Penelitian yang dilakukan oleh Afrina Nurul Fitrianti 2015 Penelitian yang dilakukan oleh Dhian Ekawati Yuliana 2011

45 4 Perlindungan 5 Pendampingan 9 Penjangkauan

g. Landasan hukum Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga

LK3 1 Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2009 tentang Kesejahteraan Sosial. 2 Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial. 3 Peraturan Menteri Sosial RI Nomor 16 Tahun 2013 tentang Lembaga Kesejahteraan Keluarga.

B. Penelitian Yang Relevan

1. Penelitian yang dilakukan oleh Afrina Nurul Fitrianti 2015

Laporan penelitian Afrina Nurul Fitrianti berjudul Pengelolaan Program Pendidikan Anak Usia Dini PAUD di Taman Penitipan Anak Dharma Wanita Persatuan DWP Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa Pengelolaan Program Pendidikan Anak Usia Dini PAUD di Taman Penitipan Anak Dharma Wanita Persatuan melalui beberapa tahapan, yaitu perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, pembinaan dan penilaian. Dijelaskan pula mengenai faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi proses pengelolaan program. Dalam penelitian diungkapkan bahwa ada beberapa faktor pendukung yang mempengaruhi proses pengelolaan program diantaranya adalah; dukungan dari berbagai 46 instansi dan dinas terkait, komitmen pengurus TPA, dan adanya dukungan msayarakat atau karyawan. Sedangkan faktor penghambat yang mempengaruhi proses pengelolaan program adalah kurangnya tenaga pengajar sehingga pengurus harus rangkap jabatan, hal ini membuat pelayanan di TPA kurang maksimal. Persamaan penelitian ini dengan penelitian yang peneliti teliti adalah penggunaan pendekatan penelitian yaitu secara deskriptif kualitatif. Penelitian tersebut berkaitan dengan bidang kajian penelitian yang akan peneliti lakukan, yaitu tentang pengelolaan program. Penelitian tersebut dengan penelitian yang peneliti lakukan memiliki perbedaan dalam pengambilan obyek penelitian, jika penelitian tersebut meneliti Satuan Pendidikan Pendidikan Non Formal yaitu Pendidikan Anak Usia Dini sedangkan penelitian yang peneliti lakukan adalah berfokus pada layanan yang diberikan oleh Lembaga Sosial yang dalam hal ini adalah Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga LK3 Sekarsari.

2. Penelitian yang dilakukan oleh Dhian Ekawati Yuliana 2011

Penelitian yang dilakukan oleh Dhian Ekawati Yuliana berjudul Pengelolaan Sarana Pada Program PAUD Percontohan Nasional di SKB Banjarnegara Kabupaten Banjarnegara. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa pengelolaan sarana di PAUD Putra Sanggar I sebagai PAUD percontohan meliputi perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan. Peneliti juga mengungkapkan persiapan menjadi PAUD percontohan nasional 47 dengan menerapkan konsep BCCT, peningkatan kualitas tutor, peningkatan sarana dan pemanfaatan yang ada. Dalam penelitian tersebut juga mengungkapkan bahwa ada hambatan pengelolaan sarana yaitu kurangnya keamanan sarana pembelajaran karena banyak hewan seperti tikus dan kecoa yang merusak sarana pembelajaran, tenaga pengajar, kemampuan tutor dalam mengelola kelas, pengawasan yang dilakukan pihak luar dan kurangnya ruangan pembelajaran. Namun hambatan tersebut mampu diatasi oleh pengelola PAUD Putra Sanggar I. Persamaan penelitian ini dengan penelitian yang peneliti teliti adalah penggunaan pendekatan penelitian yaitu secara deskriptif kualitatif. Penelitian tersebut berkaitan dengan bidang kajian penelitian yang akan peneliti lakukan, yaitu tentang pengelolaan program. Penelitian tersebut dengan penelitian yang peneliti lakukan memiliki perbedaan dalam pengambilan obyek penelitian, jika penelitian tersebut meneliti pengelolaan sarana di Pendidikan Anak Usia Dini sedangkan penelitian yang peneliti lakukan adalah berfokus pada pengelolaan layanan yang diberikan oleh Lembaga Sosial yang dalam hal ini adalah Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga LK3 Sekarsari.

C. Kerangka Berfikir