Analisa Perhitungan Produktivitas Analisa Identifikasi Masalah

No. Dok.: FM-GKM-TI-TS-01-01B ; Tgl. Efektif : 01 Februari 2012; Rev : 0; Halaman : 1 dari 1

BAB VI ANALISA PEMECAHAN MASALAH

6.1. Analisa

6.1.1. Analisa Perhitungan Produktivitas

Perhitungan produktivitas yang dilakukan adalah menggunakan produktivitas total 12 . Produktivitas total diperoleh dengan membandingkan antara jumlah output total dengan input total. Data yang digunakan sebagai output adalah data penjualan minyak sawit dan inti sawit sedangkan data input terdiri dari data biaya material, data tenaga kerja, data biaya energi dan biaya pemeliharaan mesin dan instalasi. Dari perhitungan produktivitas yang dilakukan pada tabel 5.9 dapat dilihat bahwa produktivitas total PKS Rambutan terendah terjadi pada bulan Januari 2011 sebesar 16,30781 dan yang tertinggi terjadi pada bulan desember 2011 sebesar 27,43006, dalam hal ini secara umum PKS Rambutan mengalami peningkatan produktivitas. Tingkat produktivitas perusahaan sangat baik dikarenakan bahan baku yaitu Tandan Buah Sawit yang digunakan berasal dari kebun milik perusahaan sendiri sehingga biaya untuk pengadaan material sedikit.

6.1.2. Analisa Identifikasi Masalah

Identifikasi masalah dilakukan dengan mencari informasi mengenai limbah dari pengolahan sawit dan penanganan limbah tersebut dengan 12 Drs. Muchdarsyah Sinungan . Produktivitas Apa dan Bagaimana. Jakarta, PT Bumi Aksara, 2005 Universitas Sumatera Utara No. Dok.: FM-GKM-TI-TS-01-01B ; Tgl. Efektif : 01 Februari 2012; Rev : 0; Halaman : 1 dari 1 menggunakan diagram ishikawa dan perhitungan material balance 13 Berdasarkan informasi yang diperoleh dari pengolahan minyak sawit PKS Rambutan bahwa limbah yang dapat menyebabkan pencemaran lingkungan adalah limbah padat berupa tandan kosong kelapa sawit dan limbah cair. Hal ini disebabkan penumpukan limbah di lahan perkebunan yang menimbulkan bau yang dapat mengganggu keberlangsungan hidup masyarakat sekitar pabrik sehingga perlu ditinjau dan diselesaikan dengan baik. Material balance dilakukan untuk mengetahui jumlah limbah dari pengolahan ini dan dari perhitungan yang dilakukan, jumlah limbah tandan buah kosong mencapai 23 dari jumlah TBS yang diproduksi dan limbah cair 70 dari TBS olah. untuk menetukan jumlah limbah yang dihasilkan dari pengolahan minyak sawit PKS Rambutan.

6.1.3. Analisa Penentuan Tujuan dan Target