PEMELIHARAAN KARYAWAN PT X Tbk UNIT BISNIS BOGOR Identitas Peneliti Nama : Suwarno Wibiesono NRP : H24050015 Status Akademi : Mahasiswa Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor Kuesioner ini merupakan instrumen penelitian dalam rangka penggalian informasi mengenai analisis peningkatan loyalitas karyawan melalui program pemeliharaan karyawan pada PT X Tbk Unit Bisnis Bogor. Hasil dari penelitian ini akan digunakan sebagai masukan bagi pihak perusahaan PT X Tbk Unit Bisnis Bogor. Oleh karena itu, dimohon kerjasama dari para karyawan untuk dapat mengisi kuesioner ini dengan sebenar-benarnya. Terima kasih atas bantuan dan kerjasama Saudarai. KUESIONER Petunjuk pengisian bagian A : Lingkari jawaban yang Anda inginkan.

A. KARAKTERISTIK RESPONDEN

1. Jenis Kelamin Anda : a. Pria b. Wanita 2. Usia Anda saat ini : a. 20 tahun d. 40 – 49 tahun b. 20 – 29 tahun e.  50 tahun c. 30 – 39 tahun 3. Pendidikan Terakhir Anda : a. SMUSederajatdibawahnya d. S2 b. Diploma e. S3 c. Sarjana 4. Lama Bekerja : a. ≤ 1 tahun d. 11 – 15 tahun b. 1 – 5 tahun e. 15 tahun c. 6 – 10 tahun 5. Besarnya Pendapatan Anda per Bulan : a. Rp. 1.000.000 b. Antara Rp. 1.000.000 – Rp. 3.000.000 c. Antara Rp. 3.000.001 – Rp. 5.000.000 d. Antara Rp. 5.000.001 – Rp. 7.000.000 e. Rp. 7.000.000 6. Posisi : a. Manager d. Officer 2 b. Assistant Manager e. Officer 3 c. Officer 1 f. Staff

B. LOYALITAS KARYAWAN

Keterangan Jawaban :  STS = Sangat Tidak Setuju  TS = Tidak Setuju  R = Ragu-ragu  S = Setuju  SS = Sangat Setuju No. Pernyataan Jawaban STS TS R S SS 1. Saya percaya pada perusahaan ini, sehingga Saya wajib setia.

C. PROGRAM PEMELIHARAAN KARYAWAN

Keterangan Jawaban :  STS = Sangat Tidak Setuju  TS = Tidak Setuju  R = Ragu-ragu  S = Setuju  SS = Sangat Setuju

1. Komunikasi