Sumbangan Efektif SE Teknik Analisis Data

75 sekolah visit study . Program penunjang pada KKG yaitu program yang diberikan oleh Dinas Pendidikan berupa diklat bagi guru seperti program pengembangan teknologi informasi dan komunikasi. Pada tahap pelaksanaan KKG, guru-guru melaksanakan program yang telah direncanakan di atas sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Pelaksanaan KKG dilakukan dengan berpindah-pindah sekolah sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Hal ini dilakukan agar guru tidak mudah merasa jenuh dengan suasana sekolah. Pelaksanaan program KKG dilaksanakan dengan menyampaikan permasahan yang dihadapi guru dan kemudian mencari solusi dengan jalan diskusi kelompok. KKG di Kecamatan Kotagede dilaksanakan dengan cara bekerjasama dan berkelanjutan agar semua guru baik guru baru maupun guru lama dapat meningkatkan keterampilannya. Semua pelaksanaan KKG di Kecamatan Kotagede selanjutnya dievaluasi pada akhir periode dengan melihat pada standar criteria keberhasilan. Guru pada masing-masing gugus kembali berkumpul untuk mendiskusikan hasil evaluasi. Program yang terevaluasi baik maka akan dipertahankan dan dilanjutkan, sementara program yang terevaluasi rendah akan dikembangkan atau dihapuskan.

2. Deskripsi Intensitas Supervisi Akademik oleh Pengawas se-Kecamatan

Kotagede Yogyakarta Supervisi akademik di Kecamatan Kotagede Yogyakarta berjalan secara rutin dan teratur. Supervisi dilakukan oleh pengawas sekolah yang berasal dari Unit Pelaksana Teknis UPT wilayah timur. Saat ini hanya terdapat satu pengawas di lingkungan Kecamatan Kotagede Yogyakarta yang mengurusi 18 sekolah dasar. 76 Pengawas melakukan supervisi dengan mengacu pada standar proses sesuai dengan standar operasional prosedur SOP pengawas. Pelaksanaan supervisi akademik oleh pengawas dilakukan dengan dua teknik, pertama pengawas turut serta masuk ke dalam kelas dan mengamati secara langsung kegiatan pembelajaran yang terjadi di dalam kelas classroom observation . Objek yang disupervisi oleh pengawas meliputi supervisi akademik yang berhubungan dengan pengajaran di kelas yang mengacu pada standar proses yang meliputi cara guru menyampaikan materi saat mengajar di kelas, cara guru menggunakan alat pengajaran, penggunaan metode pembelajaran, dan penggunaan strategi guru dalam mengajar. Kedua, pengawas melaksanakan supervisi dengan melihat berbagai dokumen seperti dokumen RPP dan dokumen tes. Dengan melihat kedua dokumen tersebut pengawas dapat mengetahui cara guru mengembangkan silabus dan cara guru mengembangkan instrumen evaluasi terhadap peserta didik. Jika terdapat kekurangan dalam pelaksanaan pembelajaran di kelas maupun dalam pengembangan RPP maka pengawas akan melakukan evaluasi dengan melaksanakan diskusi kelompok dan memberikan masukan bagi guru. Hal-hal yang dianggap baik dan menunjang penampilan guru dalam mengajar maka akan dipertahankan, dan sebaliknya hal-hal yang dianggap kurang baik akan dibenahi ataupun dihapus.

Dokumen yang terkait

PENGARUH SUPERVISI AKADEMIK DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH DASAR SE DABIN I KECAMATAN TEGAL BARAT KOTA TEGAL

3 20 239

PENGARUH SUPERVISI AKADEMIK DAN PARTISIPASI GURU DALAM KKG (KELOMPOK KERJA GURU) TERHADAP KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SD DI KECAMATAN PEKALONGAN UTARA KOTA PEKALONGAN

3 9 108

KONTRIBUSI TINGKAT PENDIDIKAN, MOTIVASI DAN AKTIVITAS KEGIATAN KKG TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH DASAR Kontribusi Tingkat Pendidikan, Motivasi Dan Aktivitas Kegiatan Kkg Terhadap Kinerja Guru Sekolah Dasar Di Kecamatan Purwodadi.

1 4 14

KONTRIBUSI SUPERVISI, MOTIVASI KERJA, DAN KOMUNIKASI GURU TERHADAP KINERJA GURU DI SEKOLAH DASAR DI UPTD KONTRIBUSI SUPERVISI, MOTIVASI KERJA, DAN KOMUNIKASI GURU TERHADAP KINERJA GURU DI SEKOLAH DASAR DI UPTD PENDIDIKAN KECAMATAN PULOKULON KABUPATEN GRO

0 2 14

KONTRIBUSI SUPERVISI KLINIS, PENATARAN, DAN KEAKTIFAN GURU DALAM KKG TERHADAP KEMAMPUAN PROFESIONAL GURU SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN NGALIYAN KOTA SEMARANG.

0 1 11

Pengaruh Supervisi Akademik Kepala Sekolah dan Kegiatan Kelompok Kerja Guru Terhadap Kinerja Mengajar Guru di SD Negeri Se-Kecamatan Cikupa – Kabupaten Tangerang.

1 3 8

PENGARUH KEMAMPUAN MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KOTAGEDE YOGYAKARTA.

0 0 231

KONTRIBUSI SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA MENGAJAR GURU

0 0 14

PENGARUH SUPERVISI AKADEMIK DAN PARTISIPASI GURU DALAM KKG TERHADAP KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SD KECAMATAN SAJAD

0 3 12

IMPLEMENTASI SUPERVISI AKADEMIK OLEH PENGAWAS SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DI SEKOLAH DASAR

2 49 16