Pengertian Media Pembelajaran Kajian tentang Media Pembelajaran

29 a. Media visual yang diproyeksikan yaitu media yang menggunakan proyektor sehingga gambar atau tulisan tampak pada layar. b. Media visual yang tidak diproyeksikan terdiri dari: 1 gambar diam misalnya lukisan, foto, dan gambar dari majalah gambar seri. 2 wall chart, misalnya denah atau bagan yang digantungkan di dinding 3 flashcard yang berupa kata-kata dan gambar untuk mengembangkan kosa kata. Produk yang akan dihasilkan dalam penelitian ini merupakan pengembangan dari media flashcard. Media tersebut dinamai dengan kertu gladhen aksara Jawa yang digunakan dalam bentuk permainan. Adapun langkah-langkah permainannya memodifikasi dari permainan kartu remi.

4. Kajian tentang Media Flashcard

Menurut Basuki Wibawa dan Farida Mukti 1991: 30 media flashcard adalah media kartu yang biasanya berisi kata-kata, gambar, atau kombinasinya dan dapat digunakan untuk mengembangkan perbendaharaan kata-kata dalam mata pelajaran bahasa pada umumnya dan bahasa asing atau bahasa daerah pada khususnya. Kartu ini dapat dikembangkan sendiri oleh guru. Menurut Azhar Arsyad 2009: 119-121 flashcard adalah kartu kecil yang berisi gambar, teks, atau tanda simbol yang dapat menuntun siswa kepada hal yang berhubungan dengan gambar yang ada pada kartu tersebut. Kartu flashcard biasanya berukuran 8cm x 12 cm. Kartu-kartu ini dapat menjadi 30 petunjuk dan rangsangan bagi siswa untuk memberikan respons yang diinginkan. Hal senada disampaikan oleh Rudi Susilana dan Cepi Riyana 2008: 95- 97 yang menyatakan bahwa flashcard adalah media pembelajaran dalam bentuk kartu bergambar. Kartu bergambar hanya cocok untuk kelompok kecil tidak lebih dari 30 orang siswa. Gambar dibuat dengan menggunakan tangan atau foto. Gambar-gambar yang ada pada flashcard merupakan rangkaian pesan yang disajikan dengan keterangan setiap gambar yang dicantumkan pada bagian bawah gambar atau belakangnya. Keterangan yang dimaksud adalah tulisan dari nama objekgambar tersebut. Flashcard haruslah memiliki kualitas gambar yang baik. Edgar Dale dalam Dadan Djuanda, 2006: 104 mengatakan bahwa gambar dapat menerjemahkan ide-ide abstrak ke dalam bentuk yang lebih konkret. Gambar juga dapat mengatasi batasan ruang dan waktu, sebab tidak semua benda, objek, atau peristiwa dapat dibawa ke kelas. Ciri-ciri gambar yang baik menurut Dadan Djuanda 2006: 104 yaitu sebagai berikut: a. Dapat menyampaikan pesan dan ide tertentu. b. Memberi kesan yang kuat dan menarik perhatian kesederhanaan, yaitu sederhana dalam warna, tetapi memiliki kesan tertentu. c. Merangsang orang yang melihat untuk ingin mengungkap tentang objek- objek dalam gambar. d. Berani dan dinamis, pembuatan gambar hendaknya menunjukkan gerak atau perbuatan. e. Bentuk gambar bagus, menarik, dan disesuaikan dengan tujuan pembelajaran yang telah dirumuskan. Kelebihan media flashcard menurut Dina Indriana 2011: 69 adalah sebagai berikut.