Penelitian Yang Relevan KAJIAN PUSTAKA

2.4.2 Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe

Student Teams Achievement Division STAD dapat meningkatkan keaktifan belajar mata pelajaran PKn siswa kelas IIIA SDK Demangan Baru 1, tahun 20142015

2.4.3 Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe

Student Teams Achievement Division STAD dapat meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran PKn siswa kelas IIIA SDK Demangan Baru 1, tahun 20142015 42

BAB III METODE PENELITIAN

Bab III memuat tentang jenis penelitian, setting penelitian, rencana tindakan, teknik pengumpulan data, instrumen penelitian, validitas dan reliabilitas instrumen penelitian, teknik analisis data, dan jadwal penelitian.

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dipilih adalah Penelitian Tindakan Kelas PTK. Arikunto, 2010:91 “penelitian tindakan kelas merupakan suatu pencermatan terhadap kegiatan yang disengaja dimunculkan, dan terjadi dalam suatu kelas. Pendapat dari Arikunto sejalan dengan Sanjaya, 2009:26, mengatakan bahwa “PTK diartikan sebagai proses pengkajian masalah pembelajaran di dalam kelas melalui refleksi diri dalam upaya untuk memecahkan masalah tersebut dengan cara melakukan berbagai tindakan yang terencana dalam situasi nyata serta menganalisis setiap pengaruh dari perlakuan tersebut.” Pendapat dari Arkunto dan Sanjaya diperjelas oleh Kunandar, 2008:45, Penelitian Tindakan Kelas adalah suatu penelitian tindakan action research yang dilakukan oleh guru yang sekaligus sebagai peneliti di kelasnya atau bersama sama dengan orang lain kolaborasi dengan jalan merancang, melaksanakan dan merefleksikan tindakan secara kolaboratif dan partisipatif yang bertujuan untuk memperbaiki atau meningkatkan mutu kualitas proses pembelajarannya di kelas melalui suatu tindakan treatment tertentu dalam suatu siklus. Penelitian Tindakan Kelas PTK adalah Penelitian yang dilakukan di dalam kelas dengan menggunakan suatu tindakan yang dilakukan oleh guru kepada siswa dalam satu kelas. Penelitian Tindakan Kelas ini bertujuan untuk meningkatkan proses pembelajaran dengan menggunakan suatu metode pembelajaran supaya kegiatan proses pembelajaran agar lebih bermakna atau pun prestasi belajar siswa. Penelitian ini, menggunakan Model Penelitian Tindakan Kelas model Kemmis Mc Taggart, dalam Arikunto, 2006:93. Model yang dikembangkan oleh Kemmis Mc Taggart hampir mirip dengan model milik Kurt Lewin yaitu mengandung 4 komponen perencanaan, pelaksanaan, observasi, refleksi, akan tetapi yang membedakan antara model yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc Taggart dengan Kurt Lewin yaitu pada akhir siklus. Kemmis dan Mc Taggart sesudah selesai siklus diimplementasikan, tepatnya sesudah refleksi, kemudian diikuti perencanaaan ulang yang dilaksanakan dalam bentuk siklus tersendiri, demikian seterusnya atau dalam beberapa kali siklus. Berikut bagan desain penelitian tindakan kelas menurut Kemmis dan Mc Taggart Arikunto, 2010: 16. Gambar 3.1. Siklus Model Kemmis Mc Taggart 1993 Secara utuh, tindakan yang diterapkan dalam penelitian tindakan kelas seperti digambarkan dalam bagan, melalui tahapan sebagai berikut Arikunto, 2006: 98: 3.1.1 Perencanaan Perencanaan adalah suatu proses merencanakan suatu tindakan yang dilakukan peneliti untuk dilaksanakan pada siklus, yang menjelaskan tentang apa, mengapa, kapan, dimana, oleh siapa, dan bagaimana tindakan tersebut dilakukan. Ketika perencaan, peneliti menentukan titik-titik atau fokus peristiwa yang perlu mendapatkan atau perhatian khusus untuk diamati, kemudian membuat sebuah instrumen pengamatan untuk membantu peneliti merekam fakta yang terjadi selama tindakan berlangsung. Perlakuan yang dilaksanakan oleh peneliti dalam proses pembelajaran sesuai dengan perencanaan yang telah disusun oleh peneliti bersama dengan guru sebelumnya. 3.1.1 PelaksanaanTindakan Pelaksanaan tindakan adalah implementasi atau penerapan isi rancangan di dalam kancah, yaitu mengenakan tindakan kelas. Pelaksanaan tindakan dilakukan oleh guru menggunakan perangkat pembelajaran yang sudah ditentukan dan disepakati sebelumnya oleh guru dan peneliti. 3.1.2 Pengamatanobservasi Pelaksanaan pengamatan yang dilakukan oleh pengamat bertujuan untuk mengetahui dan memperoleh gambaran lengkap secara objektif tentang perkembangan proses pembelajaran dan mengumpulkan informasi dari pelaksanaan tindakan tentang berbagai kelemahan kekurangan tindakan

Dokumen yang terkait

Upaya meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran kooperatif tipe Stad (Student Teams Achievement Division) pada pembelajaran IPS kelas IV MI Miftahul Khair Tangerang

0 13 0

Peningkatan hasil belajar PKN siswa kelas IV MI Attaqwa Bekasi Utara melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD (Student Teams Achievement Divisions)

0 5 152

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 0 15

PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V Peningkatan Keaktifan Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Pada Pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 03 Wonorejo, Gondan

0 1 16

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar IPA siswa kelas VB SD K Sengkan melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD.

0 1 304

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar IPA siswa kelas V SD Negeri Ungaran 1 melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD.

0 7 402

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar IPA siswa kelas IV SD Negeri Nanggulan melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD.

0 2 305

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar IPA siswa kelas IV SD N Petinggen melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD.

1 1 355

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar PKn melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa kelas IV SDN Minomartani tahun pelajaran 2012/ 2013.

0 0 179

Peningkatan keaktifan dan prestasi belajar PKn melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa kelas IV SDN Minomartani tahun pelajaran 2012 2013

0 2 177