Pengertian Evaluasi program pendidikan Manfaat evaluasi program pendidikan

6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Hakikat Evaluasi Program Pendidikan

1. Pengertian Evaluasi program pendidikan

Evaluasi adalah suatu kegiatan mengumpulkan informasi- informasi yang digunakan untuk menentukan alternatif yang tepat dalam mengambil sebuah keputusan Arikunto Cepi 2009. Sedangkan menurut Widoyoko 2009, evaluasi adalah suatu proses menyediakan informasi yang dapat dijadikan sebagai pertimbangan untuk menentukan harga dan jasa dari tujuan yang dicapai, desain, implementasi, dan dampak untuk membantu membuat keputusan, membantu pertanggungjawaban dan meningkatkan pemahaman terhadap fenomena. Evaluasi program pendidikan adalah upaya untuk mengetahui efektivitas komponen program dalam mendukung pencapaian tujuan program. Setiap kegiatan merupakan realisasi dari sebuah kebijakan yang harus dirancang dengan cermat dan teliti supaya tujuan dalam kebijakan tersebut bisa tercapai. Untuk mengetahui seberapa jauh dan bagian mana dari tujuan yang sudah tercapai, dan bagian mana yang belum tercapai serta apa penyebanya, perlu adanya evaluasi. Tanpa adanya evaluasi keberhasilan dan kegagalan program tidak dapat diketahui. Dengan kata lain evaluasi program adalah upaya untuk mengetahui tingkat keterlaksanaan suatu kebijakan secara cermat dengan cara mengetahui efektivitas masing-masing komponenya Arikunto Cepi 2009.

2. Manfaat evaluasi program pendidikan

Menurut Arikunto Cepi 2009, hasil evaluasi dapat dijadikan sebagai pertimbangan dalam mengambil suatu keputusan yang berkaitan dengan kegiatan atau program yang sedang berjalan. Ada empat kemungkinan kebijakan yang dapat dilakukan berdasarkan hasil evaluasi program yaitu : a. Menghentikan program, karena program dianggap tidak bermanfaat dan tidak terlaksana dengan baik. b. Merevisi program, karena ada beberapa bagian program yang kurang sesuai dengan harapan. c. Melanjutkan program, karena program sudah berjalan dengan baik d. Menyebarluaskan program, karena program berjalan dengan baik dan akan sangat baik jika diterapkan di tempat lain pula. Sedangkan menurut Widoyoko 2009, manfaat evaluasi program pendidikan antara lain : a. Mengkomunikasikan program kepada publik Sekolah seharusnya mengkomunikasikan efektivitas program pembelajaranya kepada orang tua maupun publik lainya melalui hasil- hasil evaluasi yang dilaksanakan, dengan demikian publik dapat mengetahui tentang efektivitas program pembelajaran dan memberikan dukungan yang diperlukan b. Menyediakan informasi bagi pembuat keputusan Penyediaan informasi bagi pembuat keputusan dapat dikelompokan menjadi tiga macam, menurut tujuanya yaitu menunjang pembuatan keputusan tentang perencanaan atau penyusunan program pembelajaran berikutnya, menunjang pembuatan keputusan tentang keberlangsungan atau kelanjutan program pembelajaran, menunjang pembuatan keputusan tentang modifikasi program. c. Penyempurnaan program yang ada Evaluasi program pembelajaran yang dilaksanakan dengan baik dapat membantu upaya-upaya dalam rangka menyempurnakan jalanya program pembelajaran sehingga lebih efektif. d. Meningkatkan partisipasi Dengan adanya informasi hasil evaluasi program pembelajaran, maka orang tua atau masyarakat akan terpanggil untuk berpartisipasi dan ikut mendukung upaya-upaya peningkatan kualitas pembelajaran.

3. Model Evaluasi Program Pendidikan