Harga Bayangan Bibit Jeruk Siam Harga Bayangan Pupuk Anorganik Pupuk Urea

harus dikeluarkan berdasarkan keputusan Direktorat Jenderal Pajak, yakni 10 persen dari harga FOB untuk komoditas yang berasal dari Asia Non-Asean 2 , adalah sebesar 62 US Dollar per Ton. Sehingga harga CIF jeruk siam di Indonesia adalah sebesar 682 US Dollar per Ton. Nilai tersebut kemudian dikonversikan dengan nilai tukar bayangan SER sebesar Rp 9.062,12 per US Dollar untuk tahun 2010. Hasil ters e but kemudian dikurangi dengan biaya transportasi dan handling sehingga didapatkan harga paritas ekspor tingkat pedagang besar sebesar Rp 6.080,36 per Kilogram. Terakhir hasil tersebut dikurangi dengan biaya distribusi ke tingkat petani sebesar Rp 700,00 per Kilogram jeruk siam, sehingga didapat harga paritas impor tingkat petani untuk jeruk siam adalah sebesar Rp 5.380,36 per Kilogram.

4.6.2. Harga Bayangan Input

Perhitungan harga bayangan sarana produksi pertanian dan peralatan yang tradeable sama dengan perhitungan harga bayangan output, yaitu dengan menggunakan harga perbatasan border price, yaitu untuk komoditas ekspor digunakan harga FOB free on board dan untuk komoditas impor digunakan sebagai harga perbatasan yaitu harga CIF cost insurance freight. Sedangkan perhitungan harga bayangan saprotan dan peralatan yang non tradeable digunakan harga domestik setelah mengeluarkan beberapa faktor domestik.

a. Harga Bayangan Bibit Jeruk Siam

Penggunaan bibit dalam penelitian ini dibedakan menjadi bibit yang berasal dari penangkaran yang berada di Kecamatan Karangpawitan dan bibit yang menggunakan batang bawah sendiri. Berdasarkan hal tersebut, penentuan harga bayangan untuk bibit jeruk siam didasarkan pada harga yang ada di pasar 2 Duniacyber Freebies Article. Contoh Perhitungan Bea Masuk dan Pajak Dalam Rangka Impor dan Impor Sementara . http:www.duniacyber.comfreebiesplanningcontoh-perhitungan-bea- masuk-dan-pajak-dalam-rangka-impor-dan-impor-sementara . [Diakses pada tanggal 17 Juli 2011] tempat penelitian. Dilain pihak hal ini juga disebabkan dengan pertimbangan tidak ada kebijakan pemerintah yang mengatur produksi bibit tanaman tersebut secara langsung.

b. Harga Bayangan Pupuk Anorganik

Pupuk anorganik yang digunakan dalam usahatani jeruk siam di lokasi penelitian terdiri dari beberapa jenis pupuk, diantaranya adalah pupuk urea, TSPSP-36, KCL, ZA, dan ZK. Penentuan harga bayangan pupuk anorganik didasarkan pada pendekatan harga internasional. Hal ini dikarenakan masing- masing pupuk tersebut mengandung subsidi dari pemerintah, sedangkan besarnya subsidi tersebut tidak diketahui.

i. Pupuk Urea

Perhitungan harga bayangan Pupuk Urea pada penelitian ini menggunakan harga paritas ekspor. Hal ini disebabkan indonesia telah mampu mengekspor Urea ke negara lain. Pupuk Urea merupakan pupuk yang mendapat subsidi dari pemerintah, dengan bentuk subsidi berdasarkan harga gas, dimana besarnya subsidi adalah harga gas yang sesuai dengan kontrak dikurangi harga gas yang menjadi beban produsen pupuk, kemudian dikalikan dengan volume pemanfaatan gas 3 . Namun sulitnya mencari informasi mengenai besarnya subsidi yang diberikan menyebabkan penentuan harga bayangan pupuk urea berdasarkan harga FOB urea rata-rata di Black Sea pada tahun 2010, yakni sebesar 288,60 US Dollar per Ton 4 . Nilai yang didapat kemudian ditambahkan dengan biaya pengapalan dan asuransi sebesar 15 dari harga FOB, sehingga didapatkan nilai CIF Indonesia sebesar 331,89 US Dollar. Selanjutnya nilai ini dikalikan dengan nilai tukar bayangan pada tahun 2010 sebesar Rp 9.062,12 per US Dollar dan dikurangi dengan biaya tranportasi dan handling dari pelabuhan hingga ke desa. Sehingga 3 Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 356KMK.062003. Tata Cara Penghitungan dan Pembayaran Subsidi Pupuk. http:www.depdag.go.idfilesregulasi200308KMK_356_03.htm . [Diakses pada tanggal 17 Juli 2011] 4 World Bank, Commodity Price 2010. Hal 2. berdasarkan perhitungan tersebut didapat harga bayangan pupuk urea di tingkat petani adalah sebesar Rp 2.742,25 per kilogram. ii. Pupuk SP-36 Berdasarkan keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia tahun 2003 mengenai Penghitungan dan Pembayaran Subsidi Pupuk, besaran subsidi pupuk non urea dihitung berdasarkan Harga Pembelian Pemerintah dikurangi Harga Eceran Tertinggi dikalikan Volume Penyaluran Pupuk. Namun, informasi mengenai besarnya subsidi harga tersebut sulit diperoleh, sehingga penentuan harga bayangan pupuk SP-36 dalam penelitian ini didasarkan pada harga FOB rata-rata TSP pada tahun 2010 di Tunisia, yakni sebesar 381,9 US Dollar per Ton 5 . Nilai tersebut kemudian ditambah dengan biaya pengapalan dan asuransi, sehingga harga CIF di Indonesia didapatkan sebesar 439,19 US Dollar per Ton. Kemudian nilai tersebut dikalikan dengan SER tahun 2010 sebesar Rp 9.062,12 per US Dollar dan ditambah dengan biaya penanganan dari tingkat provinsi hingga ke tingkat desa. Berdasarkan perhitungan tersebut didapatkan harga bayangan pupuk SP-36 di tingkat petani adalah sebesar Rp 4.214,32 per kilogram. iii. Pupuk KCL Sejak tahun 2003 pemerintah menerapkan subsidi untuk pupuk non urea seperti KCL, namun informasi mengenai subsidi harga tersebut juga sulit diperoleh sehingga penentuan harga bayangan untuk pupuk KCL berdasarkan pada harga FOB rata-rata Potassium Chloride di Vancouver pada tahun 2010, yakni sebesar 331,9 US Dollar per Ton 6 . Nilai tersebut kemudian ditambah dengan biaya pengapalan dan asuransi sehingga didapatkan harga CIF di Indonesia sebesar 381,69 US Dollar per Ton. Selanjutnya nilai tersebut dikalikan dengan nilai SER pada tahun 2010, yakni sebesar Rp 9.062,12 per US Dollar dan ditambah dengan biaya penanganan dan transportasi dari provinsi hingga ke tingkat desa. Berdasarkan perhitungan tersebut didapatkan harga bayangan pupuk KCL di tingkat petani adalah sebesar Rp 3.682,30 per kilogram. 5 World Bank. op.cit. Hal 2. 6 World Bank. op.cit. Hal 2. iv. Pupuk ZA Penentuan harga bayangan pupuk ZA didasarkan pada harga FOB Ammonium Sulphate di China, yakni sebesar 180 US Dollar per Ton 7 . Nilai tersebut kemudian ditambah dengan biaya pengapalan dan asuransi, sehingga didapatkan harga CIF di Indonesia sebesar 198,00 US Dollar per Ton. Selanjutnya nilai tersebut dikalikan dengan SER pada tahun 2010 yakni sebesar Rp 9.062,12 per US Dollar. Nilai tersebut selanjutnya ditambah dengan biaya penanganan dan transportasi dari tingkat provinsi hingga tingkat desa. Berdasarkan perhitungan tersebut didapatkan harga bayangan pupuk ZA di tingkat petani adalah sebesar Rp 1.989,17 per kilogram.

v. Pupuk ZK