Indikator keberhasilan Pengembangan Perencanaan Tindakan

L. Indikator keberhasilan

Penelitian ini dikatakan berhasil atau siswa dinyatakan mengalami peningkatan hasil belajar apabila tidak ada lagi siswa yang mendapat nilai dibawah 65.

M. Pengembangan Perencanaan Tindakan

Tindakan yang akan dikembangkan dalam penelitian ini, dilakukan berdasarkan analisis reflektif dari tiap siklus untuk mengetahui keberhasilan dan kekurangan yang terjadi, selanjutnya disusun strategi-strategi dalam upaya perbaikan pada siklus berikutnya. Tahapan yang akan dilaksanakan pada siklus berikutnya yaitu: 1. Perencanaan a. Hasil refleksi penerapan model NHT yang terlihat pada aktifitas guru dan siswa dievaluasi, didiskusikan dan mencari upaya perbaikan untuk diterapkan pada pembelajaran siklus berikutnya b. Mendata masalah dan kendala yang dihadapi pada saat pembelajaran NHT diterapkan. c. Merancang rencana pembelajaran menggunakan model NHT setelah perbaikan berdasarkan refleksi siklus sebelumnya. 2. Pelaksanaan Melaksanakan langkah-langkah sesuai rencana pembelajaran yang disusun sesuai hasil refleksi siklus sebelumnya. 3. Pengamatan Pengamatan dilakukan selama pelaksanaan model NHT diterapkan untuk mengumpulkan data sesuai instrumen yang telah disusun. 4. Refleksi Menganalisa, mengevaluasi, dan refleksi dari data penelitian yang diperoleh. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan model NHT dari tindakan yang telah dilakukan menghasilkan perubahan kearah yang lebih baik dari siklus sebelumnya. Jika hasil yang diperoleh telah mencapai indikator yang ditetapkan, maka tindakan akan dihentikan.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Temuan Hasil Penelitian 1. Siklus I

Siklus pertama dilaksanakan pada tanggal 1 Februari 2010. Pada siklus pertama ini membahas tiga indikator pembelajaran, yaitu: menjelaskan pengertian kesetimbangan, tetapan kesetimbangan, dan bagaimana cara meramalkan arah pergeseran kesetimbangan dengan menggunakan azas Le Chatelier. Pada siklus I peneliti melaksanakan kegiatan sebagai berikut:

a. Kegiatan Pendahuluan

Penelitian ini dilaksanakan di SMA Nusantara Unggul pada bulan Januari 2010 semester genap tahun ajaran 20092010 dengan subjek penelitian kelas XI IPA. Sebelum diadakan penelitian, penulis melakukan analisis kebutuhan terlebih dahulu. Dari analisis kebutuhan diperoleh gambaran mengenai situasi dan kondisi belajar tempat penelitian diadakan. Analisis kebutuhan yang dilakukan yaitu: 1 Diskusi dengan guru Diskusi dengan guru dilakukan pada tanggal 25 Januari 2010. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengetahui kondisi pembelajaran awal siswa serta kendala apa saja yang dihadapi di kelas pada saat pembelajaran kimia berlangsung. Selain itu wawancara ini juga merupakan penggalian informasi mengenai tinggi rendahnya hasil belajar siswa pada pelajaran kimia. Dari hasil wawancara diperoleh data yaitu pembelajaran yang masih berpusat pada guru sehingga siswa kurang terlibat secara aktif didalam belajar hal ini akan berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Strategi Pembelajaran Kooperatif Model Numbered Head Together (NHT) terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Sosiologi Kelas X (Studi Kasus: SMA Negeri 8 Kota Tangerang Selatan

0 4 169

Penerapan model cooperative learning teknik numbered heads together untuk meningkatkan hasil belajar akutansi siswa ( penelitian tindakan kelas di MAN 11 jakarta )

0 6 319

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together (NHT) terhadap hasil belajar fisika siswa pada konsep fluida dinamis

0 8 192

Efektifitas pembelajaran kooperatif metode numbered heads together (NHT) terhadap hasil belajar pendidikan Agama Islam di SMP Islam al-Fajar Kedaung Pamulang

0 10 20

Peningkatan minat dan hasil belajar IPS siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif metode numbered heads together di SMP Nusantara plus Ciputat

1 6 201

Pengaruh metode Numbered Head Together (NHT) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih di SMP Al-Zahra Indonesia Pamulang

0 4 177

Effect of Method Numbered Head Together (NHT) to the Student Results on Subjects of Fiqh at Al-Zahra Indonesian Junior Pamulang.

0 25 177

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif tipe Numbered Heads Together terhadap Hasil Belajar Fiqih dalam pokok bahasan Riba, Bank, dan Asuransi. (Kuasi Eksperimen di MA Annida Al Islamy, Jakarata Barat)

0 13 150

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) POKOK BAHASAN BILANGAN PECAHAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA.

0 0 45

PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI.

0 0 11