Sejarah Singkat Agrowisata Kuntum Nurseries Visi, Misi dan Program Kerja Agrowisata Kuntum Nurseries

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Perusahaan

4.1.1 Sejarah Singkat Agrowisata Kuntum Nurseries

Didorong oleh kepedulian terhadap lingkungan maka diperlukan penunjang untuk melestarikan lingkungan yang telah tertata. Sebagai bentuk kepedulian tersebut, dikembangkan pembudidayaan dan penelitian tanaman hias, obat, pertanian, perkebunan dan kehutanan di areal Kuntum Nurseries Bogor. Agrowisata Kuntum Nurseries adalah kawasan agrowisata terpadu yang menggabungkan konsep nursery, tempat rekreasi dan pendidikan. Obyek wisata ini tepatnya berada di Jl. Raya Tajur no. 291 Bogor. Wilayah AKN ini juga berada tidak jauh dari kawasan ikon wisata tajur yang sudah lama dikenal oleh masyarakat luas baik yang berada diwilayah Bogor maupun diluar wilayah Bogor. Agrowisata Kuntum Nurseries merupakan lahan yang dijadikan sebagai tempat pembudidayaan tanaman organik yang meliputi tanaman hias, obat, buah, dan sayuran. Selain itu, Kuntum Nurseries juga menyediakan tempat wisata pemancingan, wisata ternak, wisata kebun dan wisata kuliner. Saat ini Agrowisata Kuntum Nurseries belum berbentuk badan usaha. Arah pelaksanaan pengembangan budidaya tanaman di Kuntum Nurseries Bogor ditekankan pada terciptanya pengembangan lahan yang ramah lingkungan, dengan penggunaan sarana produksi tanaman, seperti benih atau bibit tanaman, pupuk dan obat-obatan menggunakan bahan organik, yang pelaksanaannya telah dimulai sejak tanggal 12 Juni 2002.

4.1.2 Visi, Misi dan Program Kerja Agrowisata Kuntum Nurseries

Visi dan misi dalam sebuah organisasi sangat penting untuk mengarahkan tujuan organisasi serta menjadi pedoman dalam menetapkan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mencapai suatu tujuan. Visi, misi dan tujuan harus dikomunikasikan dengan baik kepada seluruh pihak yang terlibat yang menjalankan visi dan misi tersebut. Jika dirumuskan dan dijalankan dengan baik, pernyataan visi, misi dan tujuan akan memiliki dampak yang positif dalam pencapaian target dan tujuan organisasi. Visi dari Agrowisata Kuntum Nurseries adalah menyebarluaskan penggunaan benihbibit tanaman organik yang berkualitas secara memadai dan berkesinambungan untuk mewujudkan dan melestarikan wilayah yang ramah lingkungan. Misi dari Agrowisata Kuntum Nurseries adalah: 1. Menyediakan benihbibit tanaman organik yang berkualitas tanaman hias, buah, obat, perkebunan dan kehutanan. 2. Menyediakan sayuran, buah-buahan, makanan dan minuman organik. 3. Melakukan penelitian teknis budidaya tanaman langka. 4. Melaksanakan sosialisasi tentang penggunaan benihbibit tanaman organik yang berkualitas. 5. Melaksanakan pelatihan, penyuluhan dan pembinaan kepada petani, anak-anak sekolah maupun masyarakat umum. 6. Menyelenggarakan seminar, workshop dan lain-lain tentang budidaya pertanian organik. Program kerja dari Agrowisata Kuntum Nurseries adalah: 1. Melakukan seleksi tanaman yang digunakan sebagai sumber benihbibit dan sebagai pohon induk. 2. Melakukan perbanyakan tanaman dengan kemitraan penangkar yang telah diseleksi. 3. Memberikan saran dan penjelasan terkait pertanian organik kepada instansi pemerintah, swasta maupun perorangan. 4. Menyediakan sarana alat-alat pertanian, pupuk organik dan pestisida alami. 5. Membantu meningkatkan kualitas pendidikan dengan menyelenggarakan kursus bagi para pelajar dari tingkat TK hingga perguruan tinggi serta masyarakat umum. 6. Meningkatkan produksi hasil pertanian antara lain: sayuran, buah-buahan, makanan, minuman dan produk herbal tanpa menggunakan pupuk kimia buatan pabrik dan pestisida kimia.

4.1.3 Struktur Organisasi Agrowisata Kuntum Nurseries AKN