Hipotesis Pertama Hipotesis Kedua

27 BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain dan Paradigma Penelitian

1. Desain Penelitian

Sesuai dengan judul penelitian “Keefektifan Strategi PLAN Predict, Locate, Add, Note dalam Pembelajaran Membaca Pemahaman Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Sleman” maka penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian eksperimen dengan desain pretest posttest control group. Penelitian eksperimen ditandai dengan adanya dua kelompok yang diteliti, yaitu kelompok eksperimen atau kelompok yang diberikan pembelajaran dengan strategi PLAN dan kelompok kontrol atau kelompok yang diberikan pembelajaran dengan strategi konvensional. Masing-masing kelompok diberikan prates untuk mengetahui kondisi awal keduanya. Tahap selanjutnya, memberikan pembelajaran membaca pemahaman dengan strategi PLAN pada kelas eksperimen, sedangkan kelompok kontrol diberikan pembelajaran dengan strategi konvensional. Setelah itu, kedua kelompok diberikan pascates untuk mengetahui kemampuan membaca pemahaman kelompok kontrol dan kelompok eksperimen setelah tahap eksperimen. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Berikut ini desain pretest posttest control group. 28 Tabel 2: Desain Penelitian Pretest Posttest Control Group Kelompok Prates Variabel Pascates E O 1 X O 2 K O 3 - O 4 Keterangan: E : Kelompok eksperimen yang dikenai perlakuan K : Kelompok kontrol yang tidak dikenai perlakuan O 1 : Prates kelompok eksperimen O 2 : Pascates kelompok eksperimen O 3 : Prates kelompok kontrol O 4 : Pascates kelompok kontrol X : Pembelajaran membaca pemahaman dengan menggunakan strategi PLAN

2. Paradigma Penelitian

Paradigma dalam penelitian ini dapat digambarkan sebagai berikut. a. Paradigma Kelompok Eksperimen Gambar 1: Bagan Paradigma Kelompok Eksperimen b. Paradigma Kelompok Kontrol Gambar 2: Bagan Paradigma Kelompok Kontrol Kedua kelompok, baik kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol, dalam penelitian ini dikenai pengukuran dengan menggunakan prates dan pascates. Setelah itu, pembelajaran membaca pemahaman menggunakan strategi PLAN diberikan pada kelompok eksperimen dan pembelajaran membaca Pembelajaran Strategi PLAN Kelompok Eksperimen Kemampuan Membaca Pemahaman Pembelajaran Tanpa Strategi PLAN Kelompok Kontrol Kemampuan Membaca Pemahaman