Kurs Model Eropa, sering disebut dengan Indirrect Quote.

Andriani Syafitri : Analisis Determinan Tunggakan Pembayaran Cicilan Kredit Pemilikan Rumah KPR pada P.T. Bank Tabungan Negara Cabang Medan, 2009. USU Repository © 2009 g. Dampak positif dari inflasi adalah bagi pengusaha barang-barang mewah high end yang harganya semakin tinggi masalah prestise. h. Masyarakat akan semakin selektif dalam mengkonsumsi, produksi akan diusahakan sedemikian efisien dan sifat konsumtifisme dapat ditekan. i. Inflasi yang berkepanjangan dapat menumbuhkan industri kecil dalam negeri menjadi semakin dipercaya dan tangguh. j. Tingkat pengangguran cenderung akan semakin menurun karena masyarakat akan tergerak untuk melakukan kegiatan produksi dengan cara mendirikan atau membuka usaha.

2.4 Kurs

2.4.1 Pengertian Kurs

Kurs adalah harga relatif mata uang suatu negara terhadap mata uang negara lain atau perbandingan nilai tukar valuta antarnegara. Oleh karena itu, kurs sering juga disebut sebagai nilai tukar exchange rate. Kurs adalah sesuatu yang penting karena : a. Dengan adanya kurs maka perdagangan internasional ekspor-impor dapat dilakukan. b. Dengan adanya kurs maka pembayaran transaksi komersial dan finansial antarnegara dapat terlaksana. Andriani Syafitri : Analisis Determinan Tunggakan Pembayaran Cicilan Kredit Pemilikan Rumah KPR pada P.T. Bank Tabungan Negara Cabang Medan, 2009. USU Repository © 2009 c. Dengan adanya kurs maka kerja sama Lalu Lintas Pembayaran LLP antarbank devisa di dunia dapat terlaksana. d. Dengan adanya kurs maka transaksi jual beli valuta asing valas dapat dilakukan. e. Dengan adanya kurs maka uang kartal berfungsi juga sebagai barang komoditi yang dapat diperjualbelikan. f. Karena adanya kurs maka cek perjalanan traveller cheque valas dapat diterbitkan dan diedarkan oleh bank-bank devisa di dunia. g. Dengan adanya kurs, orang dapat berpergian antarnegara. Yang perlu diperhatikan adalah bahwa uang kartal negara asing seperti USD termasuk uang giral di negara asing seperti Indonesia. Jadi, tidak berlaku mutlak sebagai alat tukar atau alat pembayaran yang dapat ditolak tanpa adanya sanksi hukum. Terdapat dua cara untuk menyatakan kurs, yaitu :

a. Model Eropa, sering disebut dengan Indirrect Quote.

Model ini merupakan cara yang paling umum dipakai dalam perdagangan valuta asing atau antarbank di seluruh dunia. Penetapan kursnya dilakukan berdasarkan pada beberapa unti mata uang asing yang dibutuhkan untuk membeli satu unit mata uang dalam negeri. Contohnya, kurs Dollar AS terhadap Rupiah pada tanggal 16 Maret 2004 adalah 0,0000116 Dollar AS per Andriani Syafitri : Analisis Determinan Tunggakan Pembayaran Cicilan Kredit Pemilikan Rumah KPR pada P.T. Bank Tabungan Negara Cabang Medan, 2009. USU Repository © 2009 1 Rupiah. Kurs ini biasa disebut sebagai harga satu unit mata uang domestik dalam mata uang asing.

b. Model Amerika yang sering disebut Direct Quote.