Observasi Wawancara Jurnal Instrumen Nontes

58

3.4.2 Instrumen Nontes

Teknik pengumpulan instrument nontes dilakukan dengan cara observasi, wawancara, jurnal, sosiometri, dan dokumentasi.

3.4.2.1 Observasi

Observasi dilakukan oleh peneliti untuk mengetahui perilaku-perilaku siswa melalui pengamatan pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Pengamatan yang dilakukan oleh peneliti, misalnya perhatian siswa terhadap materi yang diberikan, sikap dan aktivitas siswa dalam kegiatan menyimak, keaktifan siswa dalam bertanya dan tanggapan yang berkaiatn dengan isi ceramah keagamaan, sikap positif dan negatif terhadap pembelajaran keterampilan menyimak, dan tanggapan siswa terhadap tugas yang diberikan oleh peneliti. Jumlah kategori penilaian dalam observasi ini ada 10 kategori, yaitu 5 kategori untuk sikap positif dan 5 kategori untuk sikap negatif.

3.4.2.2 Wawancara

Dalam wawancara siswa diberi pertanyaan dengan cara dialog lisan dengan tujuan untuk mendapatkan informasi tentang keadaan responden yang berhasil dan kurang berhasil dalam menjawab soal-soal. Wawancara tidak dilakukan terhadap semua siswa, tetapi hanya dilakukan pada siswa yang mendapat nilai yang baik dan tidak baik. Hal-hal yang diungkapkan dalam wawancara adalah bagaimana pendapat siswa terhadap pembelajaran keterampilan menyimak ceramah keagamaan dengan media audio-visual melalui pendekatan kontekstual komponen masyarakat belajar, kesulitan yang dialami siswa ketika melakukan kegiatan 59 menyimak, pendapat siswa tentang bagaimana cara untuk mengatasi kesulitan yang dialami selama kegiatan menyimak, cara mengajar guru atau peneliti dalam pembelajaran menyimak ceramah keagamaan dengan media audio-visual melalui pendekatan kontekstual komponen masyarakat belajar, dan saran mereka terhadap pembelajaran keterampilan menyimak ceramah keagamaan dengan media audio- visual melalui pendekatan kontekstual komponen masyarakat belajar. Dalam wawancara ini terdapat 10 pertanyaan yang harus di jawab oleh siswa mengenai hal-hal yang mereka alami saat kegiatan menyimak ceramah keagamaan berlangsung.

3.4.2.3 Jurnal

Jurnal digunakan dalam rangka untuk mendapatkan data kualitatif, yaitu berupa jurnal guru dan jurnal siswa yang diperoleh pada akhir pembelajaran. Jurnal guru berisi catatan mengenai kegiatan pembelajaran, keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran menyimak ceramah keagamaan, perilaku siswa selama kegiatan pembelajaran menyimak ceramah keagamaan berlangsung, dan pemahaman siswa terhadap isi ceramah keagamaan dalam kegiatan menyimak. Jurnal siswa berisi tentang kesan siswa terhadap pembelajaran menyimak ceramah keagamaan dengan media audio-visual melalui pendekatan kontekstual komponen masyarakat belajar, tanggapan mereka terhadap cara mengajar guru dalam menyampaikan materi, tanggapan siswa mengenai proses siklus masyarakat belajar selama kegiatan menyimak ceramah keagamaan berlangsung, dan tanggapan terhadap pendekatan kontekstual komponen masyarakat belajar dalam 60 pembelajaran menyimak ceramah keagamaan dengan media audio-visual. Jurnal siklus I dan II terdiri atas 5 soal baik jurnal guru maupun jurnal siswa yang berisi tentang apa yang dialami saat pembelajaran menyimak ceramah keagamaan berlangsung.

3.4.2.4 Sosiometri

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penggunaan Media Audio terhadap Pembelajaran Menyimak Puisi di Kelas X SMA Negeri 6 Tangerang Selatan Tahun Pelajaran 2013/2014

0 4 175

Pemanfaatan media audio visual untuk meningkatkan kemampuan menyimak siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di MI Mathla’ul Anwar Leuwisadeng Bogor : penelitian tindakan kelas

1 11 111

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA ANAK MELALUI PENDEKATAN SAVI (SOMATIS, AUDITORI, VISUAL, Peningkatan Keterampilan Menyimak Cerita Anak Melalui Pendekatan Savi (Somatis, Auditori, Visual, Intelektual) Dengan Media Audio Visual Pada Siswa Kelas V

0 3 12

Media audio visual, keterampilan menyimak, keterampilan berbicara.

0 4 26

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA Peningkatan Keterampilan Menyimak Pada Pelajaran Bahasa Indonesia Melalui Media Audio Visual Pada Siswa Kelas V Sd Negeri Karanganyar 02 Tahun Ajaran

0 0 17

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA Peningkatan Keterampilan Menyimak Pada Pelajaran Bahasa Indonesia Melalui Media Audio Visual Pada Siswa Kelas V Sd Negeri Karanganyar 02 Tahun Ajaran

1 1 16

Peningkatan Keterampilan Menyimak Bahasa Arab Melalui Media Audio Pada Siswa Kelas VIIA SMP Muhammadiyah 3 Semarang Tahun Ajaran 2009/ 2010.

0 0 2

Peningkatan Keterampilan Menyimak Menggunakan Media Audio Visual Animasi pada Siswa Kelas VII D SMP 1 Margasari Kabupaten Tegal.

0 1 2

(ABSTRAK) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERAMAH KEAGAMAAN DENGAN MEDIA AUDIO-VISUAL KOMPONEN MASYARAKAT BELAJAR PADA SISWA KELAS IX-C SMP MUHAMMADIYAH 3 SEMARANG.

0 0 3

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SD JUARA YOGYAKARTA.

0 2 192