Umpan Balik Dan Tindak Lanjut 51

z LISTRIK untuP DAFTAR ISI, DAFTAR GAMBAR, DAFTAR TABEL KELOMPOK KOMPETENSI C Modul Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru Mata Pelajaran Kimia SMA ix Hal Gambar 1 Alur Model Pembelajaran tatap Muka 4 Gambar 2. Alur Cara Penggunaan Modul 5 Gambar 3. Alur Cara Penggunaan Modul 6 Gambar 1.1 Natrium dengan air 22 Gambar 2.1 Alat Ukur Kuantitatif 35 Gambar 2.2 Contoh klasifikasi menggunakan bagan 35 Gambar 2.3 Contoh hasil inferensi terhadap pengamatan 36 Gambar 2.4 Contoh merumuskan hipotesis berdasarkan hasil percobaan 38 DAFTAR TABEL Hal Tabel 1 Kompetensi Guru Mapel dan Indikator Pencapaian Kompetensi 3 Tabel 1.1 Analisis Metode Pembelajaran sesuai dengan Karakteristik Topik Kimia 17 Tabel 1.2 Identifikasi judul kegiatan eksperimen, demontrasi atau diskusi 19 Tabel 2.1 Keterampilan Proses Dasar dan Terpadu 32 Tabel 2.2 Jenis-jenis Indikator Keterampilan Proses beserta Sub indikatornya. 32 DAFTAR GAMBAR PENDAHULUAN KELOMPOK KOMPETENSI C 1

A. Latar Belakang

Mata pelajaran Kimia perlu diajarkan untuk tujuan yang lebih khusus yaitu membekali peserta didik pengetahuan, pemahaman dan sejumlah kemampuan yang dipersyaratkan untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi serta mengembangkan ilmu dan teknologi. Tujuan mata pelajaran Kimia dicapai oleh peserta didik melalui berbagai pendekatan, antara lain pendekatan induktif dalam bentuk proses inkuiri ilmiah pada tataran inkuiri terbuka. Proses inkuiri ilmiah bertujuan menumbuhkan kemampuan berpikir, bekerja dan bersikap ilmiah serta berkomunikasi sebagai salah satu aspek penting kecakapan hidup. Oleh karena itu pembelajaran kimia menekankan pada pemberian pengalaman belajar secara langsung melalui penggunaan dan pengembangan keterampilan proses dan sikap ilmiah. Untuk mengembangkan keterampilan proses diperlukan pendekatan pembelajaran yang dikenal dengan pendekatan keterampilan proses. Dalam mengimplementasikan rencana pembelajaran untuk mencapai tujuan digunakan cara yang berupa metode pembelajaran. Metode pembelajaran dapat juga dikatakan sebagai cara menyajikan isi pembelajaran kepada peserta didik untuk mencapai kompetensi tertentu. Sesuai dengan karakteristik mata pelajaran, pada pembelajaran kimia bukan hanya metode ceramah atau diskusi saja tetapi metode eksperimen atau demonstrasi harus digunakan. Pada Permendiknas nomor 16 tahun 2007 kompetensi guru yang berkaitan pendekatan dan metode kompetensi inti pedagogik guru 2. Menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik. Pada Modul Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan PKB Guru Kelompok Kompetensi C ini disajikan materi tentang metode dan pendekatan pembelajaran kimia. Di dalam modul, sajian materi diawali dengan uraian pendahuluan, kegiatan pembelajaran dan diakhiri dengan evaluasi agar guru peserta melakukan self assesment sebagai tolak ukur untuk PENDAHULUAN PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud PENDAHULUAN KELOMPOK KOMPETENSI C 2 mengetahui keberhasilan diri sendiri. Dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran Anda sebagai guru hendaknya harus memperhatikan dan mengimplmentasikan kebijakan pemerintah dalam pendidikan. Kebijakan pemerintah melaui pendidikan tahun ini adalah Program Penguatan Pendidikan Karakter PPK, yaitu program pendidikan di Sekolah untuk memperkuat karakter siswa melalui harmonisasi olah hati etik, olah rasa estetik, olah pikir literasi dan olah raga kinestetik dengan dukungan pelibatan publik dan kerjasama antara sekolah, keluarga dan masyarakat yang merupakan bagian dari Gerakan Nasional Revolusi Mental GNRM. Implementasi PPK tersebut dapat berbasis kelas, berbasis budaya sekolah dan berbasis masyarakat keluarga dan komunitas. Dalam rangka mengimplementasikan kebijakan program PPK, modul ini mengintegrasikan lima nilai utama PPK yaitu religius, nasionalis, mandiri, gotong royong dan integritas. Dalam modul ini kelima nilai utama tersebut terintegrasi pada kegiatan-kegiatan pembelajaran. Setelah mempelajari modul ini, selain Anda dapat meningkatkan kompetensi pedagogik, Anda juga diharapkan mampu mengimplementasikan PPK khususnnya PPK berbasis kelas. Modul ini diperuntukan untuk memfasilitasi Anda belajar materi kelompok kompetensi I pada kegiatan di kelompok kerja melalui moda tatap muka penuh atau tatap muka dengan pola Inservice Training 1 IN-1 On The Job Learning ON- Inservice Training 2 IN-2. Selanjutnya dalam modul ini istilah tersebut disingkat menjadi IN-ON-IN

B. Tujuan

Setelah mempelajari modul ini dengan kerja keras, kreatif, kerja sama dan tanggungjawab diharapkan memahami metode-metode belajar dan pendekatan pembelajaran serta mengimplementasikannya pada pembelajaran kimia.

C. Peta Kompetensi

Kompetensi inti yang diharapkan setelah Anda belajar menggunakan modul ini adalah menguasai metode pembelajaran dan pendekatan keterampilan proses. Kompetensi Guru Mata Pelajaran dan Indikator Pencapaian Kompetensi yang diharapkan tercapai melalui belajar dengan modul ini tercantum pada tabel 1 berikut: LISTRIK untuk SMP PENDAHULUAN KELOMPOK KOMPETENSI C Modul Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru Mata Pelajaran Kimia SMA 3 Tabel 1. Kompetensi Guru Mapel dan Indikator Pencapaian Kompetensi

D. Ruang Lingkup

Ruang lingkup materi pada Modul ini disusun dalam empat bagian, yaitu bagian Pendahuluan, Kegiatan Pembelajaran, Evaluasi dan Penutup. Bagian pendahuluan berisi paparan tentang latar belakang modul Kelompok kompetensi C, tujuan belajar, kompetensi guru yang diharapkan dicapai setelah pembelajaran, ruang lingkup dan saran penggunaan modul. Bagian kegiatan pembelajaran yang berisi Tujuan, Indikator Pencapaian Kompetensi, Uraian Materi, Aktivitas Pembelajaran, LatihanKasusTugas, Rangkuman, Umpan Balik dan Tindak Lanjut. Bagian akhir terdiri dari Kunci Jawaban LatihanKasusTugas, Evaluasi dan Penutup. Rincian materi pada modul adalah sebagai berikut: 1. Metode-Metode Pembelajaran IPA 2. Pendekatan Keterampilan Proses Kompetensi Guru Mapel Indikator Pencapaian Kompetensi 2.2 Menerapkan berbagai pendekatan,strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang mendidik secara kreatif dalam mata pelajaran yang diampu. 2.2.1 Menjelaskan metode-metode yang sesuai dengan pembelajaran IPA 2.2.2 Menjelaskan kelebihan atau kekurangan penerapan suatu metode dalam pembelajaran IPA 2.2.3 Mengidentifikasi jenis metode pembelajaran yang sesuai karakteristik suatu konsep IPA 2.2 Menerapkan berbagai pendekatan,strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang mendidik secara kreatif dalam mata pelajaran yang diampu. 2.2.4 Mendeskripsikan keterampilan proses IPA 2.2.5 Mengelompokkan keterampilan proses dasar dan keterampilan proses terpadu 2.2.6 Mengidentifikasi kegiatan Kimia yang menunjukkan keterampilan proses dasar atau keterampilan proses terpadu 2.2.7 Menganalisis keterampilan dalam pembelajaran kimia yang menggunakan pendekatan keterampilan proses PPPPTK IPA Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud PENDAHULUAN KELOMPOK KOMPETENSI C 4

E. Cara Penggunaan Modul

Cara penggunaan modul pada setiap Kegiatan Pembelajaran secara umum sesuai dengan skenario penyajian materi pada diklat. Alur model pembelajaran melalui moda tatap muka penuh dan tatap muka IN-ON-IN adalah sebagai berikut. Gambar 1. Alur Model Pembelajaran Tatap Muka Deskripsi kedua moda diklat tatap muka ini terdapat pada penjelasan berikut. 1. Deskripsi cara penggunaan modul pada moda Tatap Muka Penuh Alur dan deskripsi cara penggunaan modul pada moda Tatap Muka Penuh