Hukum HASIL DAN PEMBAHASAN

layak untuk diusahakan. Aspek Manjemen dengan organisasi yang digunakan memang masih sederhana, namun mampu mengorganisir anggota kelompok untuk penanaman padi inbrida, hal ini dikarenakan kelompok tani merupakan lulusan dari SMA. Kegiatan usaha yang dilakukan tidak menentang hukum. Ini menununjukan bahwa berdasarkan aspek hukum pengembangan usaha penanaman padi melalui perbandingan pupuk kimia dan organik cair layak untuk dijalankan. Berdasarkan analisis aspek manajemen dan hukum, kegiatan usaha penanaman padi inbrida layak untuk dijalankan dan dikembangkan.

4.2.5 Aspek Sosial, Ekonomi, Budaya, dan Lingkungan

Aspek sosial dapat dinilai dari segi manfaat yang diberikan usaha terhadap perkembangan masyarakat secara keseluruhan seperti terbukanya lapangan pekerjaan, bertambahnya sarana dan prasarana di daerah sekitar lokasi usaha. Keberadaan penanaman padi inbrida dengan membandingkan pupuk kimia dan pupuk organik cair bisa dalam penyedian sarana dan pasarana seperti traktor pertanian yang dapat digunakan oleh petani lainnya. Dari segi ekonomi, adanya penanaman padi inbrida melalui perbandingan penggunaan pupuk kimia dan pupuk organik, meningkatkan pengetahuan kepada petani sekitar dalam penggunaan teknologi pemupukan berimbang sehingga tidak bertentangan dengan kebiasaan petani sekitar baik dari segi agama, nilai sosial, dan norma sosial masyarakat. Tenaga kerja merupakan masyarakat sekitar tersebut. Aspek Lingkungan merupakan salah satu aspek yang perlu diperhatikan, pertama dampak dari kegiatan usaha terhadap kelestarian lingkungan. Kegiatan penggunaan pupuk kimia dan pestisida yang berlebihan serta tidak sesuai dengan prosedur yang diberikan penyuluh setempat akan merusak kondisi tanah, penaggulangan tersebut dilakukan melalui penggunaan pemupukan berimbang dengan memahami tiga tahap yaitu tahap kimia, tahap fisika, dan tahap biologi sehingga tidak terjadi kerusakan pada tanah yang diakibatkan dari pemupukan yang tidak dilakukan dengan berimbang. Berdasarkan aspek sosial, ekonomi, dan budaya dalam pelaksanaannya usaha penanaman padi inbrida melalui perbandingan