Penetapan Panjang Gelombang Maksimum Verapamil HCl Pembuatan Kurva Kalibrasi Verapamil HCl

24 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

3.4.5.10. Uji Ketahanan Pelipatan Film

Daya tahan pelipatan diukur dengan melipat film sebanyak 300 kali secara terus menerus. Daya tahan dapat dilihat dari jumlah pelipatan yang dilakukan di tempat yang sama sampai film sobek Koland, Charyulu dan Prablu, 2010.

3.4.5.11. Sifat Mekanik Film

Sifat mekanik film diuji berdasarkan kekuatan tarik tensile strength dan perpanjangan pada saat putus elongation at breaks. Pengujian sifat mekanik dilakukan dengan menggunakan alat tensile tester Storograph R1. Film dipotong dengan bentuk halter dengan dumbbell Astm- D-1822 L Crosshead seperti berikut: Sumber : http:www.dumbbell.co.jp, 2014 Gambar 3.4. Contoh potongan film untuk uji sifat mekanik Film ditarik dengan gaya 100 kg, dengan kecepatan 25 mmmenit, dan dibaca dengan kertas grafik dengan skala terkecil 0,01 kg. Pengukuran elongasi dan kekuatan peregangan dilakukan dengan rumus berikut: Perpanjangan putus = Pa a a i i −Pa a awa i Pa a awa i Kekuatan tarik = Gaya a i N L a a a i 2 Hasil yang diperoleh dianalisa secara statistik mengunakan sofware SPSS Abbaspour, M.R., S. Makhmalzadeh, dan S. Jalali, 2010 dengan modifikasi.

3.4.5.12. Uji Pelepasan Verapamil HCl secara In vitro

Uji pelepasan obat secara invitro dari film 3,5 x 2 cm 2 dilakukan dengan menggunakan metode dayung berputar. Uji disolusi dilakukan 25 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dalam larutan buffer fosfat pH 6,8 sebanyak 400 mL pada suhu 37°C ± 0,5°C, dan dengan kecepatan putaran 50 rpm. Film dimasukkan ke dalam medium disolusi tersebut. Sampel sebanyak 5 ml ditarik pada interval waktu yang telah ditentukan dan diganti dengan sejumlah larutan dapar fosfat pH 6,8 dengan volume yang sama. Sampel disaring melalui penyaring membran 0,45 µm dan dianalisis dengan spektrofotometer UV pada panjang gelombang maksimum verapamil HCl 277,6 nm. Durasi pengujian disolusi ditentukan dengan optimasi terlebih dahulu dan pengujian dilakukan secara triplo. Hasil yang diperoleh dianalisa secara statistik mengunakan sofware SPSS Deshmane, Subhash V et al., 2009 dengan modifikasi.