25
4. Personal adjustment Penyesuaian Pribadi
Melihat bagaimana kemampuan karyawan dari sisi emosional untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan kerjanya.
2.2.5 Kepuasan Kerja
2.2.5.1 Pengertian Kepuasan Kerja
Variabel kepuasan kerja merupakan variabel endogen yang berfungsi juga sebagai variabel intervening antara. Kepuasan kerja
adalah seperangkat perasaan pegawai tentang menyenangkan atau tidaknya pekerjaan mereka. Kepuasan kerja menujukkan keseuaian harapan
seseorang yang timbul dan imbalan yang disediakan pekerjaan. Untuk dapat memahami kepuasan kerja yang digunakan sebagai
pendukung dalam penelitian ini, maka dapat dipahami atas beberapa pendapat para ahli manajemen mengenai pengertian kepuasan kerja,
seperti yang diungkapkan oleh Davis 1985 menyatakan bahwa kepuasan kerja adalah suatu perasaan menyokong atau tidak manyokong dari
pegawai yang berhubungan dengan pekerjaannya maupun kondisi dirinya Mangkunegara,2001, p,117.
Handoko 2005 menyatakan bahwa kepuasan kerja adalah keadaan emosional yang menyenangkan atau tidak menyenangkan dengan
mana para karyawan memandang pekerjaan mereka p. 193. Martoyo 2004 menjelaskan bahwa kepuasan kerja adalah keadaan
emosional karyawan dimana terjadi ataupun tidak terjadi titik temu antara
26
nilai balas jasa yang memang diinginkan oleh karyawan yang bersangkutan. Balas jasa karyawan ini, baik berupa “financial” p, 132.
Anoraga 2001 menegaskan bahwa kepuasan kerja adalah kepuasan yang berhubungan dengan sikap karyawan terhadap pekerjaan
itu sendiri, situasi kerja, hubungan antara atasan dengan bawahan dan hubungan sesama karyawan p. 125.
Kemudian Davis dan john 1999 menambahkan bahwa kepuasan kerja merupakan seperangkat perasaan pegawai tentang menyenangkan
atau tidaknya pekerjaan mereka yang berbeda dari pemikiran obyektif dan keinginan perilaku : p105
Luthans 2003 menyatakan bahwa kepuasan timbul dari evaluasi terhadap suatu pengalaman, atau pernyataan secara psikologis akibat suatu
harapan dihubungkan dengan apa yang mereka peroleh p.126. Wexley dan Yukl 2002 memberikan batasan-batasan mengenai
kepuasan kerja tersebut sebenarnya batasan yang sederhana dan operasional adalah cara pandang seorang pekerjaannya p.129, Kepuasan
kerja merupakan generalisasi sikap-sikap terhadap pekerjaannya yang didasarkan atas aspek-aspek pekerjaannya yang bermacam-macam atau
dengan kata lain dapat disimpulkan bahwa : 1.
Kepuasan kerja merupakan suatu perasaan seseorang yang timbul bila yang dirasakan dari pekerjaan yang dilakukan dianggap cukup
memadai bila dibandingkan dengan apa yang telah dilakukan dengan apa yang telah dilakukan atau pekerjaan yang dibebankan.
27
2. Tingkat kepuasan kerja yang dialami oleh tiap-tiap orang akan
berbeda-beda sesuai persepsi masing-masing individu. Singkat ditanyakan bahwa kepuasan kerja adalah suatu perasaan
seseorang yang timbul bila keuntungan yang diperoleh dianggap sesuai dengan pekerjaan yang di bebankan kepadanya.
2.2.5.2 Indikator Kepuasan Kerja