Visi dan Misi Perusahaan

Dakwah Islamiyah Kami adalah pribadi-pribadi yang menegakkan aspek Islam dalam kehidupan sehari-hari dan mengamalkannya dan mencapai puncak ahli surga. Inovatif Kami adalah pribadi-pribadi yang mampu mengembangkan ilmu yang kami punya, dan selalu melakukan inovasi-inovasi terbaru dalam segi bisnis, serta performance pribadi. Jaminan Quality Kami adalah pribadi-pribadi yang mampu memberikan kualitas terbaik, dan percaya hal tersebut mampu memberikan hasil yang berlimbah dan berkah. Always Appearance Qona’ah Kami adalah pribadi-pribadi yang lembut, bersahaja, ikhlas, muslimah dan selalu menjaga kecantikan semata-mata merawat dan memelihara ciptaan Allah. High Standard Proces Kami adalah pribadi-pribadi yang memiliki standard proses dalam bekerja untuk menghasilkan hasil yang terbaik untuk para konsumen.

4.1.4 Sumber Daya Manusiaa House of Khadijah

Jumlah pegawai tetap House of Khadijah pada saat ini adalah 7 karyawan, dan 1 orang adalah tenaga lepas yang hanya sewaktu-waktu dibutuhkan oleh perusahaan. Hal ini dilakukan karena mengingat jenis pekerjaan yang dilakukan di salon terkadang sangat ramai pada hari-hari libur sehingga dibutuhkan tambahan karyawan pada hari Sabtu dan Minggu serta libur nasional. Proses prekrutan yang dilakukan House of Khadijah adalah dengan membuka lowongan pekerjaan setelah itu dilakukan proses wawancara dan essay yang berisi tentang motivasi serta studi kasus tentang pelayanan dan penjualan.

4.1.5 Perawatan Treatment

Perawatan atau treatment-treatment yang akan tersedia yaitu meliputi: perawatan rambut, perawatan wajah dan tata rias, perawatan tubuh, perawatan khusus, layanan lain, dan paket hemat. 1. Perawatan rambut meliputi: a. Pangkas rambut dewasa, merupakan pemotongan rambut dengan tehnik dan model yang dikhususkan untuk dewasa. b. Pangkas rambut anak, merupakan pemotongan rambut dengan tehnik dan model yang dikhususkan untuk anak-anak. c. Cuci Blow, merupakan bagian dari penataan rambut untuk membuat rambut lebih bervolume. d. Creambath, merupakan perawatan rambut dengan menggunakan krim khusus creambath yang bertujuan agar rambut lembut dan mudah di tata e. Hair maskHair spa merupakan perawatan rambut yang menggunakan krim khusus dan mengandung lebih banyak protein untuk mencegah rambut rusak serta lembut. f. Colouring pengecatan rambut, merupakan perawatan yang dapat mengubah warna rambut dengan tehnik pewarnaan. 2. Perawatan dan tata rias wajah meliputi: a. Facial, merupakan perawatan wajah yang bertujuan untuk mencegah jerawat serta membuat kulit halus. b. Totok, merupakan perawatan wajah dengan menotok titik-titik tertentu pada wajah, agar memperlancar peredaran darah, dan mampu mengurangi insomnia serta migran. c. Make up wisuda, merupakan tata rias wajah dengan tehnik- tehnik seni rias. d. Eye treatment, merupakan perawatan wajah yang menfokuskan untuk mengurangi warna gelap sekitar mata, kantung mata dan menjadikan area mata lebih segar dan kencang. 3. Perawatan tubuh a. Lulur, merupakan perawatan tubuh dengan menggunakan bahan khususscrub untuk menghilangkan sel-sel tanduk mati. b. Sauna, merupakan perawatan tubuh untuk membuang toksin atau racun dengan menggunakan media steamer body steam dan air.